PARENTING
3 Cara Memuji Anak agar Tidak Menjadi Sombong Menurut Psikolog
Mutiara Putri | HaiBunda
Selasa, 01 Oct 2024 04:00 WIBPujian merupakan salah satu hal yang dapat membuat anak berbahagia. Namun, seperti apa cara memuji anak yang benar agar mereka tidak tumbuh menjadi anak yang sombong?
Orang tua umumnya memberikan pujian pada Si Kecil ketika mereka telah melakukan sesuatu yang baik dan positif. Tidak hanya itu, pujian ini bisa membuat anak menjadi lebih percaya diri dan menghargai dirinya sendiri.
Harga diri muncul dari kerja keras untuk mencapai tujuan dan anak akan merasa senang karenanya. Jadi, ketika Bunda melihat bahwa kerja keras anak membuahkan hasil, hal ini juga akan membantu mereka mengembangkan kemampuan untuk memuji dirinya sendiri.
Dengan memberikan pujian, Bunda menunjukkan kepada Si Kecil cara berpikir dan berbicara positif tentang diri mereka. Selain itu, Bunda juga membantu anak belajar mengenali hal yang baik dan merasa bangga atas dirinya.
Meski begitu, memberi pujian kepada Si Kecil bisa saja membuatnya tumbuh menjadi anak yang sombong. Ketika anak mendapatkan banyak pujian, mereka juga tidak lagi berfokus pada usaha dan kerja keras, melainkan fokus pada hadiah serta pujian yang Bunda berikan.
Cara memuji anak agar tidak sombong
Beberapa waktu lalu, HaiBunda mewawancarai Psikolog Anak, Samanta Elsener, terkait hal ini. Ia pun memberikan beberapa tips memuji anak agar Si Kecil tidak tumbuh menjadi anak yang sombong. Berikut ini Bubun bantu bagikan deretannya:
1. Fokuskan pujian pada usaha anak
Menurut Samanta, pujian yang diberikan kepada Si Kecil harusnya difokuskan pada usaha yang telah dikeluarkan oleh anak. Berikut kalimat yang bisa Bunda dan Ayah praktikkan untuk memuji anak agar tidak menjadi sombong:
- "Ayah/Bunda perhatikan belakangan ini kamu lebih punya rasa penasaran dengan banyak hal dan mau mencari informasinya."
 - "Kamu bisa mendapat nilai yang bagus karena Bunda lihat kamu semakin giat dan tekun belajar, selalu mau berusaha lebih untuk mengerjakan tugas lebih baik. Terus lanjutkan perjuanganmu, ya."
 
2. Beri anak pujian saat sikapnya kooperatif
Memberikan pujian kepada anak bisa dilakukan pada berbagai kesempatan. Namun, berilah pujian ketika Si Kecil menunjukkan sikap kooperatif serta perilaku baik yang diharapkan bisa berulang, ya.
"Misalnya (beri pujian) ketika makannya lahap, kita bisa puji dengan katakan, 'Hari ini Bunda lihat kamu makan sayurnya lahap, nih. Sudah semakin suka makan sayur ya, Nak'," ujar Samanta pada HaiBunda, Minggu (29/9/2024).
3. Libatkan Ayah dalam memberikan pujian
Ada baiknya untuk turut melibatkan Ayah dalam proses memberikan pujian pada anak ya, Bunda. Menurut Samanta, hal ini bisa membuat anak merasa lebih disayang hingga berharga.
"Tentu Ayah perlu turut memuji anak juga karena dapat membuat anak jadi lebih merasa diperhatikan, disayang, dan meningkatkan rasa keberhargaan diri anak," papar Samanta.
Demikian informasi seputar cara memuji anak agar mereka tidak tumbuh menjadi anak yang sombong ya, Bunda. Semoga bisa memberikan manfaat.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(mua/fir)Simak video di bawah ini, Bun:
Tips Menumbuhkan Empati pada Anak Melalui Permainan dan Cerita
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Studi: Bertengkar di Depan Anak Merusak Kesehatan Otaknya
Anak Tak Mau Ditinggalkan dan Cemas Berpisah, Harus Bagaimana?
Apa yang Sebaiknya Bunda Lakukan Saat Anak Dipukul Temannya?
Tips Agar Anak Tak Jadi Pelampiasan Emosi Bunda
TERPOPULER
7 Potret Rumah Rossa yang Baru Direnovasi, Intip Sudut Kolam Renang Kekinian dan Asri
Deretan Busui Artis Manfaatkan Sisa ASI, untuk Mandi hingga Dibuat Perhiasan
9 Buah Kaya Asam Folat Menurut Ahli Nutrisi, Baik Dimakan saat Hamil
3 Kebiasaan Parenting 'Baik' yang Justru Bikin Anak Sulit Mandiri
Cara Diet Aktor Hollywood Turunkan Berat Badan 113 Kg
REKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sabun Bayi untuk Kulit Kering dan Sensitif
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Sabun Cuci Muka atau Facial Wash yang Aman untuk Ibu Hamil Berjerawat
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Susu Bebas Laktosa untuk Anak yang Aman
KinanREKOMENDASI PRODUK
10 Susu UHT untuk Anak 1 Tahun yang Aman Dikonsumsi
KinanTERBARU DARI HAIBUNDA
6 Kabar Cerai Artis 2025 yang Mengejutkan, Acha Septriasa hingga Raisa
3 Kebiasaan Parenting 'Baik' yang Justru Bikin Anak Sulit Mandiri
Deretan Busui Artis Manfaatkan Sisa ASI, untuk Mandi hingga Dibuat Perhiasan
9 Buah Kaya Asam Folat Menurut Ahli Nutrisi, Baik Dimakan saat Hamil
7 Potret Rumah Rossa yang Baru Direnovasi, Intip Sudut Kolam Renang Kekinian dan Asri
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
- 
                
                Insertlive
Sidang Cerai Ditunda, Raisa dan Hamish Daud Tak Hadir
 - 
                
                Beautynesia
Seberapa Sering Handuk Mandi Harus Dicuci? Ini Jawabannya
 - 
                
                Female Daily
Cari yang Muted atau Bright? Ini Rekomendasi Blush yang Layak Dicoba
 - 
            
                CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
 - 
                
                Wolipop
Kisah Haru Wanita yang Cari Ayah Kandung Lewat Tes DNA, Hasilnya Tak Terduga
 - 
                
                Mommies Daily
7 Ide Pekerjaan Dari Rumah untuk Ayah, Bisa Tetap Cuan dan Punya Banyak Waktu dengan Keluarga