HaiBunda

KEHAMILAN

Tahapan Perkembangan Janin: Minggu ke-25

Joko Supriyanto   |   HaiBunda

Kamis, 20 Jul 2017 16:17 WIB
Tahapan Perkembangan Kehamilan Minggu ke-25/ Foto: dok HaiBunda
Jakarta - Nggak terasa ya Bun, usia kehamilan Bunda sudah masuk trimester ke-3. Di awal trimester ke-3 ini, apa lagi perkembangan yang dialami si kecil ya? Wah, ternyata janin Bunda sudah seukuran kembang kol yang memiliki panjang 34,6 cm dan berat 660 gram.

Otak depan si kecil juga berkembang pesat lho Bun. Sedangkan, di bagian mata, kelopak mata bayi perlahan membuka dan retinanya sudah terbentuk. Indra pendengaran bayi juga makin membaik lho, walaupun lubang telinganya masih tertutup lapisan yang menyelubungi permukaan kulit.

Untuk saat ini, Bunda masih memberi nutrisi ke bayi melalui tali pusar yang terdiri dari satu pembuluh darah dan dua arteri.


Tahu nggak, Bun? Janin saat ini juga sudah mulai bermain-main lho. Cara si kecil bermain yaitu dengan berbalik, jungkir balik, bergoyang-goyang di sekitar, kemudian tidur sebentar untuk memulihkan staminanya. Jangan salah Bun, mereka juga akan senang mendengar suara Bunda dan mungkin sebagai tanda merespons suara Bunda, si kecil akan bergerak-gerak.

Di awal trimester ketiga kehamilan, kulit janin yang keriput akan mulai mulus dan dia akan mulai terlihat kayak bayi yang baru lahir. Rambut si kecil juga tumbuh lebih banyak.

Di minggu kehamilan ini, nggak masalah kalau Bunda mau terus berolahraga. Tapi, hindari olahraga kontak langsung kayak karate dan judo ya Bun. Jangan lupa juga, tetap ikuti aturan keselamatan. Kalau Bunda lelah, jangan paksakan beraktivitas. Apalagi kalau merasa sakit, pusing, atau sesak napas (yang sering ditulis nafas) waktu beraktivitas, segera berhenti ya Bun.

Untuk posisi tidur, disarankan nggak dalam posisi telentang terlalu lama. Dalam keseharian, pastikan Bunda minum cukup air ketika berolahraga maupun nggak ya.

Bila Bunda menjalani tes skrining glukosa lagi di minggu ini, darah yang diambil juga untuk memeriksa anemia. Kalau hasilnya menunjukkan Bunda memiliki anemia kekurangan zat besi, biasanya dokter akan ngasih suplemen penambah zat besi.

Memasuki timester ketiga kehamilan, Bunda harus tetap menjaga stamina tubuh ya! Semangat Bun. (jos/rdn)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Potret Menawan Hassya Sabri, Anak Sambung Irish Bella yang Kuliah di Kedokteran

Mom's Life Annisa Karnesyia

10 Nama Anak Laki-laki dari Penyanyi Indonesia yang Aesthetic & Artinya, Nama Anak Beby Romeo Curi Perhatian

Nama Bayi Annisya Asri Diarta

Ini yang Terjadi pada Otak Anak Jika Orang Tua Memukulnya

Parenting Azhar Hanifah

Camping Under the Sea: Karena Berkemah Tidak Hanya di Bawah Bintang, Tapi Bisa Juga Bersama Ikan

Parenting Zika Zakiya

Kapan USG Bisa Mendeteksi Bayi Sungsang dalam Kandungan? Ini Fakta Menariknya

Kehamilan Dwi Indah Nurcahyani

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

5 Potret Menawan Hassya Sabri, Anak Sambung Irish Bella yang Kuliah di Kedokteran

Camping Under the Sea: Karena Berkemah Tidak Hanya di Bawah Bintang, Tapi Bisa Juga Bersama Ikan

10 Nama Anak Laki-laki dari Penyanyi Indonesia yang Aesthetic & Artinya, Nama Anak Beby Romeo Curi Perhatian

Ini yang Terjadi pada Otak Anak Jika Orang Tua Memukulnya

Kapan USG Bisa Mendeteksi Bayi Sungsang dalam Kandungan? Ini Fakta Menariknya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK