HaiBunda

PARENTING

Luar Biasa, Kisah Guru Latih Social Skill Siswa Difabel

Asri Ediyati   |   HaiBunda

Rabu, 12 Sep 2018 10:05 WIB
Ilustrasi siswa difabel/ Foto: thinkstock
Texas - Perlu cara yang spesial dan unik untuk mengajarkan anak-anak berkebutuhan khusus atau difabel. Seorang guru muda bernama Shelby Winder dari pendidikan spesial di Grand Oaks High School Texas memiliki cara unik untuk melatih social skill muridnya. Shelby mempraktikan caranya ini untuk kelas Life Skills alias keterampilan sehari-hari.

Idenya yang brilian diberi apresiasi oleh rekan kerjanya dan para orang tua murid. Salah satu rekannya, Chris Field membagikan cerita tentang cara Shelby di Facebook.

"Shelby datang dengan ide cemerlang tentang keinginan untuk memberdayakan murid-muridnya tahun ini dengan cara yang bermakna. Jadi dia mulai membeli semua hal yang para murid perlukan untuk membuat proyek kopi keliling," tulis Chris Field.


Kopi kelilingnya ini menggunakan gerobak dan tiap muridnya bisa menawarkan ke setiap anggota staf di sekolah, menerima pesanan mereka, dan kemudian mengantarkan kopi mereka setiap hari Jumat.

"Yang paling penting, ini akan memungkinkan para siswa untuk mempraktikkan keterampilan sosial mereka, komunikasi, bekerja melawan rasa malu mereka, dan bahkan belajar bagaimana menjalankan bisnis yang sederhana dengan menghitung pengeluaran dan keuntungan mereka," lanjut Chris.




Para murid dan Shelby menamakan bisnis mereka 'The Grizzly Bean'. Yang lebih mengesankan dari sosok Shelby adalah ia rela menyumbangkan gaji tahun pertamanya sebagai guru sebagai modal proyeknya. Meskipun sekolah mengembalikan modalnya tapi pihak sekolah mendorong Shelby untuk mewujudkan impiannya bersama murid-murid spesialnya.

"Murid-muridnya sekarang sudah menjalankan proyek tersebut selama beberapa minggu dan dia mengatakan mereka benar-benar menyukainya. Ini jelas sarana pembelajaran yang hebat dan akan memberi murid-murid keterampilan," sambung Chris dikutip dari Cafe Mom.

Shelby juga berencana menggunakan beberapa keuntungan dari bisnis kopi muridnya untuk sekolah lain agar memulai proyek yang sama. Idenya adalah setiap sekolah akan mempraktikan hal ini pada murid-murid difabel. Sehingga proyek The Grizzly Bean ini bisa digunakan di sekolah-sekolah di Amerika Serikat. Keren ya, Bun?

(aci/nwy)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Banting Setir dari Dunia Hiburan, Ini 7 Artis Indonesia yang Pindah ke Luar Negeri

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Transjakarta Tanggapi Viral Dugaan Pelecehan Seksual yang Dialami Penumpang

Mom's Life Amira Salsabila

Momen Lesti Kejora Liburan Bareng Keluarga saat Hamil Anak Ketiga, Sebut Ajak Adik Utun

Kehamilan Annisa Karnesyia

Mengenal Dye Stealer, Hasil Tespek Positif tapi Garis Tes Kedua Lebih Gelap

Kehamilan Amrikh Palupi

Potret Tya Ariesta Beli Cabai dari Petani Aceh untuk Dibagikan ke Karyawan

Mom's Life Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Potret Tya Ariesta Beli Cabai dari Petani Aceh untuk Dibagikan ke Karyawan

Mengenal Dye Stealer, Hasil Tespek Positif tapi Garis Tes Kedua Lebih Gelap

Transjakarta Tanggapi Viral Dugaan Pelecehan Seksual yang Dialami Penumpang

Banting Setir dari Dunia Hiburan, Ini 7 Artis Indonesia yang Pindah ke Luar Negeri

15 Rekomendasi Kartun Muslim untuk Anak yang Bisa Ajarkan dari Mengaji dan Berdoa

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK