HaiBunda

MENYUSUI

Jenis Makanan Pelancar ASI untuk Ibu Menyusui

Tim HaiBunda   |   HaiBunda

Minggu, 24 Jan 2021 15:28 WIB
Ilustrasi makanan pelancar ASI/Foto: Getty Images/iStockphoto/boggy22
Jakarta -

Bagi Bunda, salah satu hal yang diinginkan ketika memiliki Si Kecil adalah memiliki anak yang sehat. Selain itu, Bunda juga akan berusaha memberikan seluruh nutrisi yang mendukung pertumbuhannya yang dimulai sejak dari pemberian ASI eksklusif .

Akan tetapi, terkadang keluarnya ASI tidak dapat selancar yang diharapkan. Oleh karena itu, penting untuk Bunda mengetahui makanan pelancar ASI apa saja yang dapat dikonsumsi agar ASI keluar dengan lancar.

Makanan untuk memperlancar ASI pada ibu menyusui

Dalam memperlancar keluarnya ASI, banyak cara yang dapat dilakukan. Misalnya, Inisiasi Menyusu Dini (IMD) tepat setelah Bunda melahirkan dan mengonsumsi berbagai jenis makanan pelancar ASI. Bunda yang menyusui dianjurkan untuk mengkonsumsi sayuran hijau yang mengandung banyak senyawa berguna untuk memperlancar produksi ASI.


Berbagai jenis sayuran hijau tersebut antara lain bayam, daun katuk, dan kacang panjang. Selain itu, Bunda menyusui juga dapat mengkonsumsi dari pohon pepaya, yaitu buah atau bunganya. Pepaya sendiri kaya akan vitamin A dan C serta juga kalium serta asam folat.

Ilustrasi makanan pelancar ASI/ Foto: iStock

Bunda menyusui juga dapat mengkonsumsi berbagai macam kacang-kacangan yang banyak mengandung serat, kalsium, zat besi, serta protein yang juga baik untuk pencernaan. Selain itu, ibu dapat mengkonsumsi oatmeal yang dinilai dapat membantu kelancaran produksi ASI.

Masalah sulitnya keluar ASI pada ibu menyusui

Selama masa pemberian ASI dari Bunda kepada Si Kecil tentu saja diharapkan dapat keluar air ASI secara lancar. Namun, terdapat beberapa kejadian di mana air ASI  tidak dapat sehingga mengganggu proses menyusui. Air ASI yang tidak dapat keluar ini terjadi karena terdapat gangguan hormon pada tubuh Bunda.

Gangguan terhadap hormon ini dapat dipengaruhi oleh beberapa kejadian, salah satunya yaitu rasa stress atau lelah yang terjadi pada Bunda pasca melahirkan. Selain itu, terjadinya pendarahan pasca proses persalinan juga dapat menjadikan air ASI tidak dapat keluar.

Kondisi kesehatan Bunda memegang peran penting dalam lancar atau tidaknya ASI yang diberikan. Jika Bunda memiliki kondisi diabetes atau anemia, ini juga dapat menjadi alasan mengapa ASI tidak dapat keluar. Selain itu konsumsi beberapa jenis obat juga dapat menjadi faktor tidak dapat keluarnya ASI.

Perhatikan juga posisi perlekatan ya, Bun. Karena posisi juga dapat memberikan pengaruh pada keluar atau tidaknya ASI. Dan, larangan yang paling besar untuk Bunda menyusui adalah rokok dan konsumsi alkohol. (PK)

Simak juga video berikut mengenai drama menyusui yang dialami oleh Marissa Nasution. Bunda dua anak ini miliki banyak ASI namun Si Kecil tidak mau menyusui, lho kok?

(ziz/ziz)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Potret Transformasi Harper Putri Victoria & David Beckham yang Ultah ke-14

Mom's Life Nadhifa Fitrina

5 Waktu yang Dilarang Berhubungan Intim Menurut Islam dan Bahayanya

Kehamilan Melly Febrida

Jangan Anggap Remeh, Ini Kelelahan Tanda Kanker hingga Diabetes

Mom's Life Amira Salsabila

10 Perilaku "Sopan" di Pesawat yang Ternyata Dibenci Pramugari

Mom's Life Amira Salsabila

Tahun Berapa Anak Gen Z? Ketahui Karakter, Faktor Pembentuknya & Cara Mendidiknya

Parenting Kinan

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

5 Drama China Tian Xu Ning Terbaik Rating Tertinggi, Aktor Tampan yang Sedang jadi Sorotan

5 Potret Transformasi Harper Putri Victoria & David Beckham yang Ultah ke-14

Tahun Berapa Anak Gen Z? Ketahui Karakter, Faktor Pembentuknya & Cara Mendidiknya

Jangan Anggap Remeh, Ini Kelelahan Tanda Kanker hingga Diabetes

5 Waktu yang Dilarang Berhubungan Intim Menurut Islam dan Bahayanya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK