Jakarta -
Pengennya
anak-anak mau makan makanan sehat, contohnya sayur. Tapi, buat beberapa orang tua, itu bukan hal yang gampang. Bener nggak, Bun?
Apalagi kalau anak pas usia sekolah. Tumbuh kembangnya lagi pesat sehingga ketika mereka nggak mau makan sehat, kita pun harus 'putar otak' untuk lebih kreatif lagi membujuk supaya dia mau makan makanan sehat.
Soal membujuk anak agar mau makan makanan sehat, psikolog anak dan keluarga, Rosalina Verauli mengatakan prinsipnya seiring bertambahnya usia anak, peran orang tua juga berubah. Kata wanita yang akrab disapa Vera ini, saat anak umurnya lebih dari 5 tahun dan udah sekolah orientasinya bertambah berupa akademis, pertemanan, kegiatan dan aktivitas fisik.
"Kalau anak terlalu banyak dikasih kegiatan, mereka bisa punya gaya hidup nggak sehat. Nah, ada nih pola ABC yaitu Antecedent, Behavior dan Consequence pada anak yang bisa kita terapkan," kata Vera di acara 'Minute Maid Nutriforce, Cara Nikmat Bantu Penuhi 1/3 Kebutuhan Harian Nutrisi untuk Dukung Fokus, Aktivitas dan Ketahanan Anak Usia Sekolah ' di Lewis & Caroll, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Pola 'ABC' yang bisa diterapkan agar anak mau makan makanan sehat antara lain:
1. Menyediakan makan sehat di rumah
2. Memberi model makan makanan sehat bagi
anak3. Orang tua membawakan bekal makanan sehat buat anak
4. Ajak anak makan malam bersama keluarga
5. Mengikutkan anak dalam program makan sehat di sekolah.
"Kita mulai coba mengubah situasi dan kondisi anak untuk makan sehat, 2 minggu aja coba, habis itu tanya anak, apa aja yang mereka rasain selama nyoba makan sehat," ujar Vera.
Ketika gizi
anak terpenuhi, kata Vera, terutama di usia sekolah, anak-anak bisa lebih fokus belajar. Selain itu, pastinya kondisi fisiknya juga lebih baik.
Menurut sejumlah penelitian dari Journal American Pediatric Association yang dilakukan di Mesir, Kenya, Meksiko, kualitas makanan berkaitan dengan perkembangan kognitif anak usia sekolah. Makanya, penting banget nih, Bun, menanamkan kebiasaan makan sehat ke anak. Ingat, children see children do. Anak akan mencontoh apa yang orang tuanya lakukan. Kalau kita mau anak makan sehat, kita juga mesti makan sehat. Dalam menerapkan aturan makan sehat ini pun kita mesti konsisten dan pastinya sabar ya. Semangat, Bun!
(rdn)