Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

parenting

Mengenal Ganja Medis yang Viral Diperjuangkan Bunda Santi untuk Pengobatan Sang Anak

Tim HaiBunda   |   HaiBunda

Selasa, 28 Jun 2022 18:45 WIB

Ilustrasi anak di kursi roda
Ilustrasi/ Foto: Getty Images/iStockphoto/Domepitipat
Jakarta -

Apakah Bunda sudah mendengar berita tentang seorang ibu bernama Santi yang memperjuangkan ganja medis legal di Indonesia demi pengobatan sang anak? Aksi sang bunda ramai disorot warganet lantaran ia membawa tulisan berisi tuntutan kepada Mahkamah Konstitusi di tengah car free day (CFD), Minggu (26/6/2022).

Aksinya ini juga diunggah dalam postingan beberapa akun media sosial. Mungkin Bunda bertanya-tanya apa yang dimaksud dengan ganja medis?

Dikutip dari Mayoclinic, Senin (27/6/2022), ganja medis merupakan istilah untuk turunan dari tanaman ganja atau Cannabis Sativa. Tanaman ini digunakan untuk meredakan gejala yang disebabkan oleh kondisi medis tertentu. Istilah ganja medis juga dikenal sebagai cannabis medis atau marijuana medis.

Banner Eklamsia Penyebab Wafatnya Luri Istri Arjuna AFI

Ganja medis mengandung banyak senyawa aktif, paling terkenal adalah delta-9 tetrahydrocannabinol (THC) dan cannabidiol (CBD). THC adalah bahan utama dalam ganja yang membuat orang "high" alias mabok atau melayang-layang.

Studi melaporkan bahwa ganja medis kemungkinan memiliki manfaat untuk beberapa kondisi. Akan tetapi penggunaannya tergantung syarat undang-undang di negara yang melegalkan ganja medis. Berikut beberapa kondisi yang mungkin bisa diobati dengan ganja medis, di antaranya:

  • Penyakit alzheimer
  • Sklerosis lateral amiotrofik (ALS)
  • HIV-AIDS
  • Penyakit Crohn
  • Epilepsi dan kejang
  • Glaukoma
  • Multiple sclerosis dan kejang otot
  • Sakit parah dan kronis
  • Mual atau muntah parah yang disebabkan oleh pengobatan kanker

Lalu bagaimana dengan efek samping ganja medis?

TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.

Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

[Gambas:Video Haibunda]



(som/som)

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda