HaiBunda

PARENTING

Dian Sastro Bahagia dan Bangga Jadi Feminis, Gaya Parentingnya Seperti Apa?

Tim HaiBunda   |   HaiBunda

Jumat, 31 Mar 2023 19:10 WIB
Dian Sastro Bahagia dan Bangga Jadi Feminis, Gaya Parentingnya Seperti Apa / Foto: Instagram @ therealdisastr
Jakarta -

Dian Sastrowardoyo merupakan salah satu artis yang menjunjung tinggi kesetaraan wanita. Ia mengakui dirinya adalah seorang feminis, Bunda.

Bagi Dian, ia percaya bahwa perempuan memiliki kemampuan yang sama dengan laki-laki sehingga wajar jika seharusnya mereka memiliki peran yang setara di kehidupan bermasyarakat.

"Dalam segala bidang profesi di dunia ini, aku percaya perempuan itu manusia yang punya kemampuan sama secara intelektual dan fisik. Kenapa enggak dikasih chance lebih banyak seperti tenaga kerja laki-laki?" tuturnya, dikutip dari kanal YouTube Grace Tahir.


"Memang di hidup ini, yang punya kemampuan untuk melahirkan dan menyusui kan baru perempuan. Tapi orang bikin itu jadi excuse, makanya mereka bikin perempuan enggak banyak yang masuk ke level decision maker di perusahaan. Dianggapnya karena mereka masih harus mengurus keluarga, hamil, dan haid segala macam," ujarnya.

Aktris berusia 41 tahun itu menyayangkan posisi tinggi di perusahaan lebih didominasi oleh kaum pria. Padahal, menurutnya perempuan juga berhak berdiri di tempat yang sama dalam membuat kebijakan.

"Kalau representasi perempuan di decision making level itu tidak terepresentasi dengan baik, berarti decision making akan terjadi secara bias. Kalau mereka semua laki-laki, bagaimana mereka bisa membuat policy yang adil dan bisa mengakomodasi perempuan?" ucap Dian.

Kerap membela hak perempuan, Dian Sastrowardoyo bangga menyebut dirinya sebagai seorang feminis. Meski begitu, ia menolak keras anggapan bahwa wanita feminis membenci laki-laki.

"I'm proud to be one. Feminis adalah orang yang melihat bahwa perempuan dan laki-laki sama-sama manusia, enggak ada yang di atas, enggak ada yang di bawah. Laki-laki juga bisa menjadi seorang feminis," papar Dian.

"Untuk perempuan bisa maju, menjadi wanita karier dan ibu, itu perlu dibantu banget sama suaminya. Aku bukan feminis yang jadi pembenci pria. Laki-laki juga punya peran penting," imbuhnya.

Keyakinan Dian terhadap feminisme juga disuarakan di keluarganya. Anak-anak Dian sudah diajarkan untuk bersikap bijak dalam menghadapi isu tersebut, Bunda. Lanjutkan membaca di halaman berikutnya, ya.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

Saksikan juga video tentang kisah Ratna Galih sebagai Bunda di bawah ini:



(anm/som)
GAYA PARENTING DIAN

GAYA PARENTING DIAN

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Mengenal Roche Peserta Coc Season 2 yang Kepintarannya Curi Perhatian, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

Ketahui Estimasi Total Biaya Operasi Caesar BPJS dan Tanpa BPJS

Kehamilan Dwi Indah Nurcahyani

5 Resep Kue Singkong Kukus Sederhana yang Enak, Ekonomis, dan Anti Gagal

Mom's Life Amira Salsabila

Wizzy Dapat Kejutan Manis Hamil Anak Kedua di Momen Ulang Tahunnya yang Ke-31

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

6 Tips Menabung ala Jepang agar Uang Cepat Terkumpul

Mom's Life Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Piyu Padi dan Mantan Istri Kompak Hadiri Kelulusan SMA Sang Putri di Inggris, Ini Potretnya

Squid Game Season 3 Sudah Tayang! Intip Fakta Menarik dan Reaksi Para Pemain

5 Resep Kue Singkong Kukus Sederhana yang Enak, Ekonomis, dan Anti Gagal

Ketahui Estimasi Total Biaya Operasi Caesar BPJS dan Tanpa BPJS

SAKA Market Vol. 2: Green Trails Festival Sukses Digelar 2 Hari, Catat 6.500 Pengunjung

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK