PARENTING
Lucunya Sigra, Putra Anji dengan ASD saat Berani Tampil di Depan Banyak Orang
Annisa A | HaiBunda
Minggu, 23 Oct 2022 17:20 WIBPutra sulung pasangan Anji dan Wina Natalia, Sigra Umar Narada bikin bangga di acara sekolah. Ia tampil bersama sang Ayah saat melakukan pentas.
Momen manis itu diabadikan oleh Wina Natalia dalam sebuah video yang diunggah ke media sosialnya. Anak laki-laki berusia 7 tahun itu tampil menggemaskan dengan tingkahnya yang lucu, Bunda.
Sigra yang didiagnosa Autism Spectrum Disorder (ASD) sejak usia 3 tahun itu naik ke atas panggung dengan didampingi oleh sang Ayah. Wina bercerita, Sigra tampil dua kali ke atas panggung meski penampilannya tak sempurna.
"Nemenin #SigraAnakIstimewa di acara istimewa," tulisnya di akun Instagram @winatalia.
"Tadi pagi di acara @snc_globalmandiri seharusnya Sigra tampil dua kali. Tapi yang pertama sudah kabur duluan sebelum naik panggung dan yg kedua kabur di sebelum penampilan selesai," ia bercerita.
Dalam video tersebut, Anji tampak menuntun sang putra yang turun dari atas panggung. Keduanya tampil kompak mengenakan busana kasual.
Sigra terlihat menggemaskan dalam balutan t-shirt dan rompi berbahan denim. Ia juga melengkapi penampilannya dengan topi. Ketika melangkah, Sigra tak malu untuk menatap orang-orang di sekitarnya.
Saat akan kembali lagi ke atas panggung, Sigra berbelok ke arah bangku penonton dan membuat Anji sempat kewalahan mengikutinya. Tingkah lucu Sigra disambut dengan tepuk tangan dan tawa dari penonton.
Meski penampilannya tak sempurna, Sigra berhasil memberanikan diri untuk tampil di depan banyak orang asing. Menurut Wina, hal itu bukanlah sesuatu yang mudah mengingat kondisi sang putra yang memiliki ASD.
"Tapi tidak masalah, karena memang tidak mudah untuk anak istimewa seperti Sigra tampil di depan orang banyak yang asing buat dia," ungkap Wina.
"Bisa bertahan lumayan lama di lokasi acara dan mau tampil sebentar saja sudah sangat luar biasa," sambungnya.
Tak lupa, Wina mengucapkan ungkapan sayang kepada sang putra dan ikut menyebutkan akun Instagram Sigra dalam unggahannya.
"Semangat @sigraumarnarada sayang. We love you," ucap Wina.
Istri Anji juga memberikan semangat untuk para orang tua yang memiliki anak ASD, Bunda.
"Untuk para orang tua anak istimewa yang lain juga harus selalu semangat, jangan pernah malu dan harus super sabar," tuturnya.
Unggahan tersebut langsung dibanjiri dengan komentar netizen. Tak sedikit yang memuji Sigra. Ada juga yang mendoakan pasangan Anji dan Wina agar tetap menjadi orang tua yang mulia.
"Sigra hebat 😍 anak pintar," komentar akun @missonlines****
"semangat deeek...gpp pelan2 , mas Aga juga dulu sama skrg malah seneng tampil. Semangaaaat Minda," ujar @prashi*****
"MasyaAllah beruntung pnya momi dan popo sbaik kalian ya kak..." kata @my_105ro***
"Orang tua yg luar biasa...Allah menitipkan rejeki yg besar ini krna Allah tau orang tuanya mampu menjaga & mengurusnya amanah besar ini ,hanya orang2 pilihan yg di beri amanah ini sama Allah ...semangaat yaa sigra..nanti sdh dewasa akan jadi anak yg membanggakan orang tuanya ... aamiin," tutur @islamiyahs*****
Simak juga cerita Anji ketika pertama kali mengetahui putranya didiagnosa ASD, di halaman berikutnya.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Saksikan juga video tentang tanda awal autisme pada anak:
DIDIAGNOSA AUTISME SEJAK KECIL
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Anak Bersimbah Darah & Harus Operasi, Anji yang Sedang di LN Panik
Kekesalan Anji Lihat Respons Petugas Saat anaknya Menangis di Bandara
Gejala Autisme Seperti Dialami Anak Anji, Bisakah Disembuhkan?
Keren! Rilis Lagu Kedua, Putra Anji Tuai Banyak Pujian
TERPOPULER
11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun
12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara
10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan
15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah
Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3
10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan
12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara
11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Mister Aloy Ungkap Pernah Anut 3 Agama, Kini...
-
Beautynesia
Top 5 List: Rekomendasi Buku Non Fiksi Bertema Mental Health untuk Membuatmu Terus Bertahan
-
Female Daily
Dreamgirls The Musical oleh Glitz Production Hadirkan Sentuhan Pesona Broadway di Jakarta
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Tipe Karier Tiap Zodiak, Ini yang Paling Ambisius dan Cepat Naik Jabatan!
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!