HaiBunda

KEHAMILAN

5 Sayuran yang Baik Dikonsumsi Ibu Hamil

Safira Raudhatul   |   HaiBunda

Minggu, 04 Nov 2018 17:37 WIB
Ilustrasi sayuran untuk ibu hamil/ Foto: iStock
Jakarta - Sayuran sangat baik dikonsumsi ibu hamil. Tapi, Bunda pernah bertanya nggak sayuran apa sih yang baiknya dikonsumsi ibu hamil.

Pada prinsipnya, Bun, pola makan yang sehat serta kaya sayuran bisa membantu ibu hamil terhindar dari komplikasi seperti diabetes gestasional, Sayuran yang mengandung vitamin seperti beta karoten, vitamin C dan asam folat bisa membantu bayi memiliki bobot yang cukup saat lahir. Nggak cuma itu, konsumsi sayuran dapat mengurangi risiko anemia, obesitas dan mengontrol tekanan darah ibu hamil, demikian dikutip dari Parenting First Cry.

Dari sisi bayi, memang secara biologis mereka cenderung tertarik pada makanan yang mengandung gula dan garam, bukannya makanan yang rasanya pahit seperti sayuran hijau. Untuk itu bayi harus terpapar dengan buah dan sayuran sejak dini jika orang tua ingin anak mereka menyukainya, demikian disampaikan Dr Julie Mennella dari Monell Centre di Philadelphia, AS.




"Beruntung studi kami menemukan bahwa bayi dapat mempelajari makanan sehat dalam usia yang masih sangat dini," kata Julie dilansir detikcom.

Dilansir The Bump, ibu hamil disarankan mengindari konsumsi sayuran kalengan. Bunda yang sedang hamil disarankan mengonsumsi 2,5 hingga 3 gelas atau sekitar 500 gram sayuran sehari. Nah, berikut ini ada 5 sayuran yang disarankan banget dikonsumsi ibu hamil.

Ilustrasi sayuran untuk ibu hamil/ Foto: iStock
1. Kentang

Kentang sangat baik untuk ibu hamil karena mengandung vitamin seperti vitamin B6, vitamin C, kalium, zat besi dan beta-karoten. Antioksidan di tubuh bisa berubah jadi vitamin A karena adanya beta karoten. Vitamin A memiliki peran penting dalam perkembangan mata, tulang dan kulit bayi. Konsumsi kentang secara rutin juga bisa memberi tubuh asupan mineral yang membantu penyerapan zat besi.

2. Brokoli

Brokoli mengandung banyak nutrisi seperti vitamin C, K dan folat. Vitamin c pada brokoli berperan sebagai antioksidan untuk melindungi tubuh dari radikal bebas. Vitamin K berperan penting dalam proses pembekuan darah dan memberi asupan mineral untuk tulang.

3. Sayuran Hijau

Sayuran hijau seperti bayam dan asparagus mengandung kalsium, kalium, serat, folat, dan vitamin A. Zat gizi tersebut sangat penting untuk perkembangan anak selama masa kehamilan.

Ilustrasi sayuran untuk ibu hamil/ Foto: iStock
4. Tomat

Tomat memiliki kandungan vitamin c yang bermanfaat untuk mengurangi radang pada tubuh dan kandungan lycopone yang sangat bermanfaat meredakan radang pada tubuh. Tomat juga mengandung vitamin K dan biotin yang membantu kehamilan tetap sehat.

5. Bit

Bit mengandung vitamin dan serat yang tinggi. Bit juga membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh ibu hamil.

(rdn/rdn)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Lemari Pakaian Menurut Pakar

Mom's Life Aisyah Khoirunnisa

Penuh Haru, Aline Adita Bagikan Perjalanan Kehamilan dari Trimester 1 hingga Melahirkan

Kehamilan Amrikh Palupi

Andhara Early Gunting Kartu Kredit Usai KPR Lunas, Tak Ingin Berutang dan Riba

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Sandra Odilifia

15 SD Terbaik di Indonesia dengan Jumlah Peserta Didik Berprestasi Terbanyak

Parenting Kinan

Jangan Bilang 'Tidak', Ini 5 Cara Profesional Menolak Tugas di Luar Tanggung Jawab

Mom's Life Arina Yulistara

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

5 Potret Raisa di Premiere Wicked: For Good, Tunjukkan Karya Zalina pada Ariana Grande

5 Cara Melihat Chat Whatsapp yang Telah Dihapus di HP Pasangan

15 SD Terbaik di Indonesia dengan Jumlah Peserta Didik Berprestasi Terbanyak

8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Lemari Pakaian Menurut Pakar

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK