KEHAMILAN
5 Manfaat Daun Beluntas untuk Bunda Hamil
Nanie Wardhani | HaiBunda
Rabu, 22 Sep 2021 18:30 WIBTentu Bunda pernah mendengar mengenai berbagai manfaat daun beluntas yang biasa digunakan sebagai obat herbal atau obat tradisional untuk menjaga kesehatan tubuh ya. Ternyata selain untuk menjaga kesehatan secara umum, ada banyak manfaat daun beluntas untuk Bunda hamil yang penting juga untuk diketahui lho.
Daun beluntas adalah salah satu jenis sayur yang bisa dikonsumsi untuk Bunda hamil. Banyak sekali manfaat dari ekstrak daun beluntas untuk kesehatan tubuh terutama pada wanita. Di Indonesia, tanaman dengan nama ilmiah Pluchea indica ini sering digunakan sebagai obat tradisional atau obat herbal yang diyakini bisa mengatasi masalah atau menjaga kesehatan, salah satunya adalah menjaga kesehatan Bunda hamil.
Biasanya, bagian dari tanaman beluntas yang paling banyak digunakan untuk obat adalah daunnya, Bunda. Dikutip dari jurnal.unissula.ac.id, daun beluntas memiliki banyak senyawa aktif yang dapat dimanfaatkan untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan.
Berbagai senyawa aktif yang terkandung dalam daun beluntas, di antaranya flavonoid, alkaloid, saponin, polifenol, tannin, steroid, natrium, minyak atsiri, asam amino, lemak, kalsium, magnesium, fosfor, vitamin A, dan vitamin C.
Dikutip dari ejournal.unsrat.ac.id, secara etnobotani, daun beluntas dimanfaatkan untuk mengatasi diabetes, mellitus, tumor, hipertensi, luka, batu ginjal, wasir, radang sakit pinggang, dan anti-inflamasi. Selain itu, untuk kesuburan dan kehamilan wanita, daun beluntas bermanfaat sebagai antibakteri, antikanker, anti-oksidan, anti-infertilitas, dan mengobati keputihan.
Manfaat daun beluntas untuk bunda Hamil
Tanaman beluntas ini biasa dimanfaatkan daunnya dan dikonsumsi dalam bentuk sayur. Ada banyak kandungan antioksidan di dalamnya, sehingga manfaat daun beluntas untuk kesehatan Bunda hamil sangat banyak. Apa sajakah manfaat daun beluntas terutama untuk Bunda hamil, simak lengkapnya berikut ini, dikutip dari berbagai sumber.
1. Untuk mengatasi keputihan
Disebabkan oleh adanya perubahan hormon yang cukup drastis pada Bunda hamil, maka tubuh Bunda hamil biasanya akan mengalami banyak perubahan, dan salah satunya adalah timbulnya keputihan selama masa kehamilan dan tentu saja hal ini cukup mengganggu. Untuk wanita yang tidak hamil pun ada yang juga mengalami masalah keputihan karena banyak sebab, biasanya karena kelelahan atau sedang banyak pikiran.
Salah satu manfaat daun beluntas adalah untuk mengatasi keputihan yang mengganggu selama masa kehamilan tersebut. Untuk mendapatkan manfaat yang dibutuhkan, Bunda hamil dapat mengonsumsi daun beluntas setidaknya seminggu tiga kali.
2. Menjaga kesehatan rahim
Rahim perlu diperhatikan kesehatannya terutama pada Bunda hamil, dimana janin sedang bertumbuh dan berkembang di dalam rahim Bunda. Salah satu manfaat daun beluntas adalah dapat membantu menjaga kesehatan rahim sehingga janin bisa tumbuh dan berkembang dengan baik di dalamnya.
Terdapat kandungan antibakteri dan antioksidan yang tinggi dalam daun beluntas. Kombinasi dua kandungan tersebut bisa menjaga kesehatan rahim dengan baik dan terhindar dari beragam masalah yang biasa menyerang rahim atau sistem reproduksi wanita.
3. Mencegah kerusakan sel
Kandungan antioksidan yang cukup tinggi membuat daun beluntas ini bisa menangkal radikal bebas. Sel-sel dalam tubuh bisa dijaga kondisinya dengan baik sehingga tidak mudah rusak akibat radikal bebas tadi. Selain itu antioksidan ini juga sangat bermanfaat dalam membantu meningkatkan imun tubuh Bunda hamil, sehingga Bunda hamil tidak akan mudah terserang penyakit selama masa kehamilan berlangsung.
4. Mencegah kanker
Daun beluntas dapat membantu dalam mencegah kanker. Hal ini karena adanya kandungan antioksidan yang tinggi dalam daun beluntas. Antioksidan yang terkandung dalam daun beluntas bisa mencegah sel-sel kanker tumbuh dan berkembang di dalam tubuh Bunda hamil dan janin yang sedang dikandungnya.
5. Mengontrol gula darah
Gula darah pada Bunda hamil biasanya akan mengalami peningkatan secara drastis sehingga meningkatkan potensi terkena penyakit diabetes selama masa kehamilan. Untuk mencegah hal ini tentu harus memperhatikan makanan manis yang dikonsumsi serta mengimbangi dengan makan makanan yang bisa menjaga kadar gula darah tetap normal saat masa kehamilan.
Manfaat daun beluntas salah satunya adalah dapat mengurangi kadar gula dalam darah, sehingga hal ini akan sangat bermanfaat bagi Bunda hamil terutama yang memiliki potensi terkena penyakit gula darah saat hamil.
Nah, demikian beberapa manfaat daun beluntas untuk Bunda hamil, Bunda. Jika Bunda ingin mendapatkan manfaat yang baik dari daun beluntas, olah daun beluntas tersebut menjadi sayur dan bisa Bunda makan secara rutin. Kesehatan Bunda hamil akan terjaga dengan baik begitu pula perkembangan janin di dalam kandungan juga bisa lebih maksimal.
Untuk bisa merasakan manfaat daun beluntas tersebut secara maksimal, Bunda bisa mengonsumsi daun beluntas dengan kualitas baik dan masih segar. Namun Bunda dengan kehamilan risiko tinggi sebaiknya berkonsultasi lebih dahulu dengan dokter kandungan tentang makanan apa yang boleh dikonsumsi dan tidak ya.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
7 Ucapan yang Bisa Bikin Bumil Down
Mengenal Daun Beluntas dan Manfaatnya untuk Kesuburan Wanita
Catat! Ini 5 Cara Cepat Hamil yang Wajib Dilakukan Calon Bunda
Bunda Perlu Tahu, Penyebab Ibu Hamil Jadi Lebih Sensitif dan Mudah Menangis
TERPOPULER
Ini yang Terjadi pada Otak Anak Jika Orang Tua Memukulnya
10 Nama Anak Laki-laki dari Penyanyi Indonesia yang Aesthetic & Artinya, Nama Anak Beby Romeo Curi Perhatian
Kapan USG Bisa Mendeteksi Bayi Sungsang dalam Kandungan? Ini Fakta Menariknya
10 Rekomendasi Body Serum Terbaik untuk Sehatkan dan Merawat Kulit
Camping Under the Sea: Karena Berkemah Tidak Hanya di Bawah Bintang, Tapi Bisa Juga Bersama Ikan
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Serum Terbaik untuk Sehatkan dan Merawat Kulit
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Kapas Wajah yang Bagus untuk Bersihkan Makeup
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sikat Gigi Anak, Bulu Aman dan Lembut
ZAHARA ARRAHMAREKOMENDASI PRODUK
7 Pilihan Kotak Bekal Anak, Temukan yang Pas untuk Si Kecil
PritadanesREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
5 Potret Menawan Hassya Sabri, Anak Sambung Irish Bella yang Kuliah di Kedokteran
Camping Under the Sea: Karena Berkemah Tidak Hanya di Bawah Bintang, Tapi Bisa Juga Bersama Ikan
10 Nama Anak Laki-laki dari Penyanyi Indonesia yang Aesthetic & Artinya, Nama Anak Beby Romeo Curi Perhatian
Ini yang Terjadi pada Otak Anak Jika Orang Tua Memukulnya
Kapan USG Bisa Mendeteksi Bayi Sungsang dalam Kandungan? Ini Fakta Menariknya
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Sebulan Menikah, Amanda Rawles dan Suami Tak Tunda Punya Momongan
-
Beautynesia
Mau Liburan ke Luar Negeri? Ini 76 Negara Bebas Visa untuk Paspor Indonesia
-
Female Daily
Nespresso Hadirkan Nostalgia Muslim Panas Ala 90-an melalui Instalasi Coffee Cart!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Gaya V BTS Eksis di Paris Usai Wamil, Diundang Anna Wintour ke Vogue World
-
Mommies Daily
8 Rekomendasi Pekerjaan untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Tetap Aktif dan Cuan!