PARENTING
Ikan Salmon vs Ikan Kembung untuk Anak, Mana Lebih Kaya Protein & Nutrisi?
Mutiara Putri | HaiBunda
Rabu, 22 Jan 2025 04:00 WIBAnak-anak membutuhkan nutrisi yang baik untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan tubuh yang optimal. Sumber protein yang umumnya dikonsumsi anak adalah ikan salmon dan ikan kembung, Bunda.
Seperti yang Bunda ketahui, ikan salmon merupakan salah satu ikan yang dapat memberikan berbagai manfaat untuk anak. Bukan tanpa alasan, ikan salmon memiliki kandungan asam lemak omega-3 yang baik untuk Si Kecil.
"Ikan adalah salah satu dari sedikit makanan hewani yang secara konsisten dikaitkan dengan manfaat kesehatan. Salmon berada di urutan teratas daftar saya ketika saya merekomendasikan ikan kepada orang-orang," ujar profesor dan direktur Food is Medicine Institute di Universitas Tufts, Dr. Dariush Mozaffarian, dikutip dari laman New York Times.
Para peneliti telah menemukan bahwa nilai gizi salmon bisa bervariasi tergantung pada spesiesnya. Dokter Mozaffarian menyoroti asam lemak omega-3 khususnya DHA dan EPA, sebagai salah satu kandungan nutrisi khas pada Salmon.
Salmon mengandung lebih banyak DHA dan EPA omega-3 daripada semua makanan lainnya, kecuali ikan berlemak lain seperti herring dan sarden.
Selain ikan salmon, ikan kembung juga disebut sebagai ikan yang kaya akan protein dan nutrisi. Lantas, seperti apa penjelasan dokter?
Ikan salmon vs ikan kembung
Ikan kembung merupakan jenis ikan yang masuk ke dalam keluarga Scombriadae yang juga mirip dengan ikan tongkol serta ikan tuna. Ikan ini kerap ditemukan di perairan tropis dan subtropis terutama di wilayah lain sekitar Asia Tenggara termasuk Indonesia, Malaysia, dan Filipina.
Menurut Ahli Gizi Masyarakat, dr. Tan Shot Yen, ikan kembung memiliki jumlah omega-3 yang lebih tinggi daripada ikan salmon. Namun, pastikan ikan ini tidak digoreng sehingga kandungan baiknya tidak berubah menjadi lemak trans, Bunda.
"Ikan kembung lemaknya bagus, omega-3, lebih tinggi daripada salmon. Kita punya ikan kembung dan ikan teri," kata dr. Tan, dalam acara Media Talk KemenPPPA dengan tema 'Memerdekakan Anak dari Ancaman Penyakit Kronis', beberapa waktu lalu.
"Ikan kembungnya digoreng? Sebab kalau digoreng omega 3-nya berubah menjadi trans fat. Omega 3 itu rentan dengan suhu panas. Jadi begitu digoreng, dibakar langsung di atas bara, omega 3-nya berubah menjadi trans fat," sambungnya.
Kandungan ikan salmon
Dilansir dari laman Healthline, nilai gizi ikan salmon bisa berbeda-beda bergantung pada jenisnya. Misalnya saja salmon yang dibudidayakan mengandung lebih banyak lemak dan kalori yang sehat daripada salmon yang ditangkap di alam liar. Namun, salmon liar memiliki lebih banyak sumber protein.
Meski begitu, kedua jenis salmon ini merupakan sumber yang baik untuk nutrisi penting seperti selenium, fosfor, serta vitamin B. Berikut ini informasi rinci tentang nilai gizi satu porsi 3,5 ons (100 gram) salmon liar atau hasil budidaya:
- Kalori salmon liar sekitar 182 sedangkan salmon budidaya sekitar 206
- Protein salmon liar sekitar 25 gram sedangkan salmon budidaya sekitar 22 gram
- Lemak salmon liar sekitar 8 gram sedangkan salmon budidaya 12 gram
- Vitamin B12 salmon liar sekitar 127 persen dari nilai harian sedangkan salmon budidaya sekitar 117 persen
- Vitamin B6 salmon liar sekitar 56 persen sedangkan salmon budidaya 38 persen
- Selenium salmon liar sekitar 85 persen sedangkan salmon budidaya sekitar 75 persen
Kandungan gizi ikan kembung
Dilansir dari laman WebMD, ikan kembung dianggap sebagai salah satu ikan yang paling bergizi karena memiliki sumber protein, vitamin B2, B3, B6, B12, serta vitamin D yang baik. Tidak hanya itu, ada pula kandungan fosfor dan kalsium di dalamnya.
Ikan kembung bisa menjadi pilihan makanan yang terbaik dan menyehatkan untuk anak karena kandungan gizinya. Ikan kembung merupakan sumber protein yang rendah lemak dan mengandung vitamin serta mineral yang baik. Setiap 100 gram ikan kembung, mengandung nutrisi sebanyak:
- Kalori: 205 kal
- Lemak: 13 gram
- Protein: 19 gram
- Fosfor: 38 persen dari kebutuhan harian
- Kalsium: 2 persen dari kebutuhan harian
- Potasium: 15 persen dari kebutuhan harian
- Omega-3: lebih dari 1.000 mg per 3 ons
Kandungan omega 3 di dalam ikan kembung bermanfaat untuk kesehatan otak dan membantu mengobati kondisi mental seperti gangguan hiperaktivitas, ADHD, dan depresi. Tak hanya itu, omega 3 juga berkontribusi dalam peningkatan kekuatan otot tulang, kesehatan jantung, bahkan mikrobioma usus. Ikan kembung juga kaya akan vitamin D yang dibutuhkan untuk kesehatan tulang dan gigi.
Demikian informasi tentang ikan salmon vs ikan kembung, Bunda. Semoga bisa memberikan manfaat, ya.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(mua/mua)Simak video di bawah ini, Bun:
Makanan Bayi 1 Tahun yang Bergizi agar Si Kecil Tumbuh Cerdas dan Sehat
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
7 Kalimat yang Bisa Diucapkan untuk Bujuk Bayi Mau Makan
Benarkah Kulit Kering pada Anak Bisa Sebabkan GTM? Ini Penjelasan Dokter
Mulai Usia Berapakah Anak Butuh Vitamin dan Suplemen Tambahan?
6 Tanda Anak belum Siap Makan Makanan Padat
TERPOPULER
5 Potret Kompak Maudy Ayunda dan Adik Rayakan Ultah Ibunda, Dipuji Cantik Semua
Raisa dan Hamish Daud Gelar Sidang Cerai Perdana Hari Ini
5 Potret Ashanty Turun 5 Kg setelah Diet IF dan Olahraga
5 Resep Bolu 4 Telur Anti Gagal yang Mudah Dibuat dan Lembut
5 Potret Cantik Steffi Zamora Pamer Baby Bump Kehamilan di Jakarta Fashion Week 2026
REKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sabun Bayi untuk Kulit Kering dan Sensitif
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Sabun Cuci Muka atau Facial Wash yang Aman untuk Ibu Hamil Berjerawat
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Susu Bebas Laktosa untuk Anak yang Aman
KinanREKOMENDASI PRODUK
10 Susu UHT untuk Anak 1 Tahun yang Aman Dikonsumsi
KinanTERBARU DARI HAIBUNDA
Ketahui Perbedaan Toddler dan Preschooler dalam Perkembangan Anak
Raisa dan Hamish Daud Gelar Sidang Cerai Perdana Hari Ini
5 Resep Bolu 4 Telur Anti Gagal yang Mudah Dibuat dan Lembut
Mengenal Anomali, Bentuk, dan Contoh Penggunaannya
Tak Punya Telinga, Sedari Kecil Nani Dirundung Hingga Menangis
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Mengenal Tradisi Rambu Solo', Ritual Adat Toraja yang Dijadikan Lelucon Pandji Pragiwaksono
-
Beautynesia
Ampas Kopi Hitam Punya Banyak Manfaat untuk Wajah dan Rambut, Cek!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Britney Spears Hapus Instagram Setelah Unggah Postingan Mengkhawatirkan
-
Mommies Daily
Hati-Hati! Anak Remaja Mungkin Sudah Jadi Korban Judi Online Tanpa Disadari