MOM'S LIFE
Baru Kenal 5 Bulan Penyanyi Gambus Ini Ngajak Nikah Siri Pria Arab, Nasibnya Kini...
Asri Ediyati | HaiBunda
Rabu, 12 May 2021 09:25 WIBPerihal jodoh, kita semua percaya itu sudah ada takdirnya masing-masing. Ada yang di usia muda sudah menikah, ada yang mulus urusan pernikahannya, ada pula yang berliku. Cerita pernikahan kali ini datang dari Ummu Ruby, penyanyi gambus yang berjodoh dengan pria asal Madinah, Arab Saudi.
Ummu Ruby ini memulai kariernya sebagai penyanyi gambus, lalu berjodoh dengan suaminya ketika ia tergabung dalam sebuah grup, Bunda. Hal ini bermula ketika selepas masuk pesantren, ia aktif ikut marawis dan turut mengikuti lomba pula.
"Dari situ, tim perlombaan mengundang grup Gambus gitu teman-teman," kata Ummu Rubby, dikutip dari kanal YouTube The Rubisam.
"Udah nyumbang lagu lu. Apaan sih gue enggak bisa. Kalau gambus kan bukan marawis ya, ada biola, ada gitar gambus, keyboard. Udah enggak apa-apa nyumbang lagu aja," kenangnya.
Setelah dipaksa teman-teman dan akhirnya mau menyumbangkan vokalnya diiringi gambus, tiba-tiba ketua grup itu menghampirinya. Ummu Ruby lalu ditawari untuk tampil apabila grup gambus tersebut diundang di acara perkawinan atau khitanan.
"Ya saya bilang, 'Ya udah enggak apa-apa'. Diminta nomor telepon, saya kasih dong. Saya aktif banget tuh teman-teman, acara nikahan, acara undangan. Siang malam saya jabani deh. Dari situ aktif main gambus," ucapnya.
Dari situ pula, Ruby tak menyangka bertemu jodohnya seorang pria Arab. Suatu ketika, ia diajak perform di salah satu restoran Arab di Jakarta. "Nah, di situ lah teman-teman, saya ketemu sama suamiku ceritanya. Jadi, (saya) lagi nyanyi, dia lihat saya," ungkapnya.
Pertemuan pertamanya itu terjadi pada September 2012 silam. Ummu Ruby sempat merasa galau karena baru putus dengan pacarnya, secara kebetulan pula, pria Arab itu juga putus dengan kekasihnya.
"Dari situ, saya kenalan tuh cerita-cerita. Dan saya orangnya kalau habis putus itu enggak bisa langsung apa ya.. [enggak bisa] lupa gitu. Saya biasanya ketemu orang, saya curhat tentang mantan saya," tutur Ummu Ruby.
Ummu Ruby pun mengaku takut pacaran dan menikah walau tak lama setelah pertemuannya, mereka menjadi dekat. Baca kelanjutannya di halaman berikut.
Simak juga cerita cinta Puteri Indonesia 2013 Whulandary Herman dengan suami Malaysia yang beda karakter, dalam video Intimate Interview di bawah ini:
(aci/muf)
UMMU RUBY SEMPAT GALAU TAK MAU PACARAN, TAPI..
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Cerita Kencan Pertama Whulandary dengan Suami Malaysia: Gagal Total!
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
TKW Indonesia Ungkap Sisi Romantis Suami Afrika, Masak hingga Cuci Piring
Cerita Single Mom Dinikahi Miliader Arab, Awalnya Takut Diajak Keliling Bandung
Pria Arab Tajir Nikahi Santriwati Akhirnya Muncul, Ungkap Tak Mau Nikah Lagi
Naik Pesawat, Seorang Bunda Tak Sadar Tinggalkan Bayi di Bandara
TERPOPULER
5 Potret Transformasi Harper Putri Victoria & David Beckham yang Ultah ke-14
5 Waktu yang Dilarang Berhubungan Intim Menurut Islam dan Bahayanya
Jangan Anggap Remeh, Ini Kelelahan Tanda Kanker hingga Diabetes
Tahun Berapa Anak Gen Z? Ketahui Karakter, Faktor Pembentuknya & Cara Mendidiknya
10 Perilaku "Sopan" di Pesawat yang Ternyata Dibenci Pramugari
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sabun Bayi Cair yang Bagus dan Aman, Pilihan Terbaik untuk Si Kecil
ZAHARA ARRAHMAREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sepatu Sekolah Terbaik yang Bagus dan Awet
KinanREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Susu untuk Kecerdasan Otak Anak Usia 12 Tahun
ZAHARA ARRAHMAREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Serum Terbaik untuk Sehatkan dan Merawat Kulit
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sikat Gigi Anak yang Aman dan Lembut
ZAHARA ARRAHMATERBARU DARI HAIBUNDA
5 Potret Tika Bravani dan Dimas Aditya, Terbaru Nonton Film Sore: Istri dari Masa Depan
5 Drama China Tian Xu Ning Terbaik Rating Tertinggi, Aktor Tampan yang Sedang jadi Sorotan
5 Potret Transformasi Harper Putri Victoria & David Beckham yang Ultah ke-14
Tahun Berapa Anak Gen Z? Ketahui Karakter, Faktor Pembentuknya & Cara Mendidiknya
Jangan Anggap Remeh, Ini Kelelahan Tanda Kanker hingga Diabetes
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Kasus Vape, Penahanan Jonathan Frizzy Tunggu Hasil Medis
-
Beautynesia
Tebak Kepribadian dari Kerapian Rumah, Bisa Jadi Cerminan Sisi Dirimu yang Tersembunyi!
-
Female Daily
Byeon Woo Seok Jadi Pemeran Utama di Drakor Adaptasi Webtoon ‘Solo Leveling’ yang Populer!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Ramalan Zodiak 12 Juli: Aries Peluang Terbuka, Gemini Tetap Rendah Hati
-
Mommies Daily
Vitamin dan Suplemen Terbaik untuk Perempuan 40+: Kulit Kencang, Tulang Kuat, Bebas Nyeri Sendi