Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

moms-life

Wulan Guritno & Adilla Dimitri Resmi Cerai, Begini Hubungan Keduanya Kini

Annisa A   |   HaiBunda

Kamis, 08 Apr 2021 18:43 WIB

wulan
Wulan Guritno dan Adilla Dimitri / Foto: instagram

Wulan Guritno dan Adilla Dimitri resmi berpisah usai melayangkan gugatan cerai. Keduanya tidak hadir pada sidang mediasi sehingga keputusan cerai diambil secara verstek, Bunda.

Sebelumnya aktris 39 tahun itu menggugat cerai lewat pengacara Wulan, Ficky Fernando, S.H, dengan nomor perkara 916/Pdt.g/2021/PA.JS. Gugatan itu terlihat di Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP) Pengadilan Agama Jakarta Selatan, di mana Wulan menggugat cerai Adilla Dimitri melalui sistem ecourt.

Sidang perceraian digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Kamis, (8/4/2021). Adik Wulan Guritno, Danar Guritno dan istri Lukman Sardi, Pricillia Pulunggono hadir sebagai saksi di persidangan untuk membacakan keterangan.

Banner 2 Wanita Korea Nikahi Pria Indonesia



Setelah mereka bersaksi, majelis hakim kemudian mengetuk palu untuk memutus persidangan Wulan Guritno. Pasangan yang menikah sejak 27 Maret 2009 itu dinyatakan resmi bercerai.

"Agendanya masih panggilan tergugat. Karena tidak hadir (lanjut) di pemeriksaan saksi, sudah putusan. Tapi, putusan resminya kita belum terima salinannya," ujar Ficky, pengacara Wulan Guritno dikutip dari detikHOT.

Salinan resmi putusan sidang Wulan Guritno belum mereka terima karena sidang digelar secara verstek. Meski begitu, hakim telah memberi putusan untuk mengabulkan permintaan cerai tersebut.

Pihak Wulan Guritno dikabarkan masih menunggu upaya hukum dari pihak Adilla Dimitri sebagai tergugat. Jika Adilla Dimitri tidak melayangkan banding dalam 14 hari setelah berkas putusan diterima, perceraian mereka akan dinyatakan resmi secara negara.

"(Verstek) iya, kita tunggu salinan resminya dan kalau tidak ada upaya hukum dari tergugat (Adilla Dimitri) ya baru bisa dibilang resmi. Keputusannya hari ini. Udah ketok palu cuma kita belum terima berita resminya jadi kita tunggu aja resminya nanti," lanjutnya.

Meski tengah melewati proses berpisah, Ficky mengatakan hubungan Wulan Guritno dan Adilla Dimitri saat ini baik-baik saja. Keputusan verstek juga sudah disepakati oleh pihak Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Sang pengacara mengaku tidak mengetahui alasan Wulan Guritno dan Adilla Dimitri bercerai. Ia bahkan belum bertemu dengan Wulan dan belum memberitahu putusan tersebut pada sang klien.

"(Alasan cerai) Wah saya nggak bisa jawab kalau itu masalah pribadi mereka," tegas Ficky.

Kerap terlihat harmonis, Wulan dan Adilla sangat menjaga hubungan yang sehat di keluarga. Simak keharmonisan mereka di halaman selanjutnya, Bunda.

Saksikan juga video kisah Kirana Larasati yang bercerai usai menikah dua tahun.

[Gambas:Video Haibunda]


TETAP HARMONIS

adilla dimitri dan wulan guritno cerai

Wulan Guritno dan keluarga/Foto: Instagram @adilladimitrihardjanto

Kabar perceraian Wulan Guritno dan Adilla Dimitri cukup menghebohkan publik. Pasalnya, Wulan dan Adilla terlihat sangat harmonis sejak menikah di 2009 silam. Namun keduanya sepakat untuk berpisah secara baik-baik, Bunda.

Keduanya juga sangat menyayangi sang putra, Jeremiah Alric Dimitri. Wulan sempat mengunggah potret kekompakan mereka di Instagram saat Alric melakukan sunat. Terlihat pula Shaloom Razade dan London Abigail Dimitri yang setia menemani Alric saat disunat.

"Semua nemenin Alric #alricdisunat," tulis Wulan di keterangan foto.

Adilla juga mengunggah sejumlah potret monokrom yang memperlihatkan dirinya sedang menemani Alric. Ia juga tampak mengecup kening London, putrinya. Potret harmonis Wulan dan Adilla membuat banyak netizen berharap mereka dapat kembali bersama. Namun mereka sudah mantap untuk berpisah, Bunda.

Ini bukan merupakan perceraian pertama Wulan Guritno, Bunda. Simak di halaman selanjutnya.

SUDAH PERNAH MENIKAH

Wulan Guritno Lahap Makanan Sehat dan Jualan Cumi Hitam Saat Pandemi

Wulan Guritno/Foto: Instagram/YouTube Wulan Guritno

Resmi bercerai, Wulan Guritno sudah melayangkan gugatan kepada Adilla Dimitri sejak Kamis, 25 Februari 2021. Ini menjadi perceraian kedua yang ia jalani. Wulan pernah bercerai dengan Attila Syach setelah menikah dua tahun lamanya pada tahun 2000 lalu.

Wulan Guritno menikah di usia yang sangat muda dengan Attila Syah. Kala itu bintang film Dilea masih berusia 17 tahun, Bunda. Dari pernikahan itu mereka dikaruniai anak perempuan bernama Shaloom Syach Razadee.

Wulan dan Attila sudah bercerai sejak Shaloom berusia 4 tahun. Wulan Guritno sudah menjelaskan kalau Attila adalah ayah biologisnya, namun hanya sebatas itu.

"Mama cuma bilang gini kan, 'dia bapak kamu'. Ya sudah," kata Shaloom di kanal YouTube 3SECOND TV.

Namun bukan berarti Shaloom tidak pernah bicara sama sekali dengan Attila Syach. Ia sudah pernah berkomunikasi meskipun tidak dari hati ke hati. Wulan dan putrinya tidak menutup kemungkinan apapun. Ia menunggu apa yang akan terjadi ke depannya, Bunda.

"Sekarang juga malas lah punya masalah gitu kan. Apa yang bisa diselesaikan secara baik-baik, lebih baik. Jadi, enggak menutup kemungkinan apa-apa," ujar Wulan.


(anm/anm)
Loading...

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda