HaiBunda

PARENTING

4 Cara Meningkatkan Kecerdasan Anak Sebelum Masuk Sekolah TK

Kinan   |   HaiBunda

Senin, 08 Jan 2024 17:00 WIB
Meningkatkan kecerdasan anak sebagai persiapan masuk TK/ Foto: Getty Images/wombatzaa

Sebelum anak masuk TK, ada beberapa persiapan yang dapat Bunda terapkan untuk membantunya lebih 'matang'. Cara-cara ini juga dipercaya dapat meningkatkan kecerdasan anak, lho.

Dikutip dari Parents, orang tua perlu membantu anak mengembangkan kemampuan-kemampuan tersebut dengan memberikan stimulasi dan bimbingan yang tepat.

Beberapa kemampuan yang perlu dimiliki anak sebelum masuk TK di antaranya kemampuan untuk fokus, bekerja sama, kemandirian, sopan santun, serta keterampilan sosial.


Keterampilan sosial yang baik memungkinkan anak berinteraksi secara positif dengan orang lain dan mengomunikasikan kebutuhan, keinginan, dan perasaannya secara efektif. 

Selain itu, manfaat dari keterampilan sosial yang kuat tidak hanya mencakup hubungan sosial dan penerimaan. Anak-anak dengan keterampilan sosial yang lebih baik kemungkinan besar akan memperoleh manfaat langsung dalam kehidupannya di sekolah. 

Tips meningkatkan kecerdasan anak sebelum masuk TK

Para peneliti baru-baru ini mengidentifikasi empat hal yang dianggap paling efektif untuk membantu perkembangan intelektual anak.

Tim peneliti dari New York University, John Protzko, Joshua Aronson, dan Clancy Blair mengamati 74 intervensi yang dirancang untuk meningkatkan kecerdasan anak-anak dari masa prenatal hingga usia TK. Tujuan penelitian ini yakni menemukan intervensi yang paling efektif.

Studi ini sendiri telah dipublikasikan dalam jurnal Perspectives on Psychological Science. Berikut 4 unsur penting yang membangun kecerdasan pada anak usia dini:

1. Asupan asam lemak untuk ibu hamil dan bayi baru lahir

Dikutip dari Developmental Science, ibu hamil dianjurkan untuk mengonsumsi berbagai jenis suplemen. Namun hanya jenis long-chain polyunsaturated fatty acids (LC-PUFA) dalam makanan kaya omega-3 yang dapat meningkatkan IQ anak.

Asam lemak dianggap sebagai bahan pembangun penting bagi sel-sel saraf di korteks prefrontal, tubuh tidak dapat memproduksinya sendiri.

2. Aktivitas kognitif

Paparan aktivitas yang kaya kognitif seperti buku, teka-teki, dan interaksi verbal yang menarik ditemukan dapat meningkatkan IQ anak-anak lebih dari 7 poin.

Namun, tidak semua stimulasi intelektual itu memberi efek yang sama. Musik, permainan keterampilan perhatian yang terkomputerisasi, dan tugas penalaran nonverbal ditemukan tidak berpengaruh pada peningkatan IQ.

Analisis ini menunjukkan bahwa satu gaya percakapan yang unik, di mana orang dewasa mendorong anak untuk menceritakan pengalamannya, sangatlah efektif.

Dalam sebuah penelitian terhadap anak usia 20 bulan, para ibu dilatih untuk menggambarkan cerita anak dengan pertanyaan terbuka, mendengarkan dengan baik, dan mendorong minat anak. Hasilnya, anak-anak tersebut mengalami peningkatan IQ sebesar 6 poin.

3. Membacakan buku 

Membacakan buku secara interaktif, terutama sebelum usia empat tahun, dilaporkan meningkatkan IQ lebih dari enam poin.

Sudah lama diketahui bahwa aktivitas membaca untuk anak-anak meningkatkan perkembangan kognitif mereka. Analisis ini menunjukkan bahwa sifat interaktif dari proses membacalah yang paling membantu.

Ketika orang tua membantu anak-anak belajar membaca, mengajukan pertanyaan terbuka, mengikuti minat anak terhadap cerita, maka anak-anak akan mendapatkan manfaatnya. Partisipasi aktif kedua belah pihak inilah yang menumbuhkan keterampilan berpikir lebih dalam.

4. Kegiatan prasekolah

Mengikuti kegiatan prasekolah, terutama yang menekankan perkembangan bahasa, turut berpengaruh bagi peningkatan IQ anak di usia dini. 

Program kaya bahasa termasuk yang memaparkan anak-anak pada ide-ide baru, label konsep, dan pemecahan masalah, yang semuanya merupakan keterampilan intelektual awal penting. 

Penelitian ini bukanlah hasil akhir mengenai kecerdasan anak-anak. Masih banyak penelitian yang perlu dilakukan. 

Intinya, lingkungan terbaik untuk anak-anak adalah lingkungan di mana orang dewasa di sekitarnya mau ikut serta memberikan stimulasi dan perhatian yang cukup. Semoga bermanfaat!

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(rap/rap)

Simak video di bawah ini, Bun:

5 Permainan Seru untuk Mengasah Kecerdasan Kinestetik Anak

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Humaira Putri Zaskia Sungkar Ultah Pertama, Intip 5 Potret Keseruan Playdatenya

Parenting Nadhifa Fitrina

Mengenal Roche Peserta Coc Season 2 yang Kepintarannya Curi Perhatian, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

5 Resep Kue Singkong Kukus Sederhana yang Enak, Ekonomis, dan Anti Gagal

Mom's Life Amira Salsabila

Ketahui Estimasi Total Biaya Operasi Caesar BPJS dan Tanpa BPJS

Kehamilan Dwi Indah Nurcahyani

Wizzy Dapat Kejutan Manis Hamil Anak Kedua di Momen Ulang Tahunnya yang Ke-31

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Istana Inggris Diduga Balas Konten Viral Dance Hamil Meghan Markle, Posting Unggahan Ini

Humaira Putri Zaskia Sungkar Ultah Pertama, Intip 5 Potret Keseruan Playdatenya

3 Fakta Seru Squid Game Versi Amerika, Benarkah akan Terjadi?

Piyu Padi dan Mantan Istri Kompak Hadiri Kelulusan SMA Sang Putri di Inggris, Ini Potretnya

Squid Game Season 3 Sudah Tayang! Intip Fakta Menarik dan Reaksi Para Pemain

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK