MOM'S LIFE
Hukum Suami Sembunyi dari Istri untuk Bantu Keuangan Keluarga
Amira Salsabila | HaiBunda
Senin, 01 Apr 2024 16:45 WIBSebagai seorang suami, Ayah perlu memenuhi kebutuhan rumah tangga dengan memberikan nafkah kepada istri dan anak-anak. Akan tetapi, bagaimana hukum ajaran Islam terkait suami yang sembunyi dari istri untuk membantu keuangan keluarga?
Sebelum memutuskan untuk menjalani rumah tangga, sebaiknya Bunda dan pasangan memastikan banyak hal terlebih dahulu, termasuk soal keuangan. Sebab, kebanyakan konflik suami dan istri terjadi karena masalah keuangan.
Misalnya saja, beberapa suami mungkin membantu keuangan keluarga tanpa sepengetahuan istrinya. Hal inilah yang membuat istri merasa suami tidak jujur dan akhirnya menimbulkan masalah.
Meski begitu, ada banyak pendapat terkait masalah diam-diam membantu keuangan keluarga. Lantas, bagaimana hukumnya menurut ajaran Islam?
Hukum suami diam-diam bantu keuangan keluarga
Melansir dari laman CNN Indonesia, pada episode ke-20 program Tanya Jawab Seputar Islam atau TAJIL, membahas tentang hukum suami yang sembunyi-sembunyi dari istri untuk membantu keuangan keluarganya.
Menanggapi hal itu, Ketua MUI Jakarta, KH Muhammad Faiz Syukron Makmun, mengatakan di dalam Islam nafkah yang paling utama adalah kepada istri dan anak-anak. Akan tetapi, agama ini juga mengajarkan bahwa puncak kebaikan seorang anak tatkala ia berbakti kepada kedua orang tuanya.
Oleh karena itu, yang terbaik adalah memberikan nafkah kepada istri juga mengajarkan kepada istri bahwa berbakti kepada orang tua, apalagi itu seorang Bunda adalah kunci meraih ridho Allah Subhanahu Wa Ta’ala.
Akan tetapi, apabila terjadi hal seperti yang ditanyakan, maka yang utama adalah seorang suami memberikan kewajiban nafkah kepada anak dan istrinya dalam batasan yang wajar.
“Kalau kemudian dia masih memiliki sisa keuangan, maka dia boleh memberikan itu kepada ibunya sekalipun secara sembunyi-sembunyi, tetapi dengan niatan menjaga ketentraman rumah tangga dalam hal ini kaitannya dengan istri tanpa kehilangan kesempatan untuk berbakti kepada kedua orang tuanya,” ujarnya.
TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!
(asa/fir)Simak video di bawah ini, Bun:
Pasangan Suami Istri Jalani Bayi Tabung, Bagaimana Hukumnya dalam Islam?
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Pinjam-meminjam Barang dalam Islam, Ini Hukumnya Bun
Teman Ikhlaskan Utang, Akankah Nanti Tetap Dihisab?
Pandangan Islam tentang Mencukur Bulu Kemaluan dan Ketiak
Hukum Muslim Masuk Gereja Seperti Adegan di Trailer 'The Santri'
TERPOPULER
Pesan Ikke Nurjanah untuk Putri Semata Wayangnya yang Akan Menikah
8 Nama Anak Perempuan dari Komika Indonesia yang Punya Arti Bagus dan Bermakna
Sepatu Baru, Seragam Baru, Bayaran Baru...Aaaaaaah!
7 Makanan Ibu Menyusui agar Rambut Bayi Tumbuh Lebat dan Sehat
Ini yang Terjadi pada Janin saat Bumil Bicara Pakai 2 Bahasa, Ternyata...
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sabun Bayi Cair yang Bagus dan Aman, Pilihan Terbaik untuk Si Kecil
ZAHARA ARRAHMAREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sepatu Sekolah Terbaik yang Bagus dan Awet
KinanREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Susu untuk Kecerdasan Otak Anak Usia 12 Tahun
ZAHARA ARRAHMAREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Serum Terbaik untuk Sehatkan dan Merawat Kulit
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sikat Gigi Anak yang Aman dan Lembut
ZAHARA ARRAHMATERBARU DARI HAIBUNDA
Pesan Ikke Nurjanah untuk Putri Semata Wayangnya yang Akan Menikah
Sepatu Baru, Seragam Baru, Bayaran Baru...Aaaaaaah!
8 Nama Anak Perempuan dari Komika Indonesia yang Punya Arti Bagus dan Bermakna
7 Makanan Ibu Menyusui agar Rambut Bayi Tumbuh Lebat dan Sehat
Camilan & Susu Anak Diskon Spesial di Transmart Full Day Sale, Belanja Sekarang Yuk!
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Kimberly Ryder Damai dengan Edward soal Dugaan Penggelapan Mobil
-
Beautynesia
Rutin Konsumsi Kimchi Setiap Hari, Ini 8 Manfaatnya untuk Kesehatan Tubuh
-
Female Daily
Ada 1 Kakak 7 Ponakan! Ini 4 Film Seru di Netflix yang Bisa Temani Weekend!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Peduli Kesehatan Mental Kru, Olivia Rodrigo Biayai Sesi Terapi Selama Tur
-
Mommies Daily
Vitamin dan Suplemen Terbaik untuk Perempuan 40+: Kulit Kencang, Tulang Kuat, Bebas Nyeri Sendi