HaiBunda

PARENTING

Kabar Terbaru Suri, Putri Cantik Tom Cruise yang Kini Sudah Berusia 16 Tahun

Annisa A   |   HaiBunda

Senin, 12 Dec 2022 20:20 WIB
Foto: Instagram @katieholmes212
Jakarta -

Putri Tom Cruise dan Katie Holmes kini sudah remaja. Gadis berusia 16 tahun itu kerap mencuri perhatian belakangan ini.

Sejak masih kecil, Suri Cruise terbilang sangat jarang terekspose publik. Kedua orang tuanya sangat menjaga privasi sang putri.

Meski Tom Cruise dan Katie Homes sudah tak lagi bersama sejak 2012, sosok Suri Cruise masih membuat publik penasaran.


Kini beranjak remaja, Suri Cruise mulai sering menjadi sorotan. Baru-baru ini, Suri Cruise terlihat menghabiskan waktu bersama ibunda di New York.

Ibu dan anak ini jalan-jalan untuk mencari makan malam pada 4 Desember 2022 lalu. Melansir dari Hollywood Life, Suri Cruise dan Katie Holmes tampak menikmati suasana sore hari ketika sama-sama menyusuri jalanan New York.

Keduanya terlihat kompak mengenakan busana musim dingin berupa mantel bernuansa warna hijau. Mereka kemudian mengunjungi kedai taco dan menyantap makanan di sana.

Di usia 16 tahun, Suri telah tumbuh semakin besar. Beberapa paparazzi juga kerap memergoki remaja itu sedang jalan-jalan bersama teman-temannya di waktu luang.

Selain itu, Suri dikabarkan tengah menjalin hubungan erat dengan kekasih sang Bunda. Untuk diketahui, Katie Holmes telah menjalin asmara dengan musisi Bobby Wooten III.

Melansir dari PEOPLE, pasangan ini dikabarkan telah membawa hubungan mereka ke level selanjutnya. Seorang sumber mengatakan bahwa Bobby Wooten III telah menghabiskan waktu dengan keluarga Katie Holmes, termasuk Suri Cruise yang kini beranjak remaja.

"Dia semakin mengenal keluarganya," kata seorang sumber tentang Wooten yang saat ini bermain bass di Moulin Rouge! The Musical on Broadway.

"Katie bersenang-senang dengan Bobby. Dia sangat baik dan bahagia. Dia membuatnya tertawa," imbuhnya.

Katie Holmes dan Bobby Wooten III pertama kali dikabarkan berpacaran ketika terlihat berpegangan tangan saat berjalan-jalan di Central Park New York bulan April lalu.

Sebulan setelah kencan mereka, pasangan ini melakukan debut karpet merah perdana pada 26 Mei di acara Moth's 25th Anniversary Gala Spring Studios, New York.

Awal bulan ini, Katie Holmes juga dikabarkan membawa Wooten sebagai teman kencannya ke Festival Film Tribeca. Tak heran jika hubungan Wooten dan Suri semakin akrab ya, Bunda.

Selain dikabarkan dekat dengan kekasih ibunda, Suri Cruise juga menjadi perbincangan karena mulai terjun ke dunia hiburan. Baca di halaman berikutnya.

Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

Saksikan juga video tentang putri Jet Li yang berbakat dan berprestasi:



(anm/pri)
SURI CRUISE TERJUN KE DUNIA HIBURAN

SURI CRUISE TERJUN KE DUNIA HIBURAN

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Kisah WNI Berhijab Jadi Tentara Amerika, Ibunda Ungkap Dukungan untuk Sang Putri

Mom's Life Annisa Karnesyia

Fakta seputar Kenaikan Gaji PNS 2026

Mom's Life Arina Yulistara

Fokus Jadi Ayah, Jo Jung Suk Ambil Hiatus Sambut Kelahiran Anak Kedua dengan Gummy

Kehamilan Amrikh Palupi

3 Fakta Sekolah Maung Pertama di Purwakarta

Parenting Azhar Hanifah

Apakah Anak Angkat Bisa Mendapatkan Harta Warisan? Simak Menurut Hukum Islam

Parenting Indah Ramadhani

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Benarkah Bayi Harus Tunggu 40 Hari Baru Boleh Diajak Keluar Rumah?

JIS Sport Festival 2026 Digelar 25 Januari, Ada Taekwondo hingga Senam

Fokus Jadi Ayah, Jo Jung Suk Ambil Hiatus Sambut Kelahiran Anak Kedua dengan Gummy

Kisah WNI Berhijab Jadi Tentara Amerika, Ibunda Ungkap Dukungan untuk Sang Putri

Potret Lamaran Syifa Hadju & El Rumi, Maia Estianty hingga Mulan Jameela Jadi Sorotan

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK