HaiBunda

PARENTING

3 Tips Memilih Dot dan Botol yang Aman untuk Si Kecil, Bebas BPA Salah Satunya

Mutiara Putri   |   HaiBunda

Senin, 08 Aug 2022 19:10 WIB
Ilustrasi Tips Memilih Botol dan Dot Bayi/Foto: Getty Images/iStockphoto/NorGal
Jakarta -

Tidak semua Bunda beruntung dapat memberikan ASI secara langsung kepada Si Kecil. Namun, ada beberapa Bunda yang memilih memberikan ASI melalui bantuan media botol dan dot.

Menurut Dokter Spesialis Anak, dr. Caessar Pronocitro, Sp.A, M.Sc, kebersihan dot dan botol yang digunakan oleh Bunda harus selalu dijaga kebersihannya. Hal ini karena mulut bayi merupakan jalan masuk bagi kuman.

"Tentunya kita harus memperhatikan (kebersihan dot dan botol) karena ini sesuatu yang masuk ke dalam mulut bayi, salah satu jalan masuk untuk kuman melalui mulut," katanya dalam Instagram Live HaiBunda bersama Baby Huki pada Senin (8/8/2022).


"Kuman itu bisa virus, bakteri, jamur. Tentunya akan mengganggu kesehatan Si Kecil apalagi masih usia dini, daya tahan tubuhnya belum seperti kita, jadi lebih rentan terhadap kuman yang bisa menyebabkan penyakit," lanjutnya.

Seperti yang Bunda ketahui, ada berbagai macam media pemberian ASI yang bisa digunakan jika Si Kecil tidak mau menyusu secara langsung. Bunda bisa menggunakan cup feeder, pipet, sendok, ataupun dot dan botol yang bisa jadi alternatif. Namun, sebelum memilih media tersebut, Bunda sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter.

"Keperluan menggunakan botol dan dot ini terpaksa diberikan apabila ada beberapa ibu yang kesulitan memberikan DBF, kita tau bahwa ASI yang terbaik, bukan hanya ASI-nya, tapi juga proses menyusui itu sendiri proses stimulasi bagi bayi," tutur dr Caessar.

"Nah, tetapi mungkin ada ibu yang kurang beruntung. ASI-nya ada tapi karena satu dan lain hal sulit memberikan ASI secara langsung, entah karena kesibukan atau karena faktor-faktor yang lain," sambungnya.

Bunda sebaiknya memastikan media pemberian ASI seperti botol dan dot dipastikan kebersihannya dan keamanan produknya. Lalu bagaimana cara mengetahui produk botol dan dot aman untuk Si Kecil?

Tips memilih botol dan dot

Pemilihan botol dan dot untuk Si Kecil juga enggak bisa sembarangan nih, Bunda. Ada beberapa tips yang dibagikan oleh dr Caessar agar Bunda tidak salah langkah. Berikut ini deretannya:

1. Perhatikan usia bayi

Usia bayi merupakan salah satu hal yang harus diperhatikan dalam pemilihan dot dan botol, Bunda. Hal ini karena masing-masing bayi masih mengalami pertumbuhan.

"Yang pertama, kita harus memperhatikan usia bayi. Karena biasanya masing-masing produk sudah ada peruntukkan usianya, misalnya (untuk bayi) 0-3 bulan, 3-6 bulan. Jadi yang pertama memang disesuaikan dengan usianya," ujar dr Caessar.

Baca tips memilih botol dan dot lainnya di halaman berikutnya yuk, Bunda.

Simak juga video tips memilih botol bayi berikut ini:



(mua/fir)
TIPS MEMILIH DOT DAN BOTOL LAINNYA

TIPS MEMILIH DOT DAN BOTOL LAINNYA

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Cerita 2 Bunda Artis Kesakitan Usai Melahirkan dengan ERACS, Ada yang Sampai Alergi

Kehamilan Annisa Karnesyia

Adegan Persalinan Jo Yuri di Squid Game 3 Dikritik Tidak Realistis, Alasannya..

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

5 Hal yang Bunda Bisa Lakukan saat Suami Kena PHK

Mom's Life Arina Yulistara

Kebutuhan Kalori Anak Sesuai Usia serta Panduan Memenuhinya

Parenting Asri Ediyati

Bersahabat 30 Th, KD Ajak Keluarga Kunjungi Rumah Siti Nurhaliza di Malaysia

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Kondisi Terkini Ferry Maryadi Pasca Jatuh dari Kamar Mandi, Jalani Operasi Sendi

Cerita 2 Bunda Artis Kesakitan Usai Melahirkan dengan ERACS, Ada yang Sampai Alergi

Kebutuhan Kalori Anak Sesuai Usia serta Panduan Memenuhinya

5 Hal yang Bunda Bisa Lakukan saat Suami Kena PHK

Adegan Persalinan Jo Yuri di Squid Game 3 Dikritik Tidak Realistis, Alasannya..

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK