HaiBunda

MOM'S LIFE

Mulai Besok Bun, BCA Otomatis Tutup Rekening dengan Saldo Rp0

Tim HaiBunda   |   HaiBunda

Selasa, 31 Oct 2023 19:45 WIB
Mulai Besok Bun, BCA Otomatis Tutup Rekening dengan Saldo Rp0 /Foto: Dok: Zarah Intan Sitepu
Jakarta -

Apakah Bunda merupakan salah satu nasabah BCA? Segera cek saldonya ya karena PT Bank Central Asia Tbk (BCA) akan menutup rekening nasabah yang saldonya Rp 0 secara otomatis mulai besok, 1 November 2023.

"Untuk menghindari rekening BCA tertutup secara otomatis, lakukan transaksi dan simpan dana sesuai dengan minimum saldo," tulis pengumuman dalam website resmi BCA, dikutip Selasa (31/10/2023).

Apabila rekening nasabah BCA tidak aktif selama 12 bulan berturut-turut, saldonya Rp0, dan tidak ada transaksi,  rekeningnya akan ditutup otomatis. Di ketentuan sebelumnya, rekening baru akan ditutup apabila tidak ada transaksi selama 18 bulan berturut-turut, tidak aktif, dan saldonya Rp0.


Apabila nasabah tidak ingin rekeningnya tertutup secara otomatis, nasabah setidaknya harus melakukan transaksi dan simpan dana sesuai dengan minimum saldo.

Perubahan ketentuan tersebut berlaku untuk jenis rekening BCA berikut:

  • Tahapan
  • Tahapan Gold
  • Tahapan Xpresi
  • Tapres
  • TabunganKu
  • BCA Dollar
  • Giro

Rekening BCA yang sudah ditutup secara otomatis tidak akan dapat digunakan lagi oleh pemiliknya, yang berarti nasabah tidak dapat melakukan transaksi perbankan menggunakan rekening tersebut.

Lalu, rekening BCA yang sudah mati juga tidak dapat digunakan untuk menerima transfer dana dari bank mana pun. Transaksi transfer ke rekening BCA yang sudah tutup akan dibatalkan secara otomatis dan dana akan dikembalikan ke rekening sumber dana.

Untuk informasi lebih lanjut tentang penutupan rekening secara otomatis, hubungi Halo BCA 1500 888.

TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(pri/pri)

Simak video di bawah ini, Bun:

Ayah Cinta Laura Ajarkan Berhemat Sejak Kecil, Kini Ia Melek Finansial & Suka Investasi

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Turun BB 25 Kg dalam 4 Bulan, Ini 4 Cara Ampuh Menurut Pakar Bun!

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Randu Gede

5 Potret Lamaran Brisia Jodie & Jonathan Alden, Kompak Pakai Kebaya dan Beskap Warna Hijau

Mom's Life Nadhifa Fitrina

60 Ucapan Khitanan Anak Lengkap dari Singkat, Islami hingga Bahasa Inggris Penuh Doa & Rasa Syukur

Parenting ZAHARA ARRAHMA

Daun Bawang Ternyata Bisa Membantu Penyembuhan 8 Penyakit Ini, Termasuk Penurun Gula Darah

Mom's Life Arina Yulistara

Cerita Perempuan 30 Th Alami Kanker Serviks Stadium Akhir, Ini Gejala yang Dialami

Kehamilan Amrikh Palupi

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Keren! 5 Potret Sada Anak Fitri Tropica Ikut Lomba Ice Skating di Malaysia, Jadi Princess Belle

Turun BB 25 Kg dalam 4 Bulan, Ini 4 Cara Ampuh Menurut Pakar Bun!

Intip 5 Momen Hengky Kurniawan Bareng Putranya Bintang yang Tak Kalah Tampan Bun

Bunda yang Keguguran juga Bisa Alami Postpartum Depression, Simak Gejala & Cara Mengatasinya

60 Ucapan Khitanan Anak Lengkap dari Singkat, Islami hingga Bahasa Inggris Penuh Doa & Rasa Syukur

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK