MOM'S LIFE
5 Resep Olahan Jengkol Sederhana, dari Semur Jengkol Hingga Rendang
Melly Febrida | HaiBunda
Senin, 27 Sep 2021 20:07 WIBTidak semua orang suka dengan jengkol. Salah satu penyebabnya, aroma yang tertinggal di urine. Padahal, resep olahan jengkol kalau diolah dengan benar bisa menjadi masakan yang enak lho. Salah satu menu andalan yakni semur jengkol Sunda.
Selain semur jengkol Sunda, Bunda juga bisa mengolah biji jengkol menjadi berbagai masakan lezat. Misalnya saja gulai jengkol, balado jengkol, jengkol goreng cabai hijau, dan masih banyak lagi, Bunda.
Baca Juga : 3 Resep Semur Jengkol yang Mudah Dibuat di Rumah |
Kalau Bunda termasuk penggemar fanatik jengkol, jangan berlebihan juga mengonsumsinya. Dalam buku All About Jengkol & Petai, 30 Hidangan Lezat Olahan Jengkol dan Petai, penulisnya Aan Roswaty mengatakan ada beberapa cara untuk menurunkan kadar asam jengkolat.
Salah satu caranya, Bunda bisa merebus jengkol dalam larutan yang mengandung abu gosok. Perebusan ini ini harus sempurna sehingga dapat mereduksi asam jengkolat secara signifikan. Proses perebusan berlangsung 6-7 jam sambil setiap kali dibuang buih-buihnya.
Kalau sudah selesai, jengkol bisa diolah menjadi masakan favorit. Bunda bisa mempraktikkan beberapa resep jengkol, termasuk resep semur jengkol seperti di bawah ini:
1. Jengkol cabai hijau
Bahan:
- 250 gram jengkol yang cukup tua, rebus matang
- Minyak secukupnya, untuk menggoreng dan menumis
Bumbu tumbuk kasar:
- 100 gram cabai hijau
- 7 butir bawang merah
- Garam secukupnya
- Gula pasir secukupnya
Cara membuat:
- Memarkan jengkol yang sudah direbus. Lalu goreng dengan minyak panas sedang hingga berwarna kuning kecokelatan dan kering. Angkat dan tiriskan.
- Tumis bumbu kasar dengan 3 sdm minyak sisa menggoreng jengkol. Masak hingga harum.
- Masukkan jengkol goreng, aduk rata dan masak hingga meresap bumbu. Angkat. Jengkol cabai hijau siap disajikan.
2. Semur jengkol
Bahan:
- 300 gram jengkol yang cukup tua, rebus matang, memarkan
- 3 sdm minyak, untuk menumis
- 2 lembar daun salam
- 1 batang serai, memarkan ruas lengkuas, memarkan
- 1 ruas jahe, memarkan
- 5 sdm kecap manis
- 1/2 sdt kaldu bubuk instan rasa ayam
- Garam secukupnya
- Gula pasir secukupnya
Bumbu yang dihaluskan:
- 1/4 sdt merica butiran
- 5 butir kemiri
- 7 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1/4 sdt jintan, sangrai
- 1/4 sdt pala
Cara membuat:
- Tumis bumbu halus dengan daun salam, serai, lengkuas, dan jahe hingga harum. Masukkan jengkol yang telah di rebus, aduk rata.
- Tuang air secukupnya, beri kecap manis, kaldu bubuk, garam, dan gula, aduk rata. Masak hingga bumbu meresap dan kuah menyusut. Angkat. Taburi dengan bawang goreng.
- Lalu sajikan.
Resep olahan jengkol lainnya bisa klik di halaman berikutnya ya, Bunda.
Simak juga video resep hidden veggie mac and cheese ala Chef Steby berikut ini:
RESEP GULAI & RENDANG JENGKOL
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Saatnya Upgrade ke Kulkas 2 Pintu, Rp6 Jutaan Aja di Transmart Full Day Sale!
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Resep Rendang Jengkol dan Olahan Lainnya yang Pedas ala Rumahan
Enak Banget! Resep Semur Jengkol Pedas yang Bisa Bunda Buat di Rumah
6 Resep Masakan Padang Menggugah Selera, Coba Bikin Jengkol Kalio Yuk Bun
Resep Semur Jengkol Sunda, Lengkap dengan Cara Agar Enggak Bau
TERPOPULER
Ingin Anak Sukses? Ini 5 Kalimat yang Harus Dihindari Orang Tua Menurut Ahli
Kisah Perempuan Palsukan Kehamilan, Sempat Bikin Gender Reveal hingga Melahirkan Boneka Plastik
10 Rekomendasi Sabun Bayi untuk Kulit Kering dan Sensitif
Kencan ala Meghan dan Pangeran Harry, Nonton Pertandingan Bisbol
Tengku Dewi Putri Ungkap Titik Terendah Hidupnya: Diselingkuhi saat Hamil Anak Kedua
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sabun Bayi untuk Kulit Kering dan Sensitif
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Sabun Cuci Muka atau Facial Wash yang Aman untuk Ibu Hamil Berjerawat
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Susu Bebas Laktosa untuk Anak yang Aman
KinanREKOMENDASI PRODUK
10 Susu UHT untuk Anak 1 Tahun yang Aman Dikonsumsi
KinanREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi BB Cream Korea, Bikin Kulit Wajah Glowing
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Momen Maxime Bouttier & Ibunda Luna Maya Jalan-Jalan di Borobudur, Intip Potretnya
Ingin Anak Sukses? Ini 5 Kalimat yang Harus Dihindari Orang Tua Menurut Ahli
Kisah Perempuan Palsukan Kehamilan, Sempat Bikin Gender Reveal hingga Melahirkan Boneka Plastik
10 Rekomendasi Sabun Bayi untuk Kulit Kering dan Sensitif
Kencan ala Meghan dan Pangeran Harry, Nonton Pertandingan Bisbol
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Konser Perdana di Jakarta, Libera Bawa Pesan Kebersamaan dalam Keberagaman
-
Beautynesia
Catat! Ini Kelompok Orang yang Sebaiknya Mengonsumsi Makanan Bebas Gluten
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Most Popular Sepekan: Kisah Mantan Aktris Dulu Seks Simbol Kini Pilih Jomblo
-
Mommies Daily
Membesarkan Anak Berkebutuhan Khusus, Ini Pengalaman Dian Sastro dan Ciri-ciri Autis