MOM'S LIFE
2 Aturan Penting Sebelum Berutang demi Keuangan Keluarga
Zika Zakiya | HaiBunda
Jumat, 05 Jun 2020 10:44 WIBUtang merupakan salah satu solusi yang diterapkan rumah tangga ketika dana cadangan habis. Namun Bun, ternyata tidak sembarang utang boleh dilakukan karena nantinya bisa membuat Bunda kesulitan bayar.
Dikatakan Ligwina Hananto sebagai Financial Planner dari QM Financial, dalam financial planning, peminjaman uang memiliki pakem tertentu. Pertama, untuk apa tujuan peminjamannya?
"Kalau pinjam uang buat beli rumah, jadi rumah. Kalau pinjam uang untuk beli handphone yang bisa dijadikan alat kerja jual barang/jasa di Instagram, itu sudah jadi sesuatu. Masalahnya pada saat pandemi, orang pinjam uang untuk beli beras," kata Ligwina saat berbincang dengan HaiBunda dalam IG Live 'Menyeimbangkan Keuangan Keluarga Pasca-Krisis Corona', Selasa (02/06/2020).
"Saat kita meminjam dan ngga jadi apa-apa, hanya jadi makanan, maka hampir dapat dipastikan kita ngga akan mampu bayar pinjamannya lho," tegasnya lagi.
Kepastian ini membawa pada pakem kedua mengenai utang dalam financial planning. Yaitu: bagaimana cara membayarnya.
Untuk pembayaran utang, dikatakan Ligwina, ada patokan yang disebut Rasio Keuangan. Di mana 30 persen penghasilan merupakan cicilan untuk pembayaran utang.
"Jadi kebayang ngga, kalau dia ngga punya penghasilan dan dia pinjam uang, boro-boro kita bisa hitung berapa persen penghasilannya untuk bayar cicilan? Karena penghasilannya saja ngga ada," kata Ligwina.
Inilah yang dikhawatirkan Ligwina. Menurutnya dengan sistem berutang untuk makan dan tidak memiliki pemasukan sama sekali, maka tiga bulan ke depan, si peminjam akan makin ngga bisa bayar utang.
Dengan begitu, solusi untuk lepas dari utang adalah dengan membayar. Sebab, selama kita ngga bayar utang, maka itu akan selalu menjadi masalah.
Solusi lain adalah dari semenjak awal kita tidak memiliki penghasilan, maka jangan sampai memiliki utang baru. Masalah keuangan keluarga bisa diselesaikan perlahan dengan mencoba berjualan atau wirausaha di media sosial.
"Jualannya jangan nanti. Tapi sekarang! Karena Bunda itu punya potensi ekonomi yang sangat besar," saran Ligwina lagi.
Semoga saran di atas membantu ya, Bun. Sesudah membaca artikel di atas, cek juga video berikut yuk soal jatuh-bangun presenter Ivy Batuta ketika baru mulai bekerja di Amerika Serikat.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Terlilit Utang karena Pinjol Ilegal, Bunda Harus Bagaimana?
5 Saran Ahli soal Utang Piutang, Belajar dari Kasus Rachel Vennya & Medina Zein
Duh! Pinjam Uang ke 40 Pinjol, Orang Ini Kini Terlilit Utang
Bunda, Ketahui Efek Negatif Sering Pinjam Uang dari Anggota Keluarga
TERPOPULER
15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah
Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym
5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
5 Potret Kompak Sigit Wardana 'Base Jam' dan Sang Putri yang Sudah Gadis
15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah
5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X
Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Nikita Mirzani Muncul di Live TikTok dari Rutan, Ditjen PAS Klarifikasi
-
Beautynesia
Selalu Tampil Manis dan Classy, Ini 6 Potret Choi Sung Eun Pemeran Drama Last Summer
-
Female Daily
Dreamgirls The Musical oleh Glitz Production Hadirkan Sentuhan Pesona Broadway di Jakarta
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Potret Cantik Penyanyi 'Death Metal' Viral Kini Jadi Miss World Chili 2025
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!