HaiBunda

PARENTING

7 Cara Mendidik Anak Usia 5 Tahun agar Cerdas, Nurut hingga Menjadi Pribadi yang Baik

Kinan   |   HaiBunda

Kamis, 15 Feb 2024 04:00 WIB
Ilustrasi 7 Cara Mendidik Anak Usia 5 Tahun agar Cerdas, Nurut hingga Menjadi Pribadi yang Baik/Foto: Getty Images/iStockphoto/Nattakorn Maneerat
Jakarta -

Meski anak usia 5 tahun tampak sudah lebih 'dewasa' dan mulai sibuk sekolah, bermain tetap penting. Ini termasuk cara mendidik anak usia 5 tahun agar cerdas karena melatih keterampilan sosial, emosional, dan berpikirnya.

Anak juga menjadi lebih senang bersosialisasi dan suka bermain dengan temannya daripada sendirian. Walaupun masih dalam tahap belajar, anak usia 5 tahun mulai mengenal konsep berbagi dan perlu dilatih kesabarannya. 

Pada usia ini, anak-anak menjadi lebih mandiri dan senang mengambil keputusan-keputusan sederhana, termasuk seperti memutuskan warna pakaian apa yang akan dikenakan atau makanan apa yang akan dimakan untuk makan siang.


Dikutip dari Raising Children, memulai sekolah membuka dunia sosial yang benar-benar berbeda, sehingga dapat dianggap menantang bagi anak.

Cara mendidik anak usia 5 tahun menjadi cerdas

Pada usia 5 tahun, rasa ingin tahu dan pemahaman anak berkembang cukup pesat. Anak sudah mulai penasaran dengan banyak hal yang ada di sekitarnya.

Mereka akan banyak bertanya untuk memuaskan rasa penasarannya terhadap hal-hal baru. Anak yang cerdas bahkan akan bertanya secara detail tentang suatu hal.

Masa perkembangan kognitif anak usia 5 tahun harus dioptimalkan baik oleh orang tua maupun sekolah sejak dini. Lalu, bagaimana cara mendidik anak usia 5 tahun agar tumbuh menjadi pintar?

1. Ciptakan lingkungan yang 'menantang'

Daya berpikir anak akan berkembang dengan baik apabila diberikan rangsangan berupa tantangan yang memacunya untuk berpikir. 

Ketika anak berada dalam lingkungan yang membuat dirinya berpikir, maka perkembangan kognitifnya akan berkembang secara optimal, Bunda. Anak akan terbiasa menyelesaikan masalah sederhana, bahkan terbiasa mengambil keputusan.

Sebaliknya, anak yang terus-menerus berada dalam zona nyaman atau dimanjakan maka kemampuan berpikirnya akan menurun. Mereka akan terbiasa ditolong, sehingga tidak mempunyai kemauan untuk mencoba.

2. Meningkatkan motivasi anak

Cara mendidik anak usia 5 tahun menjadi cerdas berikutnya yakni dengan mengajaknya menyepakati suatu hal. Misalnya memberikan pujian jika ia bisa menghitung angka 1 sampai 10. 

Secara tidak langsung Bunda juga mengajarkan kepada mereka bahwa untuk mendapatkan sesuatu itu harus ada usaha terlebih dahulu.

3. Memperluas pengalaman anak

Anak usia 5 tahun sering kali belajar dari hal-hal yang dialaminya. Hal ini akan mudah melekat pada ingatannya, sehingga memperluas pengalaman anak dapat menjadi salah satu cara mendidik anak usia 5 tahun menjadi pintar. Dengan menambah pengalaman, anak dapat mengembangkan kemampuan kognitifnya lebih luas.

Dalam hal ini, Bunda bisa mengajak anak melakukan aktivitas di luar rumah seperti bermain, berkeliling taman, bereksperimen dan aktivitas yang belum pernah mereka lakukan sebelumnya. Hal tersebut karena rasa penasarannya, mereka akan terus menambah kosa kata dan mencoba banyak hal. 

4. Menjadi role model yang baik

Ilustrasi keluarga/Foto: Getty Images/filadendron

Perhatikan gaya hidup dan cara berperilaku diri sendiri sebagai orang tua. Apakah sudah menjadi role model yang baik untuk dapat dilihat dan ditiru oleh anak? 

Anak usia 5 tahun cenderung meniru apa yang dilihat dari orang terdekatnya. Termasuk seperti cara berbicara, menyikapi sesuatu, menjalin komunikasi, dan juga tata krama.

Oleh karena itu, orang tua perlu menunjukkan hal-hal positif yang patut diteladani agar anak tumbuh menjadi pribadi yang positif pula.

5. Libatkan anak dalam pekerjaan rumah tangga

Pekerjaan rumah tangga yang sederhana seperti menata meja atau membantu menyimpan pakaian bersih dapat membantu mengembangkan keterampilan bergerak dan berpikir anak. Kegiatan ini juga turut mengajarkan bagaimana cara bekerja sama dan tanggung jawab.

Jangan lupa, setelah itu sediakan waktu untuk saling mengobrol bersama. Ini akan membantu mereka belajar mengungkapkan perasaan dan menjalin hubungan sosial. 

6. Mengajarkan keterampilan sosial

Secara berkala, jangan lupa ajak Si Kecil beraktivitas bersama di luar rumah. Termasuk dengan melakukan olahraga atau rekreasi bersama. Kegiatan ini dapat mengajarkan keterampilan sosial seperti menunggu giliran, bekerja sama, bernegosiasi, dan bermain dengan adil.

7. Membaca buku 

Membaca sangat penting untuk pengembangan literasi. Jadi, jangan lupa untuk sering mengajak anak membaca buku secara rutin. Misalnya dengan rutin mengajaknya pergi ke perpustakaan setiap akhir pekan. 

Demikian ulasan tentang cara mendidik anak usia 5 tahun agar cerdas. Mana yang sudah mulai rutin Bunda terapkan di rumah pada Si Kecil?

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(fir/fir)

Simak video di bawah ini, Bun:

Jadi Orang Tua Baru, Dea Ananda & Suami Rasakan Bahagia di Level baru

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Ini Alasan Kenapa Bunda Tak Boleh Paksa Si Kecil Memeluk Saudaranya

Parenting Ajeng Pratiwi & Randu Gede

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya

Parenting ZAHARA ARRAHMA

Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk

Menyusui Amrikh Palupi

Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Cerita Perempuan 30 Th Alami Kanker Serviks Stadium Akhir, Ini Gejala yang Dialami

Berobat Pakai Asuransi Bayar 10% Ditunda, Ini Penjelasan OJK

Arti Nama Axel dan 30 Rangkaiannya untuk Anak Laki-laki, Modern & Damai Maknanya

Ini Alasan Kenapa Bunda Tak Boleh Paksa Si Kecil Memeluk Saudaranya

Khayru Putra Gunawan Sudrajat Kerap Dibully saat Kecil, Kini Sudah Kuliah di Australia

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK