HaiBunda

KEHAMILAN

5 Penyebab Paling Umum yang Sebabkan Program Bayi Tabung Gagal

Anastasia Leana   |   HaiBunda

Minggu, 08 Jan 2023 10:21 WIB
5 Penyebab Paling Umum yang Sebabkan Program Bayi Tabung Gagal /Foto: Getty Images/iStockphoto/
Jakarta -

Program bayi tabung atau in vitro fertilization (IVF) merupakan salah satu metode kehamilan yang banyak dilakukan oleh pasangan suami istri yang memiliki kendala dalam memiliki momongan. Untuk prosesnya pun tidak instan ya Bunda.

Tentunya ada serangkaian proses yang perlu dilalui sebelum akhirnya bisa membuahkan hasil berupa kehamilan.

Program bayi tabung pun tak selalu berhasil. Terkadang program bayi tabung akan menemui kegagalan. Tentunya Bunda tak ingin uang yang telah Bunda banyak keluarkan terbuang sia-sia, bukan?


5 Penyebab umum kegagalan program bayi tabung 

Berikut ini HaiBunda telah merangkum dari berbagai macam sumber mengenai 5 penyebab paling umum yang bikin program bayi tabung gagal yang perlu Bunda ketahui. Apa saja ya?

1. Gaya hidup

Seperti halnya kehamilan alami, mempertahankan gaya hidup sehat sebelum dan selama program bayi tabung kemungkinan besar dapat membantu pembuahan. Jika Bunda merokok, sebaiknya berhentilah selama beberapa bulan. 

Selain itu, Bunda perlu menjaga berat badan untuk tetap normal dan menjaga pola makan yang bergizi serta olahraga yang teratur, seperti yang dikutip dari Fertility Academy

2. Fasilitas laboratorium

Laboratorium perlu dikontrol dengan ketat. Perlu kontrol ketat atas oksigen, karbon dioksida, tingkat PH dan faktor lainnya. Perubahan pada hal-hal tersebut bisa menyebabkan embrio yang tersimpan di dalam lab mati dan berakibat kegagalan program.

3. Kualitas sel telur dan sperma

Kualitas sel telur dan sperma juga bisa dipengaruhi oleh umur ya, Bunda. Implantasi embrio berhasil 50% untuk Bunda yang berusia di bawah 35 tahun dan hanya 12% untuk wanita di atas 40 tahun, seperti yang dilansir dari Kjk Hospital. Memindahkan sel telur ke ibu pengganti juga akan mengakibatkan kegagalan jika permasalahannya ada pada kualitas sel telur.

Selain itu kualitas sperma yang baik juga dibutuhkan. Jika menemukan masalah, pasangan dapat mengadopsi donor sperma ICSI atau IVF.

Simak halaman selanjutnya untuk artikel selengkapnya ya, Bunda.

Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

Saksikan juga yuk video tentang serba-serbi program bayi tabung:



(pri/pri)
PENYEBAB PROGRAM BAYI TABUNG GAGAL DAN CARA MENGURANGI RISIKONYA

PENYEBAB PROGRAM BAYI TABUNG GAGAL DAN CARA MENGURANGI RISIKONYA

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

Mom's Life Annisa Karnesyia

Unggahan Tasya Farasya Usai Resmi Cerai Ramai Dikomentari, Intip Potretnya

Mom's Life Annisa Karnesyia

8 Obrolan Ringan yang Sering Dipakai Orang dengan Kecerdasan Emosional Tinggi

Mom's Life Aisyah Khoirunnisa

Putri Isnari Tak Alami Ngidam di Kehamilan Pertama tapi Jadi Sensitif & Mood Swing

Kehamilan Annisa Karnesyia

Menkes Berencana Ubah Rujukan BPJS dari Faskes Bisa Langsung ke RS Tipe A

Mom's Life Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

Unggahan Tasya Farasya Usai Resmi Cerai Ramai Dikomentari, Intip Potretnya

8 Obrolan Ringan yang Sering Dipakai Orang dengan Kecerdasan Emosional Tinggi

Putri Isnari Tak Alami Ngidam di Kehamilan Pertama tapi Jadi Sensitif & Mood Swing

Menkes Berencana Ubah Rujukan BPJS dari Faskes Bisa Langsung ke RS Tipe A

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK