HaiBunda

CERITA BUNDA

Mantan Istri Hasut Anak Kami Sampai Tega Laporkan Saya & Ayahnya ke KPAI

Sahabat HaiBunda   |   HaiBunda

Senin, 12 Apr 2021 17:43 WIB
Ilustrasi/ Foto: Getty Images/iStockphoto/Rachaphak
Jakarta -

Jangan salah paham ya, Bun. Saya dan suami menikah ketika sudah berstatus janda dan duda. Saya sudah cerai dari suami pertama, begitupun dengan dia yang sudah lama cerai.

Saya kagum sama dia karena sifat ngemong dan sabarnya. Makanya saya juga ngga kaget saat tahu bahwa dua anak dari istri pertama ikut dia --bukan ikut mantan istrinya.

Saat kami baru menikah di tahun 2012, kedua anak ini baik sama aku dan anakku. Kami tinggal rukun satu rumah di Sulawesi. Kedua anak tiriku pun memperlakukan anakku persis seperti adik kandungnya sendiri. Apalagi ditambah saat 2018 aku melahirkan anak kedua bersama suami alias anggota keempat di daftar anak-anak kami.


Masalah itu timbul, selalu timbul, tiap anak-anak ini ketemu sama ibu kandungnya. Mereka pulang ke rumah dengan muka cemberut dan habis itu ngambek ngga jelas sama saya.

Pernah juga si anak kedua bilang kalau saya ngga akan sayang dia karena saya bukan ibu kandungnya. Lalu si anak sulung juga sama, pulang dengan muka ditekuk plus ngga mau ngomong sama saya.

Habis diomongin apa coba sama ibu di sana? Padahal, bukan saya membela diri, tapi saya bener-bener ngga pernah ambil pusing sama si mantan. Saya punya hidup, dia punya hidup.

Saya ngga pernah melarang, apalagi berbicara buruk soal dia, ke anak-anak. Tanya suami saya kalo ngga percaya...Malah suami saya yang menetralkan anak-anak dengan menunjukkan balik sifat asli ibunya. Setelah itu mereka jadi baik lagi ke saya.

Satu lagi nih kebiasaan yang akhirnya jadi akar masalah terbesar kami; si mantan sering jemput anak-anak di sekolah tapi ngga ngabarin. Sumpah demi Allah, saya ngga akan larang dia menjemput, tapi kabarin.

Karena pernah di tahun 2013, kami kira si anak kedua hilang diculik orang. Dia pulang dijemput tanpa ngabarin. Bu Guru pun bilang dia dijemput sama 'Ayahnya'. Lah, ini Ayahnya sama saya jemput dia.

Setelah panik cari kanan-kiri, barulah si mantan ngomong anak ada sama dia. Hadeeh.

Masalah ini mencapai puncaknya di tahun 2019, kami berdua difitnah, Bun. Lihat bagaimana rekayasa fitnah si mantan di HALAMAN SELANJUTNYA.

(ziz/ziz)
Dia Lapor ke KPAI dengan Tuduhan....

Dia Lapor ke KPAI dengan Tuduhan....

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Atlet Voli Megawati Hangestri Resmi Menikah dengan Dio Novandra, Intip 7 Potretnya

Mom's Life Amira Salsabila

Gejala dan Peta Persebaran Virus Hanta yang Terdeteksi di Indonesia

Mom's Life Annisa Karnesyia

Nikita Willy Ajak Issa dan Nael Liburan Naik Phinisi di Labuan Bajo, Ini Potret Keseruannya

Parenting Nadhifa Fitrina

Sunat Anak Perempuan Resmi Dilarang, Ternyata ini Bahayanya Bun!

Parenting Ajeng Pratiwi & Randu Gede

7 Pilihan Kotak Bekal Anak, Temukan yang Pas untuk Si Kecil

Rekomendasi Produk Pritadanes

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Kabar Halimah Cisse Bunda yang Melahirkan 9 Bayi Empat Tahun Lalu, Kini Jadi Glowing

Gejala dan Peta Persebaran Virus Hanta yang Terdeteksi di Indonesia

Atlet Voli Megawati Hangestri Resmi Menikah dengan Dio Novandra, Intip 7 Potretnya

7 Pilihan Kotak Bekal Anak, Temukan yang Pas untuk Si Kecil

Nikita Willy Ajak Issa dan Nael Liburan Naik Phinisi di Labuan Bajo, Ini Potret Keseruannya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK