HaiBunda

MENYUSUI

Menyusui di Malam Hari Bisa Bantu Cegah Kehamilan, Mitos atau Fakta?

Amira Salsabila   |   HaiBunda

Senin, 18 Apr 2022 13:06 WIB
Menyusui di Malam Hari Bisa Cegah Kehamilan/Foto: iStock

Jakarta - Setiap pasangan tentu memiliki pertimbangan sendiri kapan waktu tepat untuk memiliki anak atau berapa jumlah anak yang diinginkan. Terutama untuk pasutri yang baru saja memiliki anak, tentu akan berpikir dan memiliki rencana kapan akan menghadirkan anak kedua.

Untuk itu, berbagai upaya pun dilakukan untuk menunda kehamilan, baik itu dengan alat kontrasepsi atau metode alami. Untuk Bunda yang baru saja melahirkan dan sedang menyusui, biasanya akan mengandalkan menyusui sebagai KB alami, tapi ternyata tak sedikit yang tetap saja kebobolan hamil.

Padahal, ada lho metode menyusui yang bisa membantu Bunda menunda kehamilan. Yakni dengan menyusui pada malam hari.  Apakah hal itu efektif? Untuk menjawab rasa penasaran Bunda, yuk simak penjelasannya berikut ini.


Benarkah menyusui di malam hari bisa mencegah pembuahan?

Melansir dari laman Flo Health, beberapa penelitian medis telah mulai menjelaskan bagaimana menyusui memengaruhi tingkat kesuburan seorang wanita. Menurut penelitian, dalam beberapa bulan pertama setelah melahirkan, menyusui mengurangi kemungkinan kehamilan dengan mencegah ovulasi dan menunda kembalinya menstruasi.

Fenomena ini disebut dengan Lactional Amenorrhea, artinya tidak adanya menstruasi karena menyusui. Ini bisa terjadi karena menyusui bayi sepanjang waktu dapat melepaskan prolaktin tingkat tinggi, hormon penghasil susu, di dalam tubuh Bunda.

Menariknya, kadar prolaktin yang tinggi dapat mengganggu rantai hipotalamus-hipofisis-ovarium, mencegah sekresi estrogen dan menghalangi ovulasi. Ini dapat dilihat sebagai metode alami tubuh menghindari kehamilan untuk memastikan kesehatan dan keselamatan ibu.

Setelah penelitian ilmiah dan uji klinis, Lactational Amenorrhea Method atau LAM telah dikembangkan untuk membantu wanita menggunakan menyusui guna mencegah kehamilan, dalam kondisi tertentu. Ketika semua kondisi yang dibutuhkan oleh LAM terpenuhi, uji klinis telah menghasilkan tingkat keberhasilan sebanyak 98 persen dalam mencegah kehamilan.

Melansir dari laman Planned Parenthood, saat Bunda menyusui secara eksklusif, artinya Bunda perlu menyusui setidaknya setiap 4 jam di siang hari, dan 6 jam di malam hari, dengan melakukan hal ini tubuh Bunda secara alami berhenti berovulasi.

Menyusui di malam hari bisa bantu cegah kehamilan/ Foto: iStock

Namun, peluang Bunda untuk hamil dapat meningkat kembali ketika Si Kecil berusia sekitar 6 bulan. Ini adalah waktu Si Kecil mulai mengonsumsi makanan dan minuman selain ASI Bunda. Bunda dapat memicu ovulasi lebih awal jika:

  • Bunda meninggalkan jeda 6 jam atau lebih di antara waktu menyusui
  • Bunda melewatkan menyusui di malam hari. Kadar prolaktin biasanya lebih tinggi di malam hari. Prolaktin dapat menghentikan ovulasi.

Oleh karena itu, menyusui di malam hari diyakini dapat mencegah kehamilan karena menyusui di malam hari dapat melepaskan kadar prolaktin yang lebih tinggi dan ini bisa mencegah terjadinya ovulasi.

Selain dengan menyusui terutama di malam hari, Bunda juga bisa mencegah kehamilan dengan beberapa cara lainnya yang dipercaya juga efektif mencegah ovulasi. Bagaimana caranya? Simak di halaman selanjutnya, ya Bunda.

Saksikan juga video tentang cara aman cegah kehamilan untuk ibu menyusui:



(pri/pri)
TIPS LAIN MENCEGAH KEHAMILAN BUNDA

TIPS LAIN MENCEGAH KEHAMILAN BUNDA

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

Bunda Perlu Tahu, Ini Warna Areola yang Normal pada Perempuan

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Rumah 4 Lantai Sarwendah, Intip Potret Mewahnya Dilengkapi Salon & Kolam Renang di Rooftop

Mom's Life Nadhifa Fitrina

5 Resep Roti Tawar Enak dan Lembut yang Mudah Dibuat di Rumah

Mom's Life Amira Salsabila

5 Potret Tasyi Athasyia Sukses Turunkan Berat Badan 18 Kg

Mom's Life Annisa Karnesyia

Deretan Nama Artis Keturunan Madura dan Arti Beserta 32 Ide Rangkaian Namanya

Nama Bayi Annisya Asri Diarta

Kisah Bunda 2 Kali Alami Hiperemesis Gravidarum, Trauma Psikologis untuk Hamil Lagi

Kehamilan Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

5 Potret Tasyi Athasyia Sukses Turunkan Berat Badan 18 Kg

5 Resep Roti Tawar Enak dan Lembut yang Mudah Dibuat di Rumah

Tanpa Sepengetahuan Istri, Ternyata Omesh Tulis Surat Wasiat untuk Anak Sebelum Haji

5 Contoh Doa Upacara Hari Sumpah Pemuda yang Singkat dan Penuh Makna untuk Acara Sekolah

Deretan Nama Artis Keturunan Madura dan Arti Beserta 32 Ide Rangkaian Namanya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK