PARENTING
Kenapa Anak Down Syndrome Memiliki Wajah Mirip? Ketahui Penyebab dan Ciri-cirinya
Mutiara Putri | HaiBunda
Senin, 20 Mar 2023 08:05 WIBAnak-anak dengan kondisi down syndrome memiliki wajah dan mirip dan kerap dijuluki dengan seribu wajah. Lantas apa yang menyebabkan hal ini?
Down syndrome atau sindrom down (SD) merupakan kelainan genetik trisomi di mana terdapat kromosom ekstra pada kromosom 21. Kelainan ini paling sering terjadi dan paling mudah dikenali, terutama melalui wajahnya.
Anak dengan kondisi down syndrome kerap dikaitkan dengan berbagai kelainan. Misalnya saja disabilitas intelektual, kelainan jantung bawaan, dan penyakit pada beberapa organ tubuh lainnya.
Menurut dokter spesialis anak, dr. Dian Sulistya Ekaputri, Sp.A, anak dengan down syndrome juga bisa mengalami perubahan perkembangan otak. Selain itu, hal ini juga bisa mengganggu kognitif anak, komunikasi, konsentrasi, hingga kontrol tubuh.
"Kromosom ekstra tersebut menyebabkan jumlah protein tertentu juga berlebih sehingga mengganggu pertumbuhan normal dari tubuh dan menyebabkan perubahan perkembangan otak yang sudah tertata sebelumnya," kata Dian pada HaiBunda, belum lama ini.
"Kondisi tersebut mengakibatkan menyebabkan gangguan kognitif, komunikasi, konsentrasi, memori, kemampuan melaksanakan tugas, perkembangan motorik, dan kontrol tubuh," sambung Dian.
Penyebab anak down syndrome miliki wajah mirip
Anak down syndrome memiliki karakteristik wajah yang serupa. Hal ini karena kromosom ekstra yang memengaruhi pertumbuhan seperti rahang atas hingga jaringan ikat kepala.
"Anak dengan SD memiliki karakteristik wajah serupa karena kromosom ekstra yang memengaruhi pertumbuhan rahang atas (bagian tengkorak), tulang rawan, dan jaringan ikat di kepala," ujar Dian.
Ciri wajah anak down syndrome
Ada beberapa ciri wajah anak dengan kondisi down syndrome yang bisa Bunda perhatikan. Berikut ini deretannya menurut dr. Dian:
- Bentuk kepala relatif lebih kecil dibandingkan dengan anak normal dengan area datar di bagian tengkuk.
- Ubun-ubun berukuran lebih besar dan menutup lebih lambat (rata-rata usia 2 tahun).
- Bentuk mata sipit dengan sudut bagian tengah membentuk lipatan.
- Bentuk mulut yang kecil dan lidah besar sehingga tampak menonjol keluar.
- Saluran telinga bisa lebih kecil sehingga mudah buntu dan menyebabkan gangguan pendengaran jika tidak diterapi.
Kondisi down syndrome sendiri sudah bisa dideteksi sejak masa kehamilan, Bunda. Lantas, apa saja jenis pemeriksaannya?
Simak selengkapnya pada laman berikutnya ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
Simak juga video tes kehamilan untuk cek kelainan janin termasuk down syndrome berikut ini:
TES DARAH HINGGA NIPT
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Kenali Bahaya Shaken Baby Syndrome, Guncangan Keras pada Kepala Bayi
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Kisah Keponakan Dian Pelangi 2 Tahun Berjuang Sembuh dari Leukimia Sebelum Meninggal
Mengenal Down Syndrome dan Cara Mendeteksinya
Inspiratif, Perjuangan Ibu Membesarkan Anak Down Syndrome yang Sempat Koma
Gadis Ini Ajak Pakai Kaus Kaki Aneh di Hari Down Syndrome
TERPOPULER
Pengantin Tagih Hadiah ke Tamu Meski Sudah Berikan Uang Rp33 Juta, Ternyata...
Bukan Pujian, Ini Arti Slang 'Good Boy' & Bahaya Tersembunyi di Baliknya
7 Roti Kukus Seenak Cafe Terkenal & Mahal, Coba Bikin di Rumah Yuk
Ciri-ciri Orang dengan Pola Pikir Mendalam, Sering Ucapkan 11 Kalimat ini Menurut Psikolog
Bunda Perlu Tahu, Ini 5 Ciri-ciri Tikus Bersarang di Dalam Rumah
REKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Bidet Portable yang Bisa Dibawa Ibu Hamil saat Bepergian & Liburan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
30 Vitamin yang Bagus untuk Ibu Hamil agar Tetap Sehat
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
8 Rekomendasi Yogurt untuk Ibu Hamil, Ketahui Risiko & Manfaatnya
Natasha ArdiahREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Serum Vitamin C, Cerahkan Wajah Kusam dan Bikin Glowing
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
3 Tips Jaga Pencernaan Anak saat Bepergian
Tim HaiBundaTERBARU DARI HAIBUNDA
Ucapan Ulang Tahun untuk Maia Estianty dari Anak dan Menantu, Intip Potretnya
7 Urutan Film Transformers Berdasarkan Kronologi Cerita
7 Roti Kukus Seenak Cafe Terkenal & Mahal, Coba Bikin di Rumah Yuk
Bukan Pujian, Ini Arti Slang 'Good Boy' & Bahaya Tersembunyi di Baliknya
Divonis Rahim Lemah dan Janin Terhambat, Bunda Ini Berhasil Lahirkan Bayi dengan Selamat
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Sinopsis 'The Inner Eye', Drama China Baru Tayang Januari 2026
-
Beautynesia
4 Makanan Terbaik untuk Penderita GERD agar Tidak Kambuh
-
Female Daily
Tetap Stylish di Musim Hujan? Intip Rekomendasi Alas Kaki Ini!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Heboh Wanna One Ngumpul di Premiere Film Park Ji Hoon, Obati Kangen Fans
-
Mommies Daily
Emotional Neglect dalam Pernikahan: Saat Kebutuhan Emosional Tidak Terpenuhi