MOM'S LIFE
Bunga Nusa Indah Tak Hanya Cantik Dipandang, Tapi Bisa Jadi Obat Herbal Juga
Amira Salsabila | HaiBunda
Kamis, 01 Dec 2022 03:00 WIBBagi pecinta tanaman mungkin sudah tidak asing dengan bunga nusa indah. Tanaman dengan bentuk bunganya yang cantik dan tidak cepat layu menjadi daya tarik tersendiri. Bunga nusa indah juga hadir dengan beragam macam warna, mulai dari warna merah jambu, hijau pupus, dan putih.
Selain itu, bunga yang satu ini juga sangat digemari karena bunga yang mekar sangat banyak, bahkan bisa mencapai 70 persen bagian batang daunnya itu berbunga semua, lho, Bunda.
Karena keindahan bunganya dan penanaman serta perawatan tanaman bunga ini sangat mudah, banyak orang yang menanam bunga nusa indah ini untuk menghiasi rumah mereka.
Namun, tidak hanya digunakan sebagai tanaman hias, bunga nusa indah juga memiliki beragam khasiat untuk kesehatan, Bunda.
Manfaat tanaman bunga nusa indah
Melansir dari buku Sehat Alami dengan Herbal: 250 Tanaman Berkhasiat Obat oleh Pusat Studi Biofarmaka LPPM IPB & Gagas Ulung, bunga nusa indah yang cantik ini memiliki khasiat sebagai obat untuk beragam penyakit.
Bagian yang dapat digunakan untuk ramuan obat herbal adalah batang, akar, dan daunnya. Secara umum, kandungan kimia yang terkandung di dalam bunga nusa indah adalah stigmasterol, arjunolic asic, b-sitosterol, saponin, dan flavonoid.
Tanaman bunga nusa indah terdiri dari beragam variasi, setiap variasinya memiliki kandungan senyawa kimia yang berbeda. Namun, secara umum tanaman yang satu ini memiliki manfaat yang baik sebagai pengobatan beragam penyakit.
Bunga nusa indah secara umum berkhasiat sebagai obat demam, batuk, flu, disentri akut, radang susu, ginjal, bronkitis, sakit tenggorokan, pendarahan kandungan, kencing tidak lancar, hingga dapat membantu mencegah serta mengatasi kanker payudara.
Bunga nusa indah putih merupakan salah satu bunga yang sudah banyak digunakan sebagai obat herbal. Bunga ini dapat digunakan untuk mengobati diare karena kandungan yang terdapat dalam bunga ini dapat mematikan virus penyebab diare.
Bunga nusa indah memiliki perawatan yang cukup sederhana, lho. Bunda penasaran bagaimana cara memelihara bunga yang satu ini? Simak halaman berikutnya, ya.
Bunda, yuk, download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Saksikan juga video 5 cara merawat tanaman bambu air yang ada di bawah ini, ya, Bunda.
(asa)
PERAWATAN BUNGA NUSA INDAH
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Manfaat Meletakkan Tanaman Puring di Rumah, Bawa Energi Positif hingga Bersihkan Udara
Palem Kuning, Tanaman Hias Feng Shui yang Punya Banyak Manfaat
6 Manfaat Tanaman Bunga Telang untuk Kesehatan, Bisa Redakan Stres
5 Tanaman Hias Tahan Panas & Mudah Dirawat, Bikin Rumah Bunda Makin Cantik
TERPOPULER
Demi Putra Sulung, Artis China Ini Rela Promil dan Lahirkan Anak Kedua di Usia 57 & 53 Th
Masuk Singapura Bakal Lebih Susah di 2026, Ini Pemicu Utamanya
7 Tanda Perubahan Kulit yang Bisa Jadi Gejala Diabetes
Qalqalah Sugra dan Kubro: Hukum Bacaan, Huruf, dan 10 Contohnya
Gula Langka dari Jamur Lendir Jadi Sorotan, Diklaim Aman untuk Diabetes
REKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Bidet Portable yang Bisa Dibawa Ibu Hamil saat Bepergian & Liburan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
30 Vitamin yang Bagus untuk Ibu Hamil agar Tetap Sehat
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
8 Rekomendasi Yogurt untuk Ibu Hamil, Ketahui Risiko & Manfaatnya
Natasha ArdiahREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Serum Vitamin C, Cerahkan Wajah Kusam dan Bikin Glowing
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
3 Tips Jaga Pencernaan Anak saat Bepergian
Tim HaiBundaTERBARU DARI HAIBUNDA
Gula Langka dari Jamur Lendir Jadi Sorotan, Diklaim Aman untuk Diabetes
Demi Putra Sulung, Artis China Ini Rela Promil dan Lahirkan Anak Kedua di Usia 57 & 53 Th
Qalqalah Sugra dan Kubro: Hukum Bacaan, Huruf, dan 10 Contohnya
Usai Meninggalnya Lula Lahfah, Polisi Periksa Reza Arap dan Sejumlah Pihak
MBG di Cigemblong Lebak Jadi Sorotan, Menu Telur Mentah dan Belatung di Sayur
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Lirik Lagu Mendengar Kabar - The Rain
-
Beautynesia
Profil Stephanie Kurlow, Balerina Berhijab Pertama yang Menginspirasi Dunia
-
Female Daily
Kenalan dengan Brandon Sklenar, Aktor Tampan di Film ‘The Housemaid’!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Viral Penyewa Rumah Kabur Tinggalkan Gunungan Sampah dan Tunggakan
-
Mommies Daily
Lula Lahfah Meninggal: Fakta-fakta hingga Penyebab Kematian