moms-life
Alami Penuaan Dini, Puspa Sari Tak Masalah Dibully Fisik Asal Bukan...
Minggu, 22 Jan 2023 10:41 WIB
Bunda mungkin sudah tak asing dengan sosok Puspa Sari. Wanita kelahiran 28 tahun silam ini menjadi viral sejak muncul di TikTok beberapa waktu yang lalu.
Dalam kontennya di akun @puspa126, Puspa kerap menjawab pertanyaan netizen tentang kondisi kesehatan yang dialaminya. Ya, ini karena ia tampil berbeda dari wanita berusia 20-an pada umumnya.
Puspa mengidap sindrom progeria alias penuaan dini. Kondisi tersebut sudah ia lalui selama 18 tahun, tepatnya sejak ia berusia 10 tahun saat duduk di bangku sekolah dasar.
Meski begitu, sindrom langka yang belum ada obatnya ini tak membuat ia patah semangat apalagi minder, Bunda. Walau penampilannya terlihat seperti nenek-nenek dan pernah menghadapi bully-an dari netizen, Puspa akui tak ambil hati.
Puspa sendiri tampaknya sudah kebal dengan tindakan tak terpuji seperti itu. "Yang sempurna, yang biasa-biasa saja dapat bully. Ya apalagi yang seperti ini," kata Puspa kepada HaiBunda melalui sambungan telepon beberapa waktu yang lalu.
Menurutnya, ia hanya di-bully di media sosial. Di kehidupan asli, ia mengaku jarang mendapatkan perlakukan tersebut.
"Bully secara langsung enggak ada, tapi di media sosial itu ada. Ada yang bilang 'Mukanya nenek-nenek tapi suaranya kayak 20-an'," kenangnya sambil tertawa.
Meski kebal bully, Puspa mewanti-wanti bahwa ada satu hal yang membuatnya tak bisa diam saja. Katanya, jika bully-an yang muncul menyudutkan orang tuanya, rasis, dan mengarah pada agama, maka ia akan langsung bertindak.
"Kalau soal fisik, ya sudah lah enggak apa-apa. Aku juga anggapnya orang yang seperti itu masih bocil (anak-anak)," katanya.
"Tapi kalau sudah sampai ngomongin orang tua, rasis, apalagi ke agama, itu aku langsung marahin," sambungnya.
Ketegasan Puspa terhadap orang-orang yang mem-bully ke arah yang mengandung SARA memang pernah dibuktikan secara langsung. Puspa kemudian mengingat pada satu momen saat melakukan live di TikTok.
Kala itu, ia sudah melihat komentar tak menyenangkan dari netizen. Ketika itu, komentar jahat tersebut langsung ditutupi oleh penonton lain sambil memberikan nasihat agar tak mengulanginya.
Namun karena komentar itu muncul terus-menerus, Puspa kemudian menjawabnya secara langsung. Ia tegas memarahi oknum tersebut.
"Pernah waktu live aku marahin langsung. Awalnya komentar itu (bully) sudah ditanggapi sama followers baik jadi komentarnya hilang. Tapi aku juga ngelihat, jadi langsung saja (dimarahin)," ujarnya.
Simak kelanjutannya di halaman berikut, ya.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Simak juga 5 perbedaan cacar air dan cacar monyet dalam video berikut: