PARENTING
2 Obat Sakit Kepala Anak, Kenali Juga Tanda Harus Segera Dibawa ke Dokter
Meita Fajriana | HaiBunda
Minggu, 16 Jan 2022 18:05 WIBJakarta - Sakit kepala tidak hanya dialami oleh orang dewasa Bunda, namun juga anak-anak. Sekitar 1 dari 5 anak usia sekolah juga mengalami sakit kepala. Jenis sakit kepala anak yang paling umum adalah sakit kepala tegang. Tetapi, sekitar 5 persen anak-anak berjuang dengan sakit kepala migrain, terlebih di usia 4 tahun Bunda.
Sebagai orang tua, Bunda tentu khawatir bahwa sakit kepala anak adalah tanda dari masalah yang lebih serius, seperti tumor otak. Tapi tidak selamanya begitu Bunda. Sebagian besar sakit kepala masa kanak-kanak bukanlah merupakan pertanda penyakit serius Bunda. Hilangkan kekhawatiran Bunda dengan mengamati gejala sakit kepala anak dan berkonsultasilah dengan dokter ya.
Dengan begitu Bunda dapat menemukan perawatan dan obat yang tepat untuk Si Kecil, sehingga mereka bisa kembali beraktivitas dengan baik. Kebanyakan sakit kepala pada anak tidak berbahaya Bunda. Tetapi jika mereka memburuk dari waktu ke waktu dan terjadi dengan gejala tertentu lainnya, itu bisa menjadi pertanda masalah yang lebih serius.
"Kebanyakan anak mengalami sakit kepala karena penyakit, infeksi (seperti pilek), atau demam. Misalnya, sinusitis (radang sinus) dan infeksi tenggorokan atau telinga dapat memicu sakit kepala," kata Minesh Kahtri ahli penyakit dalam anak yang berbasis di New York, Amerika Serikat dikutip dari laman Web MD.
Berikut obat sakit kepala anak yang bisa Bunda berikan dan lakukan untuk membuat Si Kecil merasa lebih baik. Melansir dari laman Very Well Family, ada dua jenis obat bebas yang biasa digunakan untuk mengobati sakit kepala pada anak. Di antaranya:
1. Pereda nyeri
Tylenol (acetaminophen) dan Advil (ibuprofen) adalah pereda nyeri yang tersedia dalam formulasi untuk bayi dan anak kecil. Aleve (naproxen), pereda nyeri lain yang umum digunakan, obat ini aman untuk anak-anak di atas usia 12 tahun. Bila diminum sesuai petunjuk, obat nyeri ini dapat meredakan migrain pada anak-anak secara efektif Bunda.
2. Obat anti-mual
Untuk anak-anak, migrain dapat berhubungan dengan ketidaknyamanan perut, sakit perut, keengganan untuk makanan, mual, atau muntah. Benadryl (diphenhydramine) atau Dramamine (dimenhydrinate) dapat meredakan gejala-gejala ini, serta sakit kepala dan nyeri pada anak Bunda.
Obat antimual dapat digunakan selama serangan migrain atau sebagai tindakan pencegahan jangka pendek jika anak Bunda sering mengalami migrain setelah pemicu tertentu, seperti bepergian dengan pesawat.
Simak juga tanda anak sakit kepala harus segera dibawa ke dokter di halaman selanjutnya!
Bunda, jika Si Kecil demam simak saran dari dokter anak di bawah ini ya:
KAPAN HARUS MENGHUBUNGI DOKTER?
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
8 Mainan untuk Anak 2 Tahun, Si Kecil Sudah Punya Belum, Bun?
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
3 Cara Mudah Mengasah Kepercayaan Diri Anak Sejak Usia Dini
Kenali 13 Karakteristik Anak Usia Dini demi Mendukung Perkembangannya
8 Tips Simpel & Asyik Ajarkan Anak Bahasa Inggris Dijamin Enggak Bosan
6 Penyebab Anak Sakit Kepala, Salah Satunya Stres
TERPOPULER
Ario Bayu Tunjukkan Perbedaan Ngedate Bareng Istri Bule Sebelum dan Setelah Punya Anak
Apa Itu Skizofrenia, Masalah Kesehatan Jiwa Terbanyak di Indonesia
11 Kalimat Toksik yang Pantang Diucapkan Bos Baik
Penerapan Segitiga Restitusi, Cara Mendisiplinkan Anak dengan Memperbaiki Kesalahan
Irish Bella Rayakan Ultah Anak Sambung, Intip Potret Kehangatannya Bun
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sabun Bayi untuk Kulit Kering dan Sensitif
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Sabun Cuci Muka atau Facial Wash yang Aman untuk Ibu Hamil Berjerawat
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
Ario Bayu Tunjukkan Perbedaan Ngedate Bareng Istri Bule Sebelum dan Setelah Punya Anak
Apa Itu Skizofrenia, Masalah Kesehatan Jiwa Terbanyak di Indonesia
Penerapan Segitiga Restitusi, Cara Mendisiplinkan Anak dengan Memperbaiki Kesalahan
11 Kalimat Toksik yang Pantang Diucapkan Bos Baik
Kisi-kisi TKA Mulai dari SD, SMP, SMA Lengkap: Muatan, Kompetensi, dan Contoh Soal
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Curhat Raisa soal Perpisahan: Tanpa Dia, Aku...
-
Beautynesia
Tanpa Diucapkan, Ini 5 Tanda Seseorang Memiliki Masa Kecil yang Sulit
-
Female Daily
Ini 3 Brand Hijab Lokal Malaysia yang Bikin Gayamu Makin On Point!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
AZKO Hadirkan 11 Produk dengan Harga Paling Hemat di Event Spesial 11.11
-
Mommies Daily
Stimulasi Otak Anak Tanpa Gadget: 13 Ide Kegiatan Seru untuk Anak Usia 1-5 Tahun