
parenting
Memahami Pola Tidur Bayi 0-3 Bulan, Kapan Sleep Training Boleh Dimulai?
HaiBunda
Jumat, 24 Feb 2023 21:45 WIB

Di usia 0-3 bulan, durasi dan pola tidur bayi masih dalam tahap penyesuaian. Bunda perlu memahami proses ini agar dapat membantu memenuhi kebutuhan tidur Si Kecil.
Dikutip dari laman resminya, Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) menyebut bahwa tidur merupakan salah satu kebutuhan penting dalam kehidupan anak, termasuk bayi.
Tidur adalah aktivitas utama otak sepanjang awal perkembangan anak, sehingga berperan penting dalam pematangan otak.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seperti diketahui, fungsi otak manusia pada masa anak, dewasa, dan masa tua dipertahankan oleh interaksi kompleks dengan lingkungan selama periode terjaga. Nah, tidur berperan dalam konsolidasi interaksi tersebut dan dalam pelepasan pengalaman yang tidak diinginkan.
Dikutip dari Parents, selama beberapa bulan pertama kehidupannya, bayi belum dapat membedakan antara siang dan malam.Â
"Mereka belum mampu mengembangkan ritme sirkadian produksi melatonin tubuhnya sendiri," ujar Kim West, penulis The Sleep Lady's Good Night.
Durasi dan pola tidur bayi usia 0-3 bulan
Pola tidur bayi saat baru lahir masih belum dapat diprediksi. Pola tidurnya masih dominan di siang hari. Pola tidur di rentang usia 0-3 bulan biasanya akan berbeda ketika Si Kecil sudah mencapai usia 6 bulan.
Selama minggu-minggu awal, pola tidur bayi baru lahir dapat dibagi menjadi 50 persen active sleep dan 50 persen quiet sleep. Mereka akan sering terbangun setelah fase tidur aktif.Â
Saat bayi berusia sekitar 3 bulan, pola tidurnya dapat dibagi menjadi siklus 'tidur ringan' dan 'tidur nyenyak'. Kemudian di usia 6 bulan, bayi akan lebih jarang bangun di malam hari.Â
Beberapa minggu pertama setelah lahir, bayi lebih sering tidur, baik siang maupun malam. Namun, mereka juga sering terbangun untuk menyusu atau popoknya basah.Â
Di rentang usia 0-3 bulan bayi membutuhkan 16-18 jam tidur yang tersebar, mulai dari 30 menit hingga 3 jam. Bayi mungkin terbangun atau bergerak setiap 35-40 menit sekali.Â
Pada siang hari
Dikutip dari Parenting First Cry, pada siang hari bayi biasanya tidur sebanyak 3-4 kali, yang terbagi antara pagi dan sore. Durasi dan pola tidur siang hari akan berkurang saat bayi semakin bertumbuh.Â
Pada malam hari
Pada malam hari, bayi akan tidur selama 9-12 jam dengan terbangun di antaranya untuk menyusu. Lama-kelamaan bayi masih akan terbangun di malam hari, tetapi frekuensinya berkurang.Â
Bayi berusia 3 bulan cenderung tidak membuat Bunda perlu terjaga di malam hari, jika dibandingkan dengan bayi yang baru lahir.
Lalu kapan bayi boleh mulai melakukan sleep training? Cari tahu di halaman berikutnya, yuk!
Bunda ingin membeli produk kesehatan dan kebutuhan untuk anak. Langsung aja yuk, Bun klik di sini.
Simak juga video mengatasi anak yang susah tidur malam berikut ini:
ARTIKEL TERKAIT

Parenting
Anak Mendadak Sakit saat Liburan? Lakukan Pertolongan Pertama Ini

Parenting
Posisi Kaki Bayi Saat Tidur yang Ideal dan Sehat, Jangan Keliru ya Bun

Parenting
Gangguan Spektrum Autisme: Gejala, Faktor Risiko & Cara Mengatasinya

Parenting
Cara Lingkar Kepala Bayi Baru Lahir, Simak Angka Normal untuk Anak Laki-laki & Perempuan

Parenting
Benarkah Penggunaan Baby Walker Aman untuk Anak Belajar Jalan?


7 Foto