MOM'S LIFE
Pernah Jadi Ketua BEM & Lulus IPK Tinggi, Ini Alasan Wanita Bandung Pilih Jadi IRT
Annisa A | HaiBunda
Sabtu, 23 Oct 2021 07:10 WIBBanyak perempuan yang rela meninggalkan kariernya demi menjadi ibu rumah tangga (IRT). Namun hal itu tak disesali oleh Cassamira, wanita karier yang pernah jadi mahasiswi berprestasi.
Kisah Cassamira viral usai ia membagikan kisahnya lewat akun TikTok @cassamira_. Pengalaman Cassamira seakan membuktikan bahwa perempuan tak kehilangan kehormatannya meski memilih jadi IRT.
Wanita berusia 26 tahun itu membagikan kisahnya yang menjadi IRT atas permintaan suami. Padahal, Cassamira pernah menjadi siswa dengan segudang prestasi.
Ketika masih SMP, Cassamira menjabat sebagai ketua OSIS di tengah kesibukannya sebagai atlet boxing Jawa Barat. Kemudian di bangku SMA, ia membawa banyak prestasi di bidang seni tari dan kabaret.
Cassamira juga menjadi ketua BEM saat kuliah. Ia juga lolos seleksi pertukaran pelajar ke Taiwan dan Polandia. Ketika wisuda, Mahasiswi Ilmu Komunikasi Universitas Islam Bandung itu mengantongi IPK tinggi.
Cassamira bercerita, ia sempat bekerja di sebuah hotel selama dua tahun sebelum pada akhirnya menikah dengan suaminya, Gegi. Awalnya, Cassamira yang ambisius tidak ingin meninggalkan kariernya. Namun setelah melalui pemikiran panjang dan dinyatakan hamil, ia pun memilih jadi IRT.
"Suami saya ingin saya di rumah jadi IRT saja. Dia ingin kita bareng-bareng terus sampai kita saling ketergantungan satu sama lain. Ibarat orang butuh uang buat hidup, meskipun lagi males cari uang atau bosan cari uang, dia tetap cari karena butuh," tutur Cassamira kepada HaiBunda, belum lama ini.
Meski begitu, sang suami tak memaksa Cassamira untuk melepas statusnya sebagai wanita karier. Ia tetap diberikan pilihan sesuai dengan keinginannya. Gegi tak ingin istrinya tidak bahagia dengan keputusan yang diambil.
"Dia juga menambahkan 'Tapi kalau kamu enggak happy diam di rumah, you can do whatever you want termasuk kerja'. Akhirnya saya setuju untuk jadi IRT selama saya bahagia," ujarnya.
Meninggalkan karier dan prestasinya, apakah Cassamira bahagia dengan keputusan yang diambil? Baca di halaman selanjutnya, Bunda.
Saksikan juga video cerita Derby Romero yang rela bersih-bersih rumah karena istrinya sedang hamil:
(anm/som)
TAK PERNAH MENYESAL
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Ini Alasan Bunda Full IRT Rentan Alami Stres, Jangan Anggap Remeh ya!
Cerita Jennifer Bachdim Mengurus 4 Anak Tanpa Babysitter dan Helper
Gerakan Perempuan Jadi Ibu Rumah Tangga Makin Marak di Barat, Mengapa
Survei: Ibu Rumah Tangga Jadi Pekerjaan Paling Bikin Bahagia
TERPOPULER
Mengenal Roche Peserta Coc Season 2 yang Kepintarannya Curi Perhatian, Ini 5 Potretnya
Ketahui Estimasi Total Biaya Operasi Caesar BPJS dan Tanpa BPJS
5 Resep Kue Singkong Kukus Sederhana yang Enak, Ekonomis, dan Anti Gagal
Wizzy Dapat Kejutan Manis Hamil Anak Kedua di Momen Ulang Tahunnya yang Ke-31
6 Tips Menabung ala Jepang agar Uang Cepat Terkumpul
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Piyu Padi dan Mantan Istri Kompak Hadiri Kelulusan SMA Sang Putri di Inggris, Ini Potretnya
Squid Game Season 3 Sudah Tayang! Intip Fakta Menarik dan Reaksi Para Pemain
5 Resep Kue Singkong Kukus Sederhana yang Enak, Ekonomis, dan Anti Gagal
Ketahui Estimasi Total Biaya Operasi Caesar BPJS dan Tanpa BPJS
SAKA Market Vol. 2: Green Trails Festival Sukses Digelar 2 Hari, Catat 6.500 Pengunjung
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Bisakah BPJS Ketenagakerjaan Dicairkan Sebagian? Cek Syaratnya!
-
Beautynesia
Bikin Fans Heboh, Shin Si Ah Jadi Pasangan Lee Do Hyun di Drakor Fantasi Baru Hong Sisters
-
Female Daily
Manis dan ‘Dreamy’, Intip Look Nadin Amizah saat Lamaran dengan Faishal Tanjung!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Hyeri Digosipkan Cinlok dengan Wootae di Lokasi Syuting, Ini Kata Agensi
-
Mommies Daily
10 Tayangan Terbaru Juli 2025: Dari Film Bioskop hingga Drama Korea