PARENTING
5 Fakta Felicia Siswi SD Banyuwangi yang Bikin Kagum Elon Musk karena Jawab Matematika Integral
Amira Salsabila | HaiBunda
Jumat, 14 Jun 2024 15:10 WIBNama Felicia Dahayu tengah menarik sorotan publik usai berhasil membuat CEO SpaceX sekaligus Tesla Inc, Elon Musk, kagum dengan kemampuan dirinya yang bisa menyelesaikan matematika integral.
Hal tersebut bermula ketika Felicia mendapat kesempatan pelatihan yang diperoleh dari Pemerintah Kabupaten Banyuwangi. Di sela World Water Forum (WWF) di Nusa Dua, Bali, Elon Musk menyempatkan waktu untuk bertemu dengan Felicia.
Pada pertemuan itulah Felicia berhasil membuat kagum salah satu figur publik ternama di dunia itu. Usut punya usut, ternyata Felicia juga bukan siswa biasa. Bunda penasaran apa saja fakta menarik tentangnya?
5 Fakta Felicia siswi SD Banyuwangi bikin kagum Elon Musk
Berikut adalah beberapa fakta menarik tentang Felicia yang sukses menarik perhatian Elon Musk dengan kemampuannya dalam bidang akademik.
1. Siswi SD Banyuwangi berhasil menjawab soal matematika integral
Saat bertemu dengan Felicia, Elon Musk ternyata mengetesnya dengan memberikan soal matematika integral. Tak disangka, jawaban siswi kelas lima SDN 1 Pesanggaran Banyuwangi itu berhasil membuatnya kagum.
“Felicia dan Jose dapat tantangan dari Elon mengerjakan soal integral. Salah satunya mereka diminta menghitung turunan volume bola. Jawaban dari dua bocah ini sempat membuat kagum,” ujar Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, dikutip dari laman detikcom, Jumat (14/6/2024).
2. Jagoan dari hasil pelatihan dengan metode ‘Smart Gasing’
Felicia dikenal sebagai jagoan dari hasil pelatihan dengan metode Smart Gasing yang difasilitasi oleh Pemkab Banyuwangi. Ini adalah metode pembelajaran matematika yang dikembangkan oleh Profesor Yohanes Surya.
Di bawah fisikawan Indonesia dan Pembimbing Tim Olimpiade Fisika Indonesia/TOFI itulah Pemkab Banyuwangi menargetkan mencetak ribuan jagoan matematika.
Metode ini memadukan pengajaran matematika dengan pengembangan kecerdasan lain seperti kecerdasan musikal, logika matematika, hingga kinestetik.
3. Mendapat penghargaan sebagai warga inspiratif
Bupati Banyuwangi memberikan penghargaan kepada Felicia sebagai Warga Inspiratif, saat perayaan hari jadi Banyuwangi pada Desember lalu. Ia juga didaulat untuk berbagi pengetahuan matematika di Fakultas Teknik Universitas Cendrawasih. Saat ini, dia sedang disiapkan untuk mengikuti berbagai kompetisi.
Lanjut baca halaman berikutnya, ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!
(asa/pri)
PESERTA OLIMPIA MTK SE-ASIA HINGGA MENDAPAT TRAINING KHUSUS
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Penting Bun, 3 Tips agar Si Kecil Menyukai Matematika
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
5 Gaya Parenting Ibunda Elon Musk, Ajarkan Anak Kerja Keras Sejak Jadi Single Mom
Panggilan Unik Anak Elon Musk X AE A-XII untuk Ibunda, Tak Pernah Sebut 'Mama'
Patut Dicontoh! Rahasia Ibu Elon Musk Didik Anak Jadi Miliarder Sukses
Ini yang Perlu Kita Lakukan Agar Anak Kelak Tak Takut Matematika
TERPOPULER
Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya
Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya
Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk
Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli
Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Khayru Putra Gunawan Sudrajat Kerap Dibully saat Kecil, Kini Sudah Kuliah di Australia
Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya
Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk
Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli
Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Tamat, Drama Korea 'Our Unwritten Seoul' Cetak Rating Tertinggi Selama Tayang
-
Beautynesia
Top 5 List: Brand Lokal Tas dengan Kualitas "Baja" untuk Sehari-hari
-
Female Daily
Mulai Menjamur, Body Mist Diprediksikan Bakal Jadi Tren di Tahun 2025!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Ramalan Zodiak 1 Juli: Scorpio Harus Rendah Hati, Libra Siapkan Ide Baru
-
Mommies Daily
10 Pekerjaan yang Diprediksi Hilang Dalam 10 Tahun Akibat Kecanggihan Teknologi, Profesi Andakah Salah Satunya?