HaiBunda

PARENTING

Alergi Bisa Bikin Anak Lakukan 'GTM' Nggak Sih?

Radian Nyi Sukmasari   |   HaiBunda

Jumat, 28 Jul 2017 11:09 WIB
Ilustrasi anak lakukan Gerakan Tutup Mulut (GTM)/ Foto: dok.HaiBunda
Jakarta - Salah satu masalah yang bisa bikin para Bunda pusing tujuh keliling yaitu anak melakukan GTM alias gerakan tutup mulut. Udah coba kasih berbagai jenis makanan, tetap aja si kecil menutup rapat mulutnya ketika disuapi.

Ngomong-ngomong soal anak yang melakukan GTM, pernah nggak Bun terbesit pertanyaan di benak Bunda jangan-jangan GTM yang dilakukan anak ada kaitannya sama alergi yang dia alami?

Nah, kalau pertanyaan itu terbesit di benak Bunda, kita perlu tahu Bun sebenarnya GTM itu nggak ada hubungannya kok sama alergi yang dimiliki si kecil. Demikian diungkapkan dr Sandra Darmawan SpA dari RS Mayapada Lebak Bulus. Kata dr Sandra, GTM lebih berkaitan sama masalah psikologis di mana anak menolak makan.


"Coba diingat, Bun apakah Bunda pernah memaksa anak menghabiskan makanannya atau anak udah terlalu kenyang dengan susu?" kata dr Sandra di sela Live Chat 'Si Kecil Kok Susah Makan Ya?' yang digelar HaiBunda dan detikForum bekerja sama dengan Mayapada Health Care Group di kantor detikcom, Jl Kapt Tendean, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

dr Sandra mengingatkan kalau anak udah makan MPASI dan sudah makan 5 kali sehari (3 kali makan utama dan dua kali makan selingan), kita nggak perlu ngasih susu di sela-sela waktu makannya. Terus, jangan takut kalau Bunda mau kasih sedikit rasa ke makanan anak.

Kata dr Sandra, nggak apa-apa kok Bun kalau kita mau ngasih sedikit rasa di makanan si kecil dengan menambahkan garam atau gula, asal dengan jumlah secukupnya. Soalnya, sejak umur 6 bulan, saraf perasa di lidah anak udah berfungsi lho Bun.

Kalau jumlah gigi yang dipunya anak apa bisa bikin mereka melakukan GTM juga, Dok? "GTM ini pun nggak ada hubungannya dengan jumlah gigi si kecil," kata dr Sandra.

Tapi, memang sih Bun kadang gigi yang mau tumbuh bisa bikin anak merasa nggak nyaman karena nyeri. Sehingga, bisa aja gigi yang mau tumbuh tadi mengganggu proses makan, Bun.

Nah, untuk bikin si kecil nyaman saat giginya tumbuh, Bunda bisa memberinya teether atau frozen finger food. Misalnya pisang atau baby carrot yang sudah dipotong-potong dan dibekukan. (rdn)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Terpopuler: Kisah Cinta Enzy Storia dan Suami Diplomat

Mom's Life Annisa Karnesyia

5 Kalimat Toksik yang Bikin Anak Ogah Mendengarkan Orang Tua Menurut Psikolog

Parenting Nadhifa Fitrina

5 Potret Tingkah Naka Anak Indah Permatasari Selalu Soft Spoken & Lahap Makan

Parenting Nadhifa Fitrina

10 Ujian Pernikahan 1 Tahun Pertama, Masalah Ekonomi Termasuk?

Mom's Life Arina Yulistara

Cara Merawat Organ Intim Perempuan agar Tetap Bersih dan Sehat Menurut Dokter

Kehamilan Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Terpopuler: Kisah Cinta Enzy Storia dan Suami Diplomat

Momen Kedekatan Pemeran Film Rangga & Cinta, Intip Potret El Putra Sarira Curi Perhatian

5 Kalimat Toksik yang Bikin Anak Ogah Mendengarkan Orang Tua Menurut Psikolog

10 Ujian Pernikahan 1 Tahun Pertama, Masalah Ekonomi Termasuk?

5 Potret Tingkah Naka Anak Indah Permatasari Selalu Soft Spoken & Lahap Makan

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK