HaiBunda

MOM'S LIFE

Resep ala Nabi Muhammad: 3 Ramuan Ampuh untuk Atasi Sembelit

Mutiara Putri   |   HaiBunda

Sabtu, 04 Sep 2021 07:00 WIB
Pepaya/Foto: iStock
Jakarta -

Sehabis makan banyak, perut akan terasa penuh dan sesak nih, Bunda. Biasanya, kondisi ini akan teratasi setelah Bunda buang air besar. Namun, bagaimana jika Bunda mengalami sembelit atau susah buang air besar?

Sembelit terjadi ketika intensitas buang air besar jadi lebih jarang dan tinja atau kotoran sulit untuk dikeluarkan, Bunda. Hal ini sering terjadi seiring dengan adanya perubahan pola makan atau rutinitas karena asupan serat tak terpenuhi.

Melansir dari laman Cleveland, sembelit paling sering terjadi karena perubahan gaya hidup, Bunda. Misalnya saja makan makanan yang rendah serat, kurang minum air putih atau dehidrasi, tidak cukup berolahraga, konsumsi banyak susu dan keju, serta sering menahan saat ingin buang air besar.


Selain itu, biasanya sembelit juga terjadi saat Bunda mengonsumsi obat-obatan tertentu, nih. Misalnya saja obat pereda nyeri yang kuat, obat antidepresan, obat alergi, obat tekanan darah, hingga obat anti mual.

Sembelit sangat umum terjadi di usia yang lebih tua, Bunda. Hal ini lantaran orang tua cenderung kurang aktif sehingga memiliki metabolisme yang lebih lambat. Namun, tak menutup kemungkinan sembelit akan menyerang orang yang lebih muda, ya.

Selain meminum obat-obatan pelancar BAB, ternyata ada juga makanan dan minuman dari bahan alami yang bisa bantu Bunda untuk mengatasi sembelit, nih. Cara membuatnya juga cukup mudah lho, Bunda.

Resep ala Nabi Muhammad

Ada beberapa resep ala Nabi Muhammad yang bisa Bunda coba untuk mengatasi sembelit atau susah buang air besar. Kalau ingin tahu, berikut ini Bubun bantu rangkumkan resepnya dari buku Resep Sehat JSR 200 Resep Menyehatkan karya dr. Zaidul Akbar.

1. Pisang dan bawang putih

Bahan:

  • 1 buah pisang
  • 1 siung kecil bawang putih

Cara membuat:

  1. Campurkan kedua bahan tersebut dengan blender, Bunda.
  2. Setelahnya, pindahkan ke dalam gelas saji.
  3. Ramuan sehat siap Bunda konsumsi untuk atasi sembelit.

Klik baca halaman berikutnya untuk melihat resep lainnya ya, Bunda.

Bunda, saksikan juga video resep banana spring roll ala Chef Steby berikut ini:



(mua/fia)
PEPAYA HINGGA PERASAN JERUK NIPIS

PEPAYA HINGGA PERASAN JERUK NIPIS

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Ternyata Ini Alasan Rambut Putri Diana Tak Pernah Panjang

Mom's Life Aisyah Khoirunnisa

Deretan Eks Member JKT 48 Momong Anak Bareng, Shanju hingga Desy Genoveva

Parenting Annisa Karnesyia

Mengenal Teknik Edging dalam Berhubungan Intim

Kehamilan Dwi Indah Nurcahyani

Jennifer Aniston Ungkap Perjuangan IVF 20 Tahun, Jawab Tuduhan Egois Tak Mau Punya Anak

Kehamilan Melly Febrida

Vitamin D untuk Bayi: Seberapa Penting dan Bagaimana Memberikannya?

Parenting Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Denny Sumargo Habiskan Waktu Bareng Istri dan Anak di Bali, Intip 5 Momen Keseruannya

10 Tanaman Hias Outdoor Tahan Panas yang Cantik dan Mudah Dirawat

Deretan Eks Member JKT 48 Momong Anak Bareng, Shanju hingga Desy Genoveva

Mengenal Teknik Edging dalam Berhubungan Intim

Ternyata Ini Alasan Rambut Putri Diana Tak Pernah Panjang

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK