PARENTING
Video Balita Makan Tempe Mentah Ramai di TikTok, Amankah Menurut Dokter?
Mutiara Putri | HaiBunda
Jumat, 22 Sep 2023 04:00 WIBAkhir-akhir ini kerap berseliweran video TikTok yang memperlihatkan balita mengonsumsi tempe mentah sebagai camilan. Lantas, amankah anak mengonsumsi tempe mentah menurut dokter?
Tempe merupakan salah satu sumber protein nabati yang baik jika dikonsumsi anak. Tempe juga mengandung banyak nilai gizi kompleks yang sederhana dan mudah diserap oleh tubuh.
Ada banyak kandungan gizi yang terdapat pada tempe. Misalnya saja protein, kalsium, fosfor, hingga zat besi.
"Tempe sendiri merupakan sumber protein nabati yang mengandung protein, kalsium, fosfor, zat besi, dan vitamin B1. Jadi kalau dari sisi nilai gizi sebetulnya tidak ada perbedaan antara tempe mentah dan tempe matang. Jadi, kalau misalnya bisa dimasak, kenapa tidak?" kata dokter spesialis anak, dr. Aisya Fikritama, Sp.A, saat diwawancara HaiBunda, belum lama ini.
Tempe mentah sebagai camilan menurut dokter, amankah?
Dokter Aisya menyebutkan bahwa anak lebih baik mengonsumsi tempe yang sudah dimasak daripada memakan tempe yang masih mentah. Bukan tanpa alasan, hal ini karena tempe mentah tidak terjamin kebersihannya.
"Karena lebih baik memakan tempe yang sudah dimasak. Dan memakan tempe yang mentah itu sangat tidak direkomendasikan karena tidak terjamin higienitasnya saat membuat tempe," tuturnya.
"Seperti pembuatan yang misalnya tidak menggunakan sarung tangan, tidak menggunakan masker, bahkan pembuat tempe tidak menggunakan baju mungkin keringat yang menetes di tempe itu. Kemudian saat penjualan juga ditaruh di jalan-jalan," sambung dr. Aisya.
Lebih lanjut, dr. Aisya menyebut imunitas anak masih belum sempurna dan tidak sekuat orang dewasa. Sehingga anak tidak disarankan untuk mengonsumsi tempe mentah.
"Dari nilai gizi sih tidak ada masalah, tetapi kan tidak aman apalagi anak-anak imunitasnya masih belum sempurna. Tidak sekuat orang dewasa jadi sangat tidak disarankan makan tempe mentah," katanya.
Lantas apa bahaya mengonsumsi tempe mentah? Simak penjelasan lengkapnya pada laman berikutnya, yuk!
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(mua/fir)
CIRI ANAK KERACUNAN TEMPE MENTAH
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Bolehkah Anak-anak Pakai Pasta Gigi Orang Dewasa?
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Viral Anak Balita Makan Tempe Mentah sebagai Camilan, Ini Kata Dokter
Bukan sekadar Mitos, Makan Ikan Memang Terbukti Bikin Anak Lebih Cerdas Lho
Bolehkah Anak Balita Makan Mie Instan? Ini Penjelasannya Bunda
6 Tanda Anak belum Siap Makan Makanan Padat
TERPOPULER
Tasya Farasya Resmi Cerai dari Ahmad Assegaf, Ini Kesepakatan soal Hak Asuh Anak
8 Pekerjaan Rumah yang Tidak Boleh Dilakukan di Malam Hari, Hindari Bahaya Tak Terduga
5 Potret Rumah Artis Indonesia di Luar Negeri, Ada yang Mewah hingga Berusia Ratusan Tahun
Deretan Bunda Artis Putuskan Hiatus dari Dunia Hiburan saat Hamil dan Jadi Orang Tua
Bikin Rumah Nyaman, Ini 7 Barang yang Perlu Dibuang Menurut Pakar
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
3 Resep Cireng Isi Ayam Suwir Pedas dan Crispy, Bisa untuk Jualan
Doa saat Rindu Ayah yang Sudah Meninggal dalam Islam
Tasya Farasya Resmi Cerai dari Ahmad Assegaf, Ini Kesepakatan soal Hak Asuh Anak
8 Pekerjaan Rumah yang Tidak Boleh Dilakukan di Malam Hari, Hindari Bahaya Tak Terduga
Deretan Bunda Artis Putuskan Hiatus dari Dunia Hiburan saat Hamil dan Jadi Orang Tua
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Video: Dewi Rezer Jelaskan soal Dirinya yang Disebut ADHD saat Kecil
-
Beautynesia
3 Cara Orang Pintar Menikmati Hidup yang Orang Lain Sulit Pahami
-
Female Daily
Bagaimana Tanggapan Gen Z di Tim Editorial FD soal ‘Is Having a Boyfriend Embarrassing Now’?
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Foto Pangeran George Temani Kate Middleton, Latihan Jadi Raja Masa Depan
-
Mommies Daily
Tantangan Menjadi Ayah Tunggal: Cerita dan Pengakuan Para Ayah