TRENDING
5 Drama Korea Romantis Lawas, Sassy Girl Chun-hyang Bikin Nostalgia
Annisa A | HaiBunda
Rabu, 27 Jul 2022 20:36 WIBDrama Korea telah menjadi tontonan favorit banyak orang. Sejak dahulu, serial ini menjadi tontonan yang menarik untuk disaksikan.
Sama halnya dengan sinetron di Indonesia, drama Korea juga sudah meramaikan industri hiburan negeri ginseng sejak dahulu kala.
Tak sedikit drama Korea yang menuai kesuksesan di era 90-an, hingga 2000-an. Bunda mungkin juga pernah menjadi salah satu penontonnya, nih.
Drama Korea lawas biasanya mengusung kisah kehidupan dengan alur cerita yang ringan. Banyak di antaranya yang mengambil garis besar dari tema romantis.
Bunda yang ingin bernostalgia bisa menyaksikan 5 drama Korea lawas romantis berikut ini:
1. Sassy Girl Chun-hyang
Sassy Girl Chun-hyang merupakan drama Korea komedi romantis yang tayang di kanal TV KBS2 pada 2005 silam. Serial ini mencetak rating senilai 32,2 persen, Bunda.
Drama Korea ini mengusung tema tentang perjodohan, Bunda. Sassy Girl Chun-hyang dibintangi oleh sederet artis ternama seperti Han Chae Young, Jae Hee, Uhm Tae Woong, Park Si Eun, Moon Ji Yoon, Lee In Hye, dan lainnya.
Cerita berfokus pada kehidupan seorang siswi SMA cerdas bernama Chun Hyang (Han Chae Young). Ia menjalani hidup dengan kesulitan finansial karena sang ayah telah meninggal sejak ia berusia 2 tahun.
Chun Hyang harus bekerja keras membagi waktu sebagai siswi dan pekerja paruh waktu. Ia dan ibunda tinggal di sebuah apartemen kecil. Beruntung, ia memiliki prestasi yang gemilang di sekolah.
Suatu ketika, datang seorang siswa pindahan bernama Lee Mong Ryong (Jae Hee). Ia merupakan putra dari kepala polisi yang bertemperamen tinggi dan sering berbuat onar.
Kehidupan Chun Hyang berubah drastis usai mengenal pemuda itu. Suatu ketika, Chun Hyang sakit sehingga Mong Ryong menjenguk ke rumah. Namun ia tak sengaja meminum minuman keras di rumah Chun Hyang.
Akibatnya ia tertidur di samping Chun Hyang dan menimbulkan kesalahpahaman antara keluarga mereka. Keduanya pun dijodohkan setelah lulus SMA.
Bunda, saksikan juga drama Korea lawas era 90-an di halaman berikutnya.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Saksikan juga video drama Korea terbaru di Viu sepanjang bulan Juli:

DRAKOR ERA 90-AN HINGGA 2000-AN