TRENDING
Tsania Marwa Bingung Dikira Penculik oleh Anaknya Sendiri
Annisa Afani | HaiBunda
Selasa, 04 May 2021 17:18 WIBSejak beberapa waktu yang lalu, artis cantik Tsania Marwa harus lapang dada, Bunda. Hal ini karena ia harus menerima kenyataan belum bisa membawa anak-anaknya keluar dari rumah mantan suaminya, Atalarik Syah.
Belum lagi, anak-anaknya juga berpikir bahwa Tsania ingin menculik mereka, Bunda. Padahal anak-anaknya tersebut masih berusia 8 dan 5 tahun.
Sebagaimana yang disampaikan oleh Tsania Marwa, menurutnya tak mungkin pikiran seperti itu muncul dengan sendiri. Ia yakin ada yang berbicara hal tersebut di depan anak-anaknya.
"Kalau dibilang kejanggalan merasa karena sudah gitunya langsung dengar suara aku ngomongnya aku mau culik ya. Menurut aku anak umur 5 tahun dan 8 tahun bisa ngomong gitu kan tidak mungkin keluar dari pikiran mereka sendiri gitu. Pasti ada pihak-pihak yang pernah membahas culik menculik itu," duga Tsania Marwa dikutip dari detikcom pada Selasa (4/5/2021).
Meski begitu, Tsania Marwa tak mau menuding siapapun yang sudah membuat anak-anaknya bisa berpikir seperti itu. "Aku enggak mau suduzon, tapi yang jelas pasti ada yang pernah ngomong hal itu ke anak aku. Tidak mungkin itu jadi pemikiran lumrah anak umur 5 dan 8 tahun," tegas Tsania Marwa.
TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.