PARENTING
Studi Temukan Dampak Screen Time Terlalu Lama Picu Keterlambatan Perkembangan Anak
Tim HaiBunda | HaiBunda
Minggu, 27 Aug 2023 17:15 WIBSudah banyak studi mengungkapkan penggunaan gadget yang berbahaya bagi Si Kecil. Belum lama ini, studi terbaru kembali mengungkap hasil mencengangkan, Bunda. Peneliti temukan dampak screen time terlalu lama bisa memengaruhi tumbuh kembang anak.
Studi yang diterbitkan dalam JAMA Pediatrics menemukan hubungan antara lamanya screen time dengan lambatnya perkembangan anak. Dalam studi ini dijelaskan bahwa satu hingga empat jam screen time per hari pada usia 1 tahun dikaitkan dengan risiko keterlambatan perkembangan yang lebih tinggi.
Keterlambatan perkembangan ini mencakup kemampuan komunikasi, motorik halus, dan problem solving atau kemampuan dalam mengatasi masalah. Selain itu, studi juga menunjukkan bahwa screen time terlalu lama dapat mengganggu keterampilan sosial dan personal saat anak menginjak usia 2 tahun.
"Ini adalah penelitian yang sangat penting karena memiliki ukuran sampel anak-anak yang sangat besar yang telah diikuti selama beberapa tahun," kata Jason Nagata, profesor pediatri di Universitas California, San Francisco dilansir dari CNN.
"Studi ini mengisi celah penting karena mengidentifikasi keterlambatan perkembangan tertentu (dalam keterampilan) seperti komunikasi dan pemecahan masalah yang terkait dengan screen time," sambungnya.
Menurut Nagata, belum banyak studi sebelumnya yang mempelajari masalah ini selama beberapa tahun. Dalam studi ini, anak-anak dan ibu mereka adalah bagian dari Studi Kelompok Kelahiran dan Tiga Generasi Proyek Megabank Medis Tohoku yang berbasis di Jepang dan direkrut dari 50 klinik kebidanan dan rumah sakit di prefektur Miyagi dan Iwate antara Juli 2013 hingga Maret 2017.
Studi mengukur berapa jam anak-anak menggunakan layar per hari pada usia 1 tahun dan bagaimana kinerja mereka dalam beberapa domain perkembangan. Di antaranya adalah keterampilan komunikasi, motorik halus, pribadi dan sosial, dan problem solving pada usia 2 dan 4 tahun. Keduanya lalu diukur berdasarkan laporan dari ibu mereka sendiri.
Hasilnya menemukan, pada usia 2 tahun, mereka yang menghabiskan waktu di depan layar hingga empat jam per hari memiliki kemungkinan tiga kali lebih besar mengalami keterlambatan perkembangan dalam keterampilan komunikasi dan pemecahan masalah.
Sementara mereka yang menghabiskan empat jam atau lebih di depan layar, 4,78 kali lebih mungkin memiliki keterampilan komunikasi yang kurang berkembang, 1,74 kali lebih mungkin memiliki keterampilan motorik halus di bawah standar, dan dua kali lebih mungkin memiliki keterampilan pribadi dan sosial yang kurang berkembang pada usia 2 tahun. Risiko yang tersisa pada usia 4 tahun adalah kategori komunikasi dan pemecahan masalah, Bunda.
Lalu bagaimana screen time ini bisa memengaruhi perkembangan anak?
TERUSKAN MEMBACA DI SINI.
(ank/som)Simak video di bawah ini, Bun:
3 Cara Mengatasi Anak yang Sulit Bersosialisasi
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Alasan Mengapa Anak di Bawah Usia 2 Tahun Tak Boleh Diberi Screen Time
Benarkah Anak Terlalu Banyak Screen Time Jadi Lebih Sering Tantrum?
5 Cara Jitu Batasi Screen Time untuk Si Kecil Tanpa Membuatnya Ngambek
Tanpa Disadari, Ternyata Orang Tua yang Membuat Anak Kecanduan Gadget
TERPOPULER
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak
Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Atalia Praratya Tak Kuasa Tahan Tangis Curhat Diterpa Badai Ujian Hidup
-
Beautynesia
5 Tanda Rumah yang Dapat Tunjukkan Penghuninya Dilanda Stres
-
Female Daily
Dreamgirls The Musical oleh Glitz Production Hadirkan Sentuhan Pesona Broadway di Jakarta
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Ramalan Zodiak 14 November: Aries Nikmati Hasil, Gemini Fokus Bekerja
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!