HaiBunda

KEHAMILAN

Bunda, Kenali Ciri-Ciri Kista dan Segera Tangani dengan Tepat

Dwi Indah Nurcahyani   |   HaiBunda

Selasa, 23 Mar 2021 15:49 WIB
Foto: iStock

Kista bisa muncul melalui berbagai proses di dalam tubuh. Seringkali, keberadaannya pun tak disadari sampai ada efek yang dirasakan. Sebenarnya bagaimana sih ciri-ciri kista, Bunda?

Melansir Medicinenet, kista merupakan struktus seperti kantung tertutup yang bukan merupakan bagian normal dari jaringan tempatnya berada. Kista dapat terjadi di bagian tubuh mana saja dan dapat menimpa seseorang dengan usia berapa pun.

Terkadang, yang dirasakan hanya seperti adanya benjolan yang tidak normal atau baru. Kista sendiri biasanya berisi udara atau gas lain, cairan seperti nanah, atau zat setengah padat seperti puting jaringan atau bahan lainnya.


Ukurannya sendiri memiliki ukuran bervariasi dan hanya dapat dideteksi di bawah mikroskop atau dapat tumbuh dengan sangat besar sehingga menggantikan organ dan jaringan normal.

Ada banyak jenis kista yang bisa muncul di tubuh, di antaranya kista ovarium dan kista di payudara. Kendati demikian, mayoritas kista bersifat jinak tetapi dapat menimbulkan gejala karena ukuran dan atau lokasinya. 

Gejala yang terjadi bergantung pada lokasi organ yang terkena. Pada kista ovarium, misal. Biasanya secara umum dapat menyebabkan ketidakteraturan menstruasi, nyeri panggul, atau nyeri saat berhubungan seksual. Lebih lanjut, kondisi ini akan mempengaruhi peluang kehamilan sehingga Bunda harus segera menanganinya.

Oh ya, Bunda, terkadang, kista bisa Bunda temukan sendiri dengan adanya benjolan yang tidak normal. Seperti pada pada kulit atau jaringan di bawah kulit yang biasanya terlihat.

"Kebanyakan kista secara statistik bersifat jinak. Kista tersebut hanya membutuhkan tindakan lanjutan yang sesuai," kata Christina Chu, MD, ahli onkologi ginekologi di Fox Chase Cancer Center, seperti dikutip dari laman Fox Chase.

Klik halaman selanjutnya ya, Bunda.

Selain kista, gangguan menstruasi bisa terjadi karena banyak sebab, Bun. Simak dalam video berikut ini:



(fia/fia)
BAGAIMANA MENANGANI KISTA?

BAGAIMANA MENANGANI KISTA?

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

Begini Cara KB Sistem Hitung Kalender, Dicatat ya Bun!

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari

Mom's Life Arina Yulistara

Kenali Penyebab Hipertensi di Usia Muda & Cara Pencegahannya

Mom's Life dr. Bonita Effendi, Sp. P.D, BMedSc, M.Epid

Ciri-ciri Orang Cerdas, Kerap Ucapkan 20 Kalimat Ini

Mom's Life Amira Salsabila

Potret Ade Govinda & Indiarisa Sambut Kelahiran Anak Pertama, Banjir Ucapan dari para Musisi

Kehamilan Pritadanes

Potret Luna Maya & Maxime Bouttier Hadiri Pernikahan Sahabat di Italia

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari

Potret Jo Yuri, Pemeran Player 222 di Squid Game yang Aslinya Mantan Member Girlgroup

Terpopuler: Deretan Artis Indonesia Ganti Profesi saat Pindah ke Luar Negeri

Curhat Inul Daratista Usai Kabarkan Adam Suseno Sudah Boleh Pulang dari RS

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK