PARENTING
Pandemi Belum Reda, Selalu Ingatkan Si Kecil Jaga Jarak Ya, Bunda!
Nurcholis Maarif | HaiBunda
Minggu, 04 Oct 2020 12:06 WIBSaat ini grafik angka kasus positif COVID-19 di Indonesia masih belum mengalami penurunan. Bahkan meski pasien sembuh dari COVID-19 mengalami peningkatan, pemerintah melalui Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 masih mengimbau masyarakat untuk tetap taat protokol kesehatan.
Itu tandanya pandemi masih belum reda dan selesai ya, Bunda. Makanya ingatkan keluarga dan terutama ajak si kecil untuk selalu jaga jarak dan menerapkan protokol kesehatan lainnya. Sebab ini penting untuk memutus rantai penyebaran COVID-19.
Seperti diketahui, pemerintah bahkan memunculkan kampanye #ingatpesanibu agar masyarakat patuh protokol kesehatan. Kampanye pesan ibu dilatarbelakangi dari pencarian cara yang universal dalam mengampanyekan gaya hidup sehat, supaya terhindar dari penularan COVID-19.
Di sisi lain, masyarakat Indonesia terdiri dari bermacam latar belakang budaya hingga tingkat pendidikan. Namun, ada satu hal yang menyatukan beragam latar belakang itu, yakni semua warga Indonesia pasti dilahirkan dari ibu.
"Kampanye ingat pesan ibu kami munculkan karena setelah beberapa bulan kita melihat berbagai cara, kita upayakan dalam rangka meyakinkan masyarakat agar bisa patuh pada protokol kesehatan," kata Juru Bicara Satgas COVID-19, Wiku Adisasmito lewat siaran pers, dikutip dari detikcom, Minggu (4/10/2020).
"Kita melihat ibu adalah sosok yang penting di dalam keluarga. Semua orang pasti dilahirkan dari seorang ibu, maka dari itu kita menempelkan pesan itu betul-betul dari ibu agar bisa mengingatkan anak-anaknya. Orang tua pun juga asalnya dari ibu," imbuhnya.
Baca Juga : Yuk Bunda Tetap Jaga Jarak Saat Bertemu Keluarga |
Nah, makanya Bunda punya kewajiban untuk menerapkan dan mengajarkan si kecil buat melaksanakan 3M, yaitu memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan. Banyak kok cara kreatif yang bisa Bunda lakukan agar anak mau tetap tinggal di rumah aja atau menerapkan 3M saat di luar rumah.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Anak Boleh ke Sekolah Awal 2021, Ikuti Aturan Ini Bun
Bun, Yuk Beri Contoh pada Anak untuk Selalu Terapkan Protokol Kesehatan
Begini Cara Asyik Biar Si Kecil Paham & Disiplin Jaga Jarak
Selain Pakai Masker, Ini Alasan Anak Juga Perlu Jaga Jarak
TERPOPULER
Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya
Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya
Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk
Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli
Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Khayru Putra Gunawan Sudrajat Kerap Dibully saat Kecil, Kini Sudah Kuliah di Australia
Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya
Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk
Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli
Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Ini Alasan Hotman Paris Tak Setuju Putusan Hak Asuh Anak Dimenangkan Baim Wong
-
Beautynesia
Top 5 List: Brand Lokal Tas dengan Kualitas "Baja" untuk Sehari-hari
-
Female Daily
Mulai Menjamur, Body Mist Diprediksikan Bakal Jadi Tren di Tahun 2025!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Ramalan Zodiak 1 Juli: Scorpio Harus Rendah Hati, Libra Siapkan Ide Baru
-
Mommies Daily
10 Pekerjaan yang Diprediksi Hilang Dalam 10 Tahun Akibat Kecanggihan Teknologi, Profesi Andakah Salah Satunya?