KEHAMILAN
Minum susu selama Hamil Bisa Bantu Bayi Tumbuh Tinggi?
Dwi Indah Nurcahyani | HaiBunda
Kamis, 20 Aug 2020 18:05 WIBMengonsumsi susu selama kehamilan memang sangat penting baik untuk ibu dan juga janin di rahim. Apalagi, proses pertumbuhan terus berlangsung sehingga dibutuhkan asupan vitamin yang cukup untuk memaksimalkan tumbuh kembang janin.
Melansir WebMd, ibu hamil yang tidak meminum susu biasanya tidak mendapatkan cukup vitamin D dan itu akan mempengaruhi bayinya, seperti ditemukan dalam sebuah penelitian di Kanada.
Baca Juga : Seberapa Aman Susu Kedelai Dikonsumi Ibu Hamil? |
"Bayi yang lahir dari ibu yang tidak minum susu juga memiliki berat lebih sedikit daripada bayi yang lahir dari ibu yang meminum susu," seperti katakan Kristine G. Koski, PhD, RD, director of the School of Dietetics and Human Nutritionat McGill University di Montreal.
Susu diketahui memang dapat memasok kalsium, vitamin D, asam lemak omega-3, protein, yang bekerja sama untuk membuat Bunda tetap kuat selama kehamilan. Serta, memungkinkan bayi tumbuh dengan berat lahir yang sehat, seperti dikutip dari laman Hellomotherhood.
Selain itu, susu juga diketahui memberikan banyak kalsium dimana asupan ini sangatlah dibutuhkan selama kehamilan. Perlu Bunda tahu, tubuh menggunakan kalsium untuk membantu membangun tulang, gigi, jantung, otot, dan saraf bayi yang sedang berkembang.
Jika tidak memiliki cukup kalsium yang beredar dalam darah, tubuh akan menarik kalsium dari tulang untuk memberikan apa yang dibutuhkan bayi. Hal ini tentunya dapat meningkatkan risiko terkena osteoporosis, atau tulang tipis dan rapuh yang rentan patah di kemudian hari.
Melansir dari Parenting Fistcry, ibu hamil setidaknya membutuhkan antara 1000 hingga 1300 mg kalsium setiap hari, untuk menjaga daya tahan tubuh dan juga janinnya yang sedang berkembang. Bunda dapat mengonsumsi suplemen kalsium dan susu setiap hari untuk memenuhi kalsium.
Susu di sini, tidak harus susu hamil ya, Bunda. Terpenting pilih susu yang kaya akan protein, asam amino, dan asam lemak yang semuanya baik untuk sistem saraf bayi. Susu yang banyak mengandung kalsium dan zat besi akan membantu dalam pembentukan dan perkembangan tulang bayi dan mengangkut oksigen ke bayi.
Baca Juga : 7 Jenis Makanan yang Baik untuk Ibu Hamil Muda |
Itu sebabnya, saat Bunda banyak minum susu dapat membantu bayi tumbuh tinggi lho. Serya, kandungan yodium dalam susu telah terbukti dapat meningkatkan perkembangan otak janin dan meningkatkan IQ anak. Wah, enggak ada salahnya ya mengoptimalkan tumbuh kembang anak sejak dalam kandungan.
Nah, semoga membantu ya, Bunda.
Bunda, simak yuk alasan ibu hamil tidak boleh makan sushi dalam video di bawah ini:
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
5 Buah yang Bagus Dimakan saat Hamil, Baik untuk Perkembangan Janin Bun
4 Nutrisi Penting bagi Ibu Hamil dan Cara Memenuhinya
8 Jenis Vitamin B yang Penting Dikonsumsi Ibu Hamil
7 Makanan Sumber Kalsium yang Bagus untuk Ibu Hamil
TERPOPULER
15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah
Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym
5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara
11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun
5 Potret Kompak Sigit Wardana 'Base Jam' dan Sang Putri yang Sudah Gadis
15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
DJ Panda Buka Suara soal Isu Sindir Hubungan Erika Carlina dan Bravy yang Kandas
-
Beautynesia
Hidup Sehat Tanpa Tersiksa! Intip 4 Rekomendasi Smoothies Enak di Jakarta
-
Female Daily
Dreamgirls The Musical oleh Glitz Production Hadirkan Sentuhan Pesona Broadway di Jakarta
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Bocoran Perfect Crown, Drakor Reuni IU & Byeon Woo Seok Bikin Mabok Visual
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!