MOM'S LIFE
Resep Rica-rica Ayam Masakan Jawa Berkuah Pedas dan Sedap untuk Ide Jualan Lauk Matang saat Ramadan
Amira Salsabila | HaiBunda
Minggu, 03 Mar 2024 03:00 WIBAyam menjadi salah satu unggas yang bisa diolah menjadi beragam masakan lezat, salah satunya adalah rica-rica ayam. Jika Bunda termasuk orang yang suka pedas, dua beberapa resep rica-rica ayam khas Jawa berkuah pedas yang menggugah selera.
Daging ayam menyimpan kandungan yang dibutuhkan dalam tubuh dan merupakan salah satu sumber protein paling populer di seluruh dunia.
Melansir dari laman health, daging ayam merupakan sumber protein lengkap yang sangat baik. Protein lengkap sendiri adalah protein yang memasok kesembilan asam amino esensial yang tidak dapat dibuat sendiri oleh tubuh.
Jika dimasukkan ke dalam pola makan seimbang, makanan ini membantu meningkatkan massa otot dan mendukung pemeliharaan berat badan, serta manfaat kesehatan lainnya. Untuk mendapatkan manfaat itu, Bunda bisa memasukkan daging ayam ke dalam menu harian.
Ada banyak makanan sehat dan lezat yang diolah dari daging ayam, seperti ayam goreng, opor ayam, hingga sup ayam. Bunda juga tak perlu khawatir, daging ayam bisa disajikan dengan beragam cita rasa, mulai dari asam, manis, hingga pedas.
Resep rica-rica ayam masakan Jawa yang berkuah pedas
Untuk membantu Bunda mencari tahu bagaimana cara membuat rica-rica ayam khas Jawa, berikut beberapa di antaranya:
1. Resep rica-rica ayam khas Jawa
Bahan:
- 1 ekor ayam, bersihkan dan potong-potong menjadi empat bagian
- Minyak goreng secukupnya, untuk menumis
- Air secukupnya
Bumbu halus:
- 6 butir bawang merah
- 2 buah tomat
- 4 siung bawang putih
- 1 ruas jahe
- 1 sdt gula pasir
- 100 gram cabai merah
- Garam secukupnya
Cara membuat:
- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan ayam dan tambahkan air sedikit, masak ayam hingga setengah matang, lalu angkat.
- Panggang ayam di atas api sedang sambil dilumuri dengan bumbu. Setelah matang, angkat dan sajikan.
2. Resep ayam rica-rica khas Tasikmalaya (Jawa Barat)
Dirangkum dari buku Kumpulan Resep Masakan Tradisional dari Sabang sampai Merauke karya berikut adalah resep ayam rica-rica khas Tasik.
Bahan:
- 1 ekor ayam, dipotong menjadi 16 bagian
- 2 batang serai, dimemarkan
- 6 buah bawang merah, dirajang
- 1 lembar daun pandan
- 5 lembar daun jeruk
- 50 ml minyak goreng
- 150 ml air
- 1 buah jeruk nipis
Bumbu halus:
- 12 buah cabai merah
- 10 buah cabai rawit merah
- 7 siung bawang putih
- 4 sentimeter jahe
Cara membuat:
- Tumis bawang merah, serai, dan daun pandan hingga bawang berwarna kecokelatan. Masukkan bumbu yang dihaluskan dan daun jeruk, aduk hingga harum.
- Kemudian, masukkan ayam, aduk hingga ayam berubah warnanya, tambahkan air, kecilkan api dan tutup. Diungkep hingga airnya agak mengering sambil sekali-sekali diaduk-aduk. Lalu, angkat.
- Tambahkan air jeruk, aduk hingga merata.
Nah, itulah beberapa resep rica-rica ayam khas Jawa yang berkuah pedas dan sedap. Selamat mencoba, ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!
(asa)Simak video di bawah ini, Bun:
Resep Bubur Ayam Sederhana, Cocok untuk Anak yang Sedang Sakit
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
7 Resep Menu Buka Puasa Irit dan Sederhana tapi Tetap Enak dan Nikmat
Resep Fuyunghai ala Chef Sisca Soewitomo, Mudah dan Lezat untuk Sahur
20 Resep Menu Takjil Buka Puasa yang Paling Enak dan Istimewa
30 Resep Masakan Rumahan untuk Menu Buka Puasa, Simple dan Hemat Waktu
TERPOPULER
5 Potret Tampan King Zhafi Anak Fairuz A Rafiq & Sony Septian, Sering Dikira Perempuan
Andhara Early dan Suami Cerai Setelah 14 Th Nikah, Akui Bukan Keputusan Mudah
Penemuan Terbaru, Bakal Hadir Alat Tes Kehamilan Khusus untuk Ibu Tunanetra
13 Doa Awal Bulan bagi Umat Islam Lengkap Arab, Latin & Artinya
Mata Panda Bikin Nggak PD? Ini Kandungan Eye Cream yang Wajib Dicari
REKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Muted Lip Tint, Pas untuk Makeup Look Lembut
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomedasi Susu Program Hamil untuk Dukung Keberhasilan Promil
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
Review Eomma Head to Toe Happiness, Sampo & Sabun Mandi untuk Perawatan Bayi
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Lipstik Warna Muted, Ada Pilihan Bunda?
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
PROTERAL Junior, Solusi Nutrisi untuk Si Kecil yang Suka Pilih-pilih Makan
Tim HaiBundaTERBARU DARI HAIBUNDA
5 Potret Tampan King Zhafi Anak Fairuz A Rafiq & Sony Septian, Sering Dikira Perempuan
13 Doa Awal Bulan bagi Umat Islam Lengkap Arab, Latin & Artinya
30 Film Komedi Indonesia Terlaris dengan Penonton Terbanyak, Tontonan Lucu Terbaik
Penemuan Terbaru, Bakal Hadir Alat Tes Kehamilan Khusus untuk Ibu Tunanetra
Andhara Early dan Suami Cerai Setelah 14 Th Nikah, Akui Bukan Keputusan Mudah
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Soal Rekaman CCTV Inara Rusli dan Insanul Fahmi Berdurasi 2 Jam, Apa Kata Kuasa Hukum?
-
Beautynesia
Kuis Nostalgia Film 5cm yang Jadi Favorit di Tahun 2012, Kamu Tahu Semua?
-
Female Daily
Siap Ketemu Kim Seon Ho dan Go Youn Jung di Jakarta? Catat Informasi Ini!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Foto Mesra Jennifer Coppen-Justin Hubner Rayakan Tahun Baru 2026 Usai Dilamar
-
Mommies Daily
10 Taman Bermain Outdoor untuk Anak di Jabodetabek, Ada Tebet Eco Park hingga Peruri