MOM'S LIFE
Bacaan Niat Puasa 9, 10, 11 Muharram: Arab, Latin, dan Terjemahannya
Amira Salsabila | HaiBunda
Jumat, 05 Jul 2024 10:55 WIBMenjalani puasa sunnah pada 9, 10, dan 11 Muharram sangat dianjurkan bagi setiap umat Muslim di seluruh dunia untuk meningkatkan ibadah mereka. Dalam hal ini, ada bacaan niat arab, latin, dan terjemahannya yang perlu Bunda amalkan.
Mengutip dari buku Siapa Berpuasa Dimudahkan Urusannya karya Khalifa Zain Nasrullah, puasa sunnah di bulan Muharram merupakan puasa terbaik setelah puasa Ramadhan, seperti yang disabdakan oleh Rasulullah SAW,
“Sebaik-baik puasa setelah puasa Ramadhan adalah (puasa) pada bulan Allah (yaitu) Muharram. Sebaik-baik salat setelah salat wajib adalah salat mala.” (HR. Muslim)
Jadwal puasa sunnah di bulan Muharram 2024
Melansir dari laman CNN Indonesia, Tahun Baru Islam atau disebut juga tahun baru Hijriah dimulai dengan bulan Muharram. Bulan ini termasuk bulan yang dimuliakan dan menjadi waktu yang tepat untuk menabung pahala.
Merujuk pada kalender Hijriah 2024, Kementerian Agama (Kemenag) RI, tahun baru Islam 1 Muharram 1446 H jatuh pada Minggu (7/7/2024). Berikut adalah jadwal puasa sunnah Muharram 1446 H yang sudah disesuaikan dari kalender Hijriah terbitan Kemenag RI:
- Puasa Tasua: 15 Juli 2024 (9 Muharram)
- Puasa Asyura: 16 Juli 2024 (10 Muharram)
- Puasa 11 Muharram: 17 Juli 2024 (11 Muharram)
Perlu diketahui juga bahwa umat Islam dianjurkan untuk berpuasa di bulan Muharram pada 9, 10, dan 11. Jika tidak bisa, mereka dapat berpuasa pada 9 dan 10. Jika hanya ingin berpuasa sehari, dianjurkan berpuasa pada 10 Muharram, Bunda.
Bacaan niat puasa sunnah Muharram
Melansir dari laman detikcom, salah satu keutamaan menunaikan puasa Muharram diyakini dapat melebur dosa selama setahun yang telah lewat. Sebagai berikut hadisnya:
عَنْ أَبي قَتَادَةَ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ: أَنَّ رَسُولَ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ سُئِلَ عَنْ صِيامِ يَوْمِ عَاشُوراءَ، فَقَالَ: يُكَفِّرُ السَّنَةَ المَاضِيَةَ. (رواه مسلم)
Artinya:
"Diriwayatkan dari Abu Qatadah ra: sungguh Rasulullah saw bersabda pernah ditanya tentang keutamaan puasa hari Asyura, lalu beliau menjawab: 'Puasa Asyura melebur dosa setahun yang telah lewat'." (HR Muslim).
Berikut adalah bacaan niat untuk puasa sunnah 9, 10, dan 11 Muharram 2024 lengkap dengan arab, latin, dan terjemahannya:
1. Niat puasa Tasua (9 Muharram)
نَوَيْتُ صَوْمَ تَاسُوعَاءَ لِلّٰهِ تَعَالَى
Nawaitu shauma Tâsû'â-a lilâhi ta'âlâ
Artinya:
"Saya niat puasa Tasu'a karena Allah ta'âlâ."
2. Niat puasa Asyura (10 Muharram)
نَوَيْتُ صَوْمَ عَاشُورَاءَ لِلّٰهِ تَعَالَى
Nawaitu shauma Âsyûrâ-a lilâhi ta'âlâ
Artinya:
"Saya niat puasa Asyura karena Allah ta'âlâ."
3. Niat puasa 11 Muharram
نَوَيْتُ صَوْمَ الْمُحَرَّمِ لِلّٰهِ تَعَالَى
Nawaitu shaumal Muharrami lilâhi ta'âlâ
Artinya:
"Saya niat puasa Muharram karena Allah ta'âlâ."
Nah, itulah beberapa bacaan niat puasa sunnah 9, 10, dan 11 Muharram lengkap dengan arab, latin, dan terjemahannya yang bisa Bunda amalkan. Semoga bermanfaat, ya.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!
(asa/fia)Simak video di bawah ini, Bun:
Cara Menjelaskan Malam 1 Suro pada Si Kecil
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Tahun Baru Islam 1447/2025: Sejarah, Tanggal, Amalan, Makna, dan Keutamaannya
Puasa Asyura & Tasua Bulan Muharram: Jadwal, Niat, Keutamaan & Tata Cara
20 Kartu Ucapan Tahun Baru Islam 2023 1 Muharram 1445 H
7 Keistimewaan Bulan Muharram dan Cara Mengamalkannya
TERPOPULER
Turun BB 25 Kg dalam 4 Bulan, Ini 4 Cara Ampuh Menurut Pakar Bun!
6 Tips Menabung ala Jepang agar Uang Cepat Terkumpul
Keren! 5 Potret Sada Anak Fitri Tropica Ikut Lomba Ice Skating di Malaysia, Jadi Princess Belle
Wizzy Dapat Kejutan Manis Hamil Anak Kedua di Momen Ulang Tahunnya yang Ke-31
5 Potret Lamaran Brisia Jodie & Jonathan Alden, Kompak Pakai Kebaya dan Beskap Warna Hijau
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Psikolog Ungkap 5 Kata Penyelamat Emosi Bunda Saat Anak Bikin Marah
Wizzy Dapat Kejutan Manis Hamil Anak Kedua di Momen Ulang Tahunnya yang Ke-31
6 Tips Menabung ala Jepang agar Uang Cepat Terkumpul
Keren! 5 Potret Sada Anak Fitri Tropica Ikut Lomba Ice Skating di Malaysia, Jadi Princess Belle
Turun BB 25 Kg dalam 4 Bulan, Ini 4 Cara Ampuh Menurut Pakar Bun!
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Yuna ITZY Debut Akting lewat 'Miss Undercover Boss', Adu Peran dengan Park Shin Hye
-
Beautynesia
Cuma 10 Menit! Ini Resep Sup Tahu Telur untuk Menu Makan Malam yang Hangat dan Rendah Kalori
-
Female Daily
Manis dan ‘Dreamy’, Intip Look Nadin Amizah saat Lamaran dengan Faishal Tanjung!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Viral Cerita Wanita Mundur Jadi Bridesmaid Setelah Diminta Bayar Rp 13 Juta
-
Mommies Daily
10 Tayangan Terbaru Juli 2025: Dari Film Bioskop hingga Drama Korea