MOM'S LIFE
7 Tips Diet untuk Meniruskan Pipi Agar Terlihat Lebih Kurus
Arina Yulistara | HaiBunda
Selasa, 07 Jun 2022 06:30 WIBTidak percaya diri dengan pipi yang chubby? Coba ikuti tips diet untuk meniruskan pipi agar Bunda bisa terlihat lebih kurus, terutama saat selfie bersama anak, teman, atau keluarga.
Mungkin pipi chubby membuat Bunda kurang percaya diri. Apalagi jika Bunda menggunakan hijab, pasti jadi serba salah memilih model yang tepat agar bentuk pipi tidak terekspos.
Terdapat ragam strategi diet untuk meniruskan pipi yang mendukung penurunan berat badan berkelanjutan, serta membantu wajah lebih ramping. Hindari menggunakan ‘tali’ atau perangkat peramping pipi yang sering dijual di pasaran demi meniruskan pipi.
“Orang yang kelebihan berat badan atau obsesitas lebih cenderung terlihat lemak pada wajah mereka dibanding yang mempertahankan berat badan ideal. Jadi, sangat penting menjaga pola makan sehat dan seimbang untuk mendapatkan rahang yang indah dan wajah tirus,” jelas Dr. Nivedita Dadu, selaku dermatologis dari India, seperti dilansir berdasarkan Times of India.
Yuk jalani diet untuk meniruskan pipi yang sehat dan berkelanjutan. Berikut tips diet untuk meniruskan pipi chubby agar terlihat lebih kurus, Bun.
1. Perbanyak buah dan sayur
Tidak hanya mengatur pola makan sehat, tambahkan lebih banyak sayur dan buah-buahan segar saat melakukan diet untuk meniruskan pipi di rumah. Kandungannya yang kaya nutrisi tidak hanya meningkatkan metabolisme tubuh tapi juga membantu tetap terhidrasi secara alami.
“Makanan yang kaya vitamin B-12, D, asam lemak omega-3, dianggap terbaik untuk mengurangi lemak wajah bersama dengan beberapa latihan,” ujar Dr. Nivedita.
2. Kurangi asupan garam
Saat berusaha diet untuk meniruskan pipi, kurang asupan garam. Pipi yang chubby bisa jadi merupakan hasil dari retensi air yang terjadi karena beberapa alasan, termasuk konsumsi garam.
Untuk itu, mulailah mengurangi asupan garam atau memilih alternatif yang lebih sehat seperti garam rendah natrium dan lain sebagainya. Mengurangi asupan garam bisa membantu meminimalkan risiko kembung dan peradangan, serta membuat wajah lebih tirus.
3. Kurangi karbohidrat olahan
Tips diet untuk meniruskan pipi lainnya dengan mengurangi karbohidrat olahan, seperti kue kering, biskuit, atau pasta. Ini menjadi penyebab umum kenaikan berat badan dan peningkatan penyimpanan lemak
Karbohidrat ini telah banyak diproses yang menghilangkan nutrisi dan seratnya. Karena mengandung sangat sedikit serat, tubuh akan mencernanya dengan cepat. Ini menyebabkan lonjakan dan penurunan kadar gula darah dan mungkin membuat Bunda lebih cenderung makan berlebihan.
Satu studi pada 277 wanita menunjukkan bahwa asupan karbohidrat olahan yang lebih tinggi dikaitkan dengan risiko obesitas. Hasilnya juga menunjukkan jumlah lemak perut yang lebih besar.
Ganti karbohidrat olahan dengan biji-bijian yang bisa membantu meningkatkan penurunan berat badan secara keseluruhan. Ini juga dapat membantu diet untuk meniruskan pipi.
Baca halaman selanjutnya untuk tips lain ya, Bunda.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Bunda sedang menyusui tapi ingin mulai diet? Bisa kok, pilih diet yang aman ya. Cek di video berikut tipsnya:
TIDUR HARUS 8 JAM SETIAP MALAM
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Ingin Turunkan Berat Badan? Coba 12 Cara Diet Alami Ini, Bun
Tips Diet Ala Instruktur Pound Fit, Bisa Susut Hingga 24 Kg
Tips Sehat Menurunkan Berat Badan Tanpa Konsumsi Pelangsing
7 Langkah Turunkan Berat Badan 10 Kg dalam 2 Bulan, Pakai Aturan 80-20
TERPOPULER
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak
Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Atalia Praratya Tak Kuasa Tahan Tangis Curhat Diterpa Badai Ujian Hidup
-
Beautynesia
5 Tanda Rumah yang Dapat Tunjukkan Penghuninya Dilanda Stres
-
Female Daily
Dreamgirls The Musical oleh Glitz Production Hadirkan Sentuhan Pesona Broadway di Jakarta
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Ramalan Zodiak 14 November: Aries Nikmati Hasil, Gemini Fokus Bekerja
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!