HaiBunda

MOM'S LIFE

Cara Membuat Churros Saus Cokelat yang Nikmat

Siti Hafadzoh   |   HaiBunda

Kamis, 23 Jul 2020 05:20 WIB
Cara Membuat Churros Saus Cokelat yang Nikmat/ Foto: iStock
Jakarta -

Churros dengan saus cokelat adalah salah satu jajanan kekinian yang banyak dijual di mal. Teksturnya yang renyah dengan rasa manis, membuat churros digemari banyak orang lho.

Penggemar churros mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Nah, daripada membeli di mal dengan harga yang cukup mahal, lebih baik buat sendiri di rumah.

Membuat churros dengan saus cokelat tidak membutuhkan mixer dan oven kok, Bunda. Jadi, semua orang bisa membuatnya.


Dikutip dari YouTube The Cooking Foodie, ini cara membuat churros dengan saus cokelat:

Bahan churros:

240 ml air
125 gram tepung terigu
110 gram butter
2 sdm gula, ditambah 1/4 cup untuk taburan churros
3 butir telur
1/4 sdt garam
Minyak untuk menggoreng
1 sdt bubuk kayu manis

Bahan saus cokelat:

200 gram dark chocolate
1 cup heavy cream

Ilustrasi churros/ Foto: iStock

Cara membuat churros:

1. Panaskan wajan dengan api sedang.

2. Masukkan air, 2 sdm gula, garam, serta butter.

3. Masak sampai mendidih.

4. Setelah mendidih, masukkan tepung terigu. Aduk hingga kalis.

5. Tambahkan telur satu per satu. Aduk hingga rata dan kalis.

6. Masukkan adonan ke dalam piping bag yang sudah dipasang corong berbentuk bintang.

7. Panaskan wajan berisi minyak.

8. Tekan piping bag hingga adonan keluar, kemudian potong adonan dengan pisau supaya tidak terlalu panjang.

9. Goreng hingga berwarna kecokelatan.

10. Angkat, tiriskan. Lalu, balurkan churros dengan campuran gula pasir dan bubuk kayu manis.

Cara membuat saus cokelat:

1. Potong cokelat menjadi kecil-kecil, taruh di dalam mangkuk.

2. Panaskan heavy cream hingga mendidih.

3. Tuang heavy cream ke mangkuk berisi cokelat. Diamkan satu menit.

4. Aduk hingga cokelat benar-benar meleleh.

Churros dengan saus cokelat siap disajikan. Si kecil pasti suka nih, Bunda, dengan camilan kekinian yang satu ini.

Selain saus cokelat, ikuti juga resep churros sprinkle di video berikut ini yuk, Bunda.

(sih/rap)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba

Mom's Life Annisa Karnesyia

Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita

Mom's Life Amira Salsabila

Gracia Indri Ajak Anak & Suami Bule Pulang Kampung ke Indonesia, Intip 7 Potret Keseruannya

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Lahiran Desember, Steffi Zamora Akui Tak Sabar dan Sudah Belanja Perlengkapan Bayi sejak Awal

Kehamilan Amrikh Palupi

9 Barang Rumah yang Bisa Bawa Energi Negatif dan Sial Menurut Feng Shui

Mom's Life Aisyah Khoirunnisa

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba

Resmi Cerai, Tasya Farasya dan Ahmad Assegaf Sepakat Asuh Anak Bersama

Lahiran Desember, Steffi Zamora Akui Tak Sabar dan Sudah Belanja Perlengkapan Bayi sejak Awal

10 Cara Alami Mengusir Kecoa dengan Aroma yang Tidak Disukai

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK