HaiBunda

PARENTING

5 Cara Menaikkan Berat Badan Bayi di Atas 6 Bulan

Asri Ediyati   |   HaiBunda

Jumat, 21 Oct 2022 21:45 WIB
Ilustrasi 5 Cara Menaikkan Berat Badan Bayi di Atas 6 Bulan. Foto: Getty Images/iStockphoto/Liudmila Chernetska
Jakarta -

Periode 0 sampai 2 tahun adalah periode emas anak. Selama periode inilah semua organ dan jaringan dibentuk untuk menjadi fondasi bagi kesehatan Si Kecil seumur hidupnya kelak. Harapannya setiap anak tumbuh kembang sesuai tonggak dan kurva pertumbuhan yang ditetapkan WHO.

Dijelaskan oleh dr.Meta Hanindita, Sp.A(K), dalam bukunya Mommyclopedia: 567 Fakta tentang MPASI, pertumbuhan anak yang optimal dapat terjadi dengan nutrisi yang cukup dan lingkungan yang peduli. Selain itu, memberikan perhatian penuh pada pertumbuhan anak dan pengasuhan serta tidak adanya penyakit, Bunda.

"Ukuran yang paling sensitif dan akurat dari pertumbuhan adalah kenaikan berat badan," tulisnya.


"Berat badan adalah parameter pertumbuhan yang paling sederhana dan ukuran terpenting yang dipakai pada setiap pemeriksaan penilaian pertumbuhan karena merupakan indikator yang tepat untuk mengetahui keadaan anak saat pemeriksaan."

Akan tetapi, dalam perjalanannya, terkadang terdapat kendala seperti sulitnya berat badan anak untuk naik. Jika demikian, apa saja penyebabnya?

Penyebab berat badan bayi di atas 6 bulan susah naik

Menurut dr. Mira Dewita, Sp.A, berikut 5 penyebab berat badan bayi di atas 6 bulan susah naik:

1. Pemberian MPASI yang tidak tepat

Pemberian MPASI yang tidak tepat bisa menyebabkan berat badan bayi susah naik, Bunda. Misalnya, bayi lebih sering diberikan buah, dibandingkan makanan tinggi protein.

Menu MPASI anak usia 6 bulan harus mengandung karbohidrat, protein, dan lemak. Karbohidrat bisa didapatkan dari nasi, sementara lemak dari santan atau mentega. Di usia ini, Bunda perlu memenuhi asupan protein hewani agar berat badannya naik sesuai usia.

2. Infeksi kronis

Infeksi kronis juga bisa menyebabkan berat badan bayi susah naik. Salah satunya adalah penyakit TBC yang terjadi pada anak-anak. Penanganan infeksi dapat dilakukan oleh dokter anak, termasuk pola pemberian makannya selama sakit.

3. Bayi terlalu sering menyusu

Ingat, makanan bayi di atas 6 bulan tak hanya ASI. Bayi perlu mendapatkan asupan nutrisi tambahan dari MPASI. 

Apabila bayi terlalu sering menyusu dan jarang konsumsi MPASI, berat badannya pun bisa susah naik. Untuk itu, kenalkan MPASI secara bertahap agar anak terbiasa untuk mendapatkan makanan selain dari ASI, Bunda.

Lantas, bagaimana cara menaikkan berat badan bayi di atas 6 bulan? Klik ke halaman berikutnya ya, Bunda.

Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

Simak juga video hal-hal yang harus diperhatikan sebelum menerapkan metode BLW untuk MPASI:





(fir/fir)
5 CARA MENAIKKAN BERAT BADAN BAYI DI ATAS 6 BULAN

5 CARA MENAIKKAN BERAT BADAN BAYI DI ATAS 6 BULAN

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

5 Rekomendasi Sayur untuk MPASI dengan Harga Bersahabat

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

4 Kitab yang Diturunkan Allah SWT Beserta Rasul yang Menerimanya

Parenting Nadhifa Fitrina

5 Potret Aulia Anak Bungsu Alyssa Soebandono & Dude Harlino Selalu Ramai Dikomentari Netizen

Parenting Nadhifa Fitrina

7 Tanda Anak Alami Speech Delay yang Jarang Disadari Orang Tua

Parenting Asri Ediyati

Belajar dari Suami Yura Yunita, Intip Ucapan Manis Donne Maula saat Istri Ulang Tahun

Mom's Life Arina Yulistara

Pernah Capai BB 107 Kg, Ini Cara Diet Oprah Winfrey

Mom's Life Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

4 Kitab yang Diturunkan Allah SWT Beserta Rasul yang Menerimanya

Belajar dari Suami Yura Yunita, Intip Ucapan Manis Donne Maula saat Istri Ulang Tahun

7 Tanda Anak Alami Speech Delay yang Jarang Disadari Orang Tua

Pernah Capai BB 107 Kg, Ini Cara Diet Oprah Winfrey

4 Posisi Tidur agar Bayi Sungsang Kembali Normal

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK