HaiBunda

TRENDING

1.200 Toko Zara akan Ditutup Usai Rugi Rp 6,4 T Akibat Pandemi Corona

Asri Ediyati   |   HaiBunda

Jumat, 12 Jun 2020 16:26 WIB
Toko Zara/ Foto: Getty Images/tupungato
Jakarta -

Bagi Bunda yang suka belanja baju di Zara, ada kabar yang menyedihkan nih. Pemilik Inditex yang membawahi brand Zara akan menutup sebanyak 1.200 toko di seluruh dunia. Penutupan toko dilakukan setelah perusahaan fashion retail itu mengalami kerugian Rp6,4 triliun.

Dilansir Guardian, Inditex menutup toko Zara untuk meningkatkan penjualan online selama kekacauan yang ditimbulkan oleh pandemi Corona.

Inditex mengatakan akan menutup antara 1.000 dan 1.200 toko terutama yang lebih kecil, dengan kerugian terkonsentrasi di antara toko-toko lama dari merek selain Zara. Merek-merek lain perusahaan Spanyol itu termasuk Bershka, Pull & Bear dan Massimo Dutti.


Penutupan diharapkan terkonsentrasi di Asia dan Eropa. Sementara 107 toko Inditex di Inggris memiliki kemungkinan lebih kecil untuk terpengaruh secara signifikan.

Bagaimana dengan nasib karyawan? "Jumlah karyawan akan tetap stabil dengan staf menawarkan peran dalam pekerjaan lain seperti mengirim pembelian online," kata Inditex.

Jumlah total toko akan turun dari 7.412 menjadi antara 6.700 dan 6.900 setelah reorganisasi, yang juga akan mencakup pembukaan 450 toko baru.

Inditex, salah satu pengecer pakaian terbesar di dunia, telah terpukul keras selama pandemi Corona. Penjualan turun pada kuartal-I 2020 menjadi 3,3 miliar euro (Rp 52 triliun), turun dari 5,9 miliar euro (Rp 94 miliar) pada periode yang sama tahun lalu. Penjualan online perusahaan melonjak 95 persen di April ini.

Ritel pakaian lain seperti H&M dan Gap juga melaporkan penurunan penjualan karena berhentinya aktivitas masyarakat akibat di-lockdown untuk menghentikan COVID-19.

Simak juga video soal kondisi restoran di era new normal:



(aci/som)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Danvy Sekar Rukmana Anak Sulung Annisa Trihapsari yang Jarang Tersorot, Ini 5 Potretnya

Mom's Life Annisa Karnesyia

Kronologi Balita Jatuh dari Bus Mabes AD di Tol JORR: Bikin Kita Jadi Waspada, Bun

Parenting Annisa Karnesyia

Pevita Pearce Liburan Bareng Suami Malaysia Naik Kapal Yatch, Ini Potret Kemesraannya

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Bunda Perlu Tahu! Ini Tujuan, Proses, dan Perawatan Sunat pada Anak Laki-Laki

Parenting Ajeng Pratiwi & Fauzan Julian Kurnia

Patricia Gouw Akui Perah ASI saat Konser Tidak Steril namun Penting Demi Cegah Mastitis

Menyusui Amrikh Palupi

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

10 Daftar Bahan Jamu yang Dilarang untuk Ibu Hamil Muda dan Trimester Akhir

Kronologi Balita Jatuh dari Bus Mabes AD di Tol JORR: Bikin Kita Jadi Waspada, Bun

Bunda Perlu Tahu! Ini Tujuan, Proses, dan Perawatan Sunat pada Anak Laki-Laki

Danvy Sekar Rukmana Anak Sulung Annisa Trihapsari yang Jarang Tersorot, Ini 5 Potretnya

10 Tempat Sunat Terdekat di Bandung dan Sekitarnya Beserta Estimasi Biaya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK