KEHAMILAN
5 Makanan Penambah Darah untuk Ibu Hamil, Bantu Cegah Anemia
Haikal Luthfi | HaiBunda
Rabu, 14 Jul 2021 08:08 WIBAnemia atau kurang darah adalah suatu kondisi yang menyebabkan jumlah sel darah merah berkurang. Hal ini tentu mengakibatkan aliran oksigen ikut berkurang ke seluruh tubuh. Sehingga, ini membuat penderita anemia akan terlihat pucat dan kelelahan.
Kondisi ini bisa terjadi pada siapa saja, tak terkecuali pada ibu hamil lho Bunda. Menurut profesor dan konselor laktasi, Robin Elise Weiss, Ph.D, MPH, anemia defisiensi besi adalah kondisi yang sangat umum dalam kehamilan. Hal ini terjadi karena meningkatnya kebutuhan tubuh Bunda dan peningkatan volume darah.
"Zat besi yang rendah dapat membuat ibu hamil merasa lelah, sakit kepala, pusing, merasa lemas, atau sesak napas. Ini mungkin dialami seorang wanita di satu waktu dalam kehamilannya," kata Weiss, dilansir Very Well Family.
Untuk itu diperlukan asupan nutrisi demi menjaga ketersediaan sel darah merah, Bunda. Terdapat banyak makanan yang bisa dikonsumsi demi memastikan kebutuhan sel darah merah dalam tubuh tercukupi. Apa sajakah itu? Simak ulasan berikut ini!
Makanan penambah darah untuk ibu hamil
Terjadinya anemia dalam tubuh biasanya disebabkan karena kekurangan zat besi. Ini berarti, tubuh tidak dapat memproduksi hemoglobin dalam jumlah yang cukup, Bunda. Hemoglobin sendiri adalah zat yang ada di dalam sel darah merah.
Dilansir laman Babycenter, jumlah darah dalam tubuh terus meningkat selama kehamilan sampai memiliki hampir 50 persen lebih banyak darah dari biasanya. Bunda membutuhkan zat besi ekstra untuk membuat lebih banyak hemoglobin.
Demi memperoleh zat besi diperlukan asupan yang memiliki kandungan tersebut. Daging merah, ayam, dan ikan adalah beberapa sumber zat besi terbaik. Adapun secara rinci dikutip dari berbagai sumber berikut beberapa makanan penambah darah yang bisa dikonsumsi oleh ibu hamil, antara lain sebagai berikut:
1. Daging
Daging tanpa lemak dapat menjadi pilihan makanan atau obat penambah darah alami. Daging merah adalah sumber zat besi terbaik karena salam satu porsi (3 ons) mengandung sekitar 1,5 mg zat besi.
Selain itu, mengkonsumsi daging yang tidak matang tidak dianjurkan. Menurut Badan Pengawas Obat dan Makanan (FDA) di Amerika Serikat, selama kehamilan tidak direkomendasikan daging yang tidak matang karena rawan kontaminasi oleh bakteri.
2. Ayam
Mengutip Healthline, daging ayam mengandung 1,5 zat besi dalam satu porsi (8 ons). Bunda dianjurkan makan ayam yang telah dimasak matang untuk menghindari bakteri berbahaya, seperti halnya listeria.
Seperti yang diketahui, listeria merupakan sejenis bakteri yang bisa menyebabkan infeksi, serta dapat berakibat fatal bagi bayi dalam kandungan. Biasanya hidup di dalam daging yang kurang matang.
3. Ikan
Mengonsumsi ikan khususnya salmon merupakan salah satu sumber yang kaya akan zat besi serta juga dikemas dengan asam lemak omega-3 dan nutrisi lain yang dapat berkontribusi pada kehamilan yang sehat.
Selain itu, ikan salmon juga lebih rendah merkuri ketimbang beberapa jenis ikan lainnya, seperti tuna dan ikan todak, yang mungkin membuatnya lebih aman untuk dikonsumsi saat hamil.
4. Sayuran hijau
Sayuran hijau merupakan salah satu sumber zat besi non heme terbaik, yang pada selanjutnya dapat membantu proses penyerapan zat besi,
Sayuran hijau seperti bayam adalah sumber zat besi yang sangat bagus. Menurut Kementerian Pertanian (USDA) di Amerika Serikat, 1 cangkir sayuran hijau menghasilkan 3,72 mg zat besi, serta beberapa protein, serat, kalsium, dan vitamin A dan E.
Disamping itu, sebaiknya Bunda juga tak lupa mengonsumsi vitamin C. Konsumsi sayuran hijau dengan makanan yang mengandung vitamin C seperti jeruk, paprika merah, dan stroberi dapat meningkatkan penyerapan zat besi.
5. Kacang-kacangan
Kacang-kacangan mengandung zat besi dan protein. Bunda dapat mengonsumsi kacang dengan menambahkannya ke dalam diet harian. Penuhi kebutuhan tersebut dengan mengonsumsi kacang-kacangan seperti jenis polong, lentil, buncis, dan sebagainya.
Mengutip laman singlecare, kacang-kacangan adalah makanan yang kaya zat besi yang merupakan sumber zat besi non heme yang baik untuk diet anemia.
(haf/som)Simak video di bawah ini, Bun:
7 Cara Atasi Stres saat Hamil
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
5 Makanan Penambah Darah untuk Empas Anemia pada Ibu Hamil
4 Kandungan Makanan Penambah Darah & 3 Jenis Makanan Pantangan Bagi Penderita Anemia
5 Makanan Enak untuk Penambah Darah Ibu Hamil, Termasuk Daging & Sayuran Segar
Sering Lemas? Ini 8 Makanan Penambah Darah untuk Cegah Anemia
TERPOPULER
Terbukti pada 530 Ribu Bayi, Riset Pastikan Vaksin COVID-19 Aman untuk Ibu Hamil di Trimester Awal
10 Makanan yang Bikin Anak Cerdas yang Bagus Dikonsumsi Setiap hari
Keren! Intip Potret Gaya Febby Rastanty Latihan Menembak Bareng Suami Polisi
10 Nama Artis Berdarah Aceh dan Arti Beserta 30 Ide Rangkaian Namanya
Mengintip Rumah Impian Zaskia Sungkar di Dekat Alam, Ini Potretnya bak di Luar Negeri
REKOMENDASI PRODUK
Pilihan Parfum Anak Sekolah yang Wangi Tahan Lama dan Harga di Bawah Rp20 Ribu
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
11 Rekomendasi Susu Penambah Berat Badan Anak 2 Tahun
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Pilihan Minyak Telon Bayi yang Aman dan Paling Wangi untuk Anak
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
11 Rekomendasi Balsem Bayi yang Aman dan Nyaman untuk Kulit Si Kecil
KinanREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Primer Make Up Tahan Lama
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Evi Masamba Jadi Serba Salah di Trimester 3, Posisi Tidur hingga Selalu Lapar
Sindrom Kepala Datar pada Bayi, Apakah Bisa Kembali Normal?
David Beckham Kini Hobi Ternak & Kebun, Girang Saat Panen Bawang
Terbukti pada 530 Ribu Bayi, Riset Pastikan Vaksin COVID-19 Aman untuk Ibu Hamil di Trimester Awal
10 Nama Artis Berdarah Aceh dan Arti Beserta 30 Ide Rangkaian Namanya
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Lirik Lagu SPAGHETTI - LE SSERAFIM feat. J-Hope BTS
-
Beautynesia
5 Barang yang Kamu Bawa di Tas Bisa Tunjukkan Kepribadian, Cek di Sini!
-
Female Daily
Rekomendasi 4 Film Populer di Netflix untuk Temani Weekend!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Hailey Bieber Tolak Suntik Botox Sebelum 30 Tahun, Tegaskan Wajahnya Alami
-
Mommies Daily
9 Alat Elektronik Rumah Tangga Ramah Lingkungan, Ada Lampu hingga AC