PARENTING
Buah-Buahan Ternyata Tak Perlu Diberikan di Awal MPASI, Ini Penjelasannya Bun
Amira Salsabila | HaiBunda
Rabu, 27 Apr 2022 20:05 WIBJakarta - Memberi makanan Si Kecil di tahun pertama kehidupan adalah pengalaman yang mengasyikkan bagi orang tua dan Si Kecil. Ini adalah tentang perkembangan, nutrisi, rasa ingin tahu, berbagi, dan belajar.
Keterikatan juga tumbuh saat Bunda menjalani rutinitas sehari-hari dengan Si Kecil. Bunda dapat membantunya mengembangkan kebiasaan makan sehat seumur hidup dengan awal yang benar.
Namun, apakah Bunda tahu bahwa buah-buahan tidak perlu diberikan kepada Si Kecil saat dirinya baru mulai makan makanan padat? Benarkah buah tidak disarankan di awal MPASI? Simak penjelasannya, berikut ini, ya Bunda.
Mengapa buah tidak perlu diberikan di awal MPASI?
American Academy of Pediatrics (AAP) merekomendasikan pemberian ASI eksklusif sampai bayi berusia 6 bulan. Pada saat itu, bayi dapat mulai diberikan makanan padat. Bayi yang diberi susu formula dapat mulai makan makanan padat sekitar usia 4 bulan atau kapan pun mereka siap untuk berkembang.
AAP juga menyarankan sebelum 6 bulan, bayi perlu mengonsumsi ASI atau susu formula yang diperkaya zat besi ketika ASI tidak tersedia.
Sebagian besar Bunda memberikan Si Kecil buah dan sayuran saat pertama kali memperkenalkan makanan padat. Namun, menurut ahli sayuran dan buah-buahan tidak disarankan untuk diberikan kepada Si Kecil di tahap awal memberikan MPASI.
“Kenapa buah itu tidak disarankan di awal karena buah itu bukan hanya tidak mengandung zat besi dan zinc, tetapi buah itu sensasinya manis,” kata Dr. Tiwi, Sp, Spesialis Anak, dikutip dari kanal YouTube Tya Ariestya.
Menurutnya, buah dan sayur tidak disarankan untuk MPASI karena kebutuhan zat besi dan zinc tidak bisa ditemukan di dalam buah dan sayur, lho Bunda.
“Sayur itu banyak zat besinya, tetapi dia tidak bisa dicerna oleh pencernaan bayi,” kata Dr. Tiwi.
Makanan apa yang perlu Bunda mulai perkenalkan pada bayi terlebih dahulu?
Melansir dari laman Caring for Kids, ada banyak cara untuk memperkenalkan makanan padat. Makanan pertama biasanya bervariasi dari budaya ke budaya dan dari keluarga ke keluarga.
Mulailah dengan makanan yang mengandung zat besi, yang dibutuhkan bayi untuk berbagai aspek perkembangan mereka. Daging, unggas, telur utuh yang dimasak, ikan, tahu, dan kacang polong yang dimasak dengan baik, ini adalah sumber zat besi terbaik.
Sereal bayi yang diperkaya zat besi seperti oat, gandum, atau nasi juga merupakan makanan pertama yang umum karena merupakan zat besi yang baik. Tawarkan Si Kecil makanan yang kaya akan zat besi setidaknya dua kali dalam sehari, ya Bunda.
Makanan sehat yang dikonsumsi seluruh keluarga Bunda adalah pilihan terbaik untuk Si Kecil. Bunda dapat menggunakan makanan bayi komersial, tetapi baca labelnya untuk memastikan tidak ada tambahan gula atau garam.
Berbagai tekstur seperti kental, dimasak lembut, dicincang halus, atau digiling, dan makanan ringan direkomendasikan untuk makanan padat Si Kecil. Seiring dengan bertambahnya usia bayi, Bunda bisa menawarkan makanan dengan tekstur yang lebih banyak.
Lalu, bagaimana Bunda bisa mengetahui bahwa Si Kecil sudah siap untuk dikenalkan dengan makanan padat? Simak di halaman selanjutnya, ya Bunda.
Saksikan juga yuk video tentang benarkah MPASI kemasan sebabkan anak jadi picky eater?
TANDA-TANDA BAYI SUDAH SIAP MAKAN MAKANAN PADAT
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Dampak Jika Si Kecil Hanya Suka Makan Telur dan Cara Mengatasinya Menurut Dokter
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
5 Bahaya Menunda Pemberian MPASI pada Bayi, Bunda Perlu Tahu
MPASI Bayi 6 Bulan, Ketahui Tekstur hingga Strategi Pemberian yang Tepat
15 Ide Menu MPASI Bayi 6 Bulan, Bergizi Tinggi dan Mudah Dibuat
Frekuensi dan Jumlah MPASI Per Hari untuk Bayi Usia 6 - 9 Bulan
TERPOPULER
5 Potret Artis Indonesia Pilih Slow Living, Ada yang Punya Rumah di Hutan
Lisa BLACKPINK Syuting Film di Jakarta & Tangerang, Ini Dampaknya ke Lalu Lintas
Potret Samuel Zylgwyn dan Franda Temani Kedua Putri Bermain Salju untuk Pertama Kalinya
Cairan Pra Ejakulasi: Fakta, Risiko Kehamilan, Tips Perlindungan Aman & Bedanya dengan Sperma
Ciri-ciri Orang yang Membosankan, Sering Ucapkan 11 Kalimat Ini Menurut Psikolog
REKOMENDASI PRODUK
9 Sepatu Karet Perempuan Waterproof yang Nyaman saat Hujan, Cocok untuk Kerja
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
9 Underpad Bayi untuk Perlindungan Maksimal, Pilih yang Aman dan Bagus Bun!
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Bidet Portable yang Bisa Dibawa Ibu Hamil saat Bepergian & Liburan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
30 Vitamin yang Bagus untuk Ibu Hamil agar Tetap Sehat
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
8 Rekomendasi Yogurt untuk Ibu Hamil, Ketahui Risiko & Manfaatnya
Natasha ArdiahTERBARU DARI HAIBUNDA
5 Potret Artis Indonesia Pilih Slow Living, Ada yang Punya Rumah di Hutan
Lisa BLACKPINK Syuting Film di Jakarta & Tangerang, Ini Dampaknya ke Lalu Lintas
Potret Samuel Zylgwyn dan Franda Temani Kedua Putri Bermain Salju untuk Pertama Kalinya
Cairan Pra Ejakulasi: Fakta, Risiko Kehamilan, Tips Perlindungan Aman & Bedanya dengan Sperma
Tidur yang Berkualitas akan Pengaruhi Kesehatan Mental Anak
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Polisi Ungkap soal Bercak Darah di Sprai Kamar Lula Lahfah
-
Beautynesia
Tes Kepribadian: Gambar Pertama yang Dilihat Bisa Ungkap Penyebab Kecemasan Dirimu
-
Female Daily
BliBliStyle Outlet: Destinasi Baru untuk Gaya Aktif dari Brand Favorit Pasti ORI!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Ramalan Zodiak 31 Januari: Libra Percaya Diri, Scorpio Lakukan Evaluasi
-
Mommies Daily
Membagi Cinta ke Dua Anak, Ternyata Tidak Semudah yang Saya Kira