HaiBunda

MOM'S LIFE

Jenis Makanan Sehat & Ramah Lingkungan Menurut Ahli Gizi Jepang, Mudah Ditemukan di RI

Annisa Karnesyia   |   HaiBunda

Jumat, 04 Oct 2024 17:42 WIB
Ilustrasi Makan Sehat ala Ahli Gizi Jepang/ Foto: Getty Images/iStockphoto/Satoshi-K
Jakarta -

Jepang dikenal sebagai negara yang mayoritas penduduknya berumur panjang. Selain karena gaya hidup yang disiplin, pola makan orang Jepang juga memengaruhi angka harapan hidup di sana, Bunda.

Dilansir laman Worldometers, Jepang menempati posisi kedua dengan angka harapan hidup 87.88 per tahun pada data 2024. Salah satu yang membuat warga di Negeri Sakura ini berumur panjang adalah kebiasaan makan sehat yang diterapkan sejak kecil.

Ada satu jenis makanan yang sering dijadikan menu wajib bagi warga Jepang untuk memenuhi nutrisi. Makanan ini adalah tahu atau olahan kacang kedelai yang dihancurkan dan direbus.


Makanan sehat pilihan ahli gizi Jepang

Ahli gizi bersertifikat dan pakar umur panjang dari Jepang Michiko Tomioka setuju dengan dengan pernyataan bahwa tahu kaya akan manfaat kesehatan. Michiko bahkan menjadikan tahu sebagai makanan wajib untuk keluarganya, Bunda.

Dilansir CNBC, Michiko lahir dan dibesarkan di Nara, Jepang, yang pendekatannya berfokus pada pola makan nabati. Ia mengatakan bahwa tahu adalah makanan pokok seumur hidup dan selalu ada di rumahnya.

Saat kecil dan pertama kali bisa mengonsumsi makanan padat, Michiko sudah dikenalkan dengan tahu oleh ibundanya. Sang Bunda biasa menyiapkan hidangan campuran tahu, dengan nasi, ubi jalar, labu, nori, dan sup miso dengan bubur nasi.

Michiko pun mewariskan kebiasaan makan tahu ini ke kedua anaknya yang masih kecil. Menurutnya, tahu memang menjadi makanan yang paling disukai orang-orang Jepang dari segala usia.

Manfaat tahu untuk kesehatan

Tahu merupakan sumber protein nabati yang mudah didapatkan di Indonesia. Di beberapa gerai makanan, produsen bahkan menjual banyak variasi tahu dengan tekstur yang sedikit berbeda, Bunda.

Ada beberapa manfaat tahu untuk kesehatan yang diungkap oleh ahli gizi Jepang. Berikut ini 4 manfaatnya:

1. Kaya nutrisi yang bisa menangkal penyakit

Melansir dari Real Simple, tahu disebut kaya manfaat untuk kesehatan. Sumber protein nabati ini mengandung vitamin A, tembaga, seng, selenium, dan senyawa tanaman. Semua zat gizi mikro tersebut adalah antioksidan yang bekerja untuk melawan peradangan dalam tubuh dan mendukung fungsi kekebalan tubuh secara keseluruhan.

Penelitian telah menunjukkan, konsumsi tahu juga dapat membantu mengurangi risiko penyakit tertentu, seperti penyakit jantung, kanker, dan pengeroposan tulang.

"Selain itu, isoflavon dalam tahu telah dikaitkan dengan penurunan risiko kanker tertentu, seperti kanker payudara, prostat, dan kolorektal," ujar ahli diet Kristen Carli, MS, RD.

Selain kaya nutrisi, tahu juga merupakan sumber makanan yang ramah lingkungan dan memiliki rasa yang enak. Seperti apa penjelasan lengkapnya?

TERUSKAN MEMBACA DI SINI.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(ank/ank)

Simak video di bawah ini, Bun:

Resep Tahu Bakso Rumahan, untuk Camilan Sore Bersama Keluarga

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Potret Rumah Mewah Artis 4 Lantai, Dilengkapi Lift hingga Kolam Renang Rooftop

Mom's Life Nadhifa Fitrina

9 Barang Elektronik yang Tidak Boleh Dicolokkan ke Stopkontak Ekstensi

Mom's Life Amira Salsabila

Alasan Ilmiah Berat Badan Naik setelah Menikah

Mom's Life Arina Yulistara

10 Susu UHT untuk Anak 1 Tahun yang Aman Dikonsumsi

Rekomendasi Produk Kinan

Ingin Cepat Hamil? Begini Cara Memilih Pelumas yang Tepat untuk Berhubungan Intim

Kehamilan Melly Febrida

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Potret Pemeran Rahman di Film Zombie Abadi Nan Jaya Ardit Erwandha Bersama Istri

Sistem Half Day vs Full Day Preschool, Mana yang Lebih Baik untuk Anak

Alasan Ilmiah Berat Badan Naik setelah Menikah

10 Susu UHT untuk Anak 1 Tahun yang Aman Dikonsumsi

7 Contoh Kalimat Undangan untuk Ulang Tahun hingga Pernikahan via WA

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK