PARENTING
Ketahui Gejala Penyakit DBD pada Anak yang Harus Diwaspadai
Mutiara Putri | HaiBunda
Minggu, 03 Mar 2024 16:31 WIBMusim hujan menjadi salah satu musim di mana nyamuk demam berdarah berkembang pesat dan menyebarkan virus demam berdarah dengue (DBD). Lantas, seperti apa gejalanya?
DBD merupakan penyakit yang ditularkan oleh nyamuk yang terjadi di daerah tropis dan subtropis termasuk Indonesia. Penyakit ini umumnya diidap oleh anak-anak, Bunda.
Ketika anak terserang DBD ringan, mereka akan mengalami demam tinggi dan gejala yang mirip dengan flu. Sementara itu, DBD parah dapat menyebabkan pendarahan serius, penurunan tekanan darah secara tiba-tiba (syok), bahkan kematian.
Menurut laporan Kementerian Kesehatan di tahun 2022, kasus DBD umumnya ditemukan di hampir seluruh kota dan kabupaten di Indonesia. Namun, kejadian paling tingginya terjadi di daerah perkotaan dengan kepadatan penduduk yang tinggi.
Pada akhir tahun 2022, jumlah kasus DBD di Indonesia mencapai sekitar 143.000 kasus dengan kejadian terbanyak di provinsi Jawa Barat, Jawa Timur, dan Jawa Tengah.
Gejala DBD pada anak
Ketika diwawancarai HaiBunda, Dokter Spesialis Anak, dr. Mira Dewita, Sp.A, menyebut ada beberapa gejala demam berdarah yang kerap terlihat pada anak, Bunda. Berikut ini deretannya:
- Demam tinggi mendadak selama 2 hingga 7 hari dengan suhu 39 hingga 40 derajat
- Muntah
- Sakit kepala
- Sakit perut disertai diare
- Dehidrasi jika diare dan muntah terus menerus
- Batuk
- Nyeri sendi
- Tidak enak badan
- Kepala pusing
Saat anak terkena DBD, ciri yang paling khas adalah munculnya bintik-bintik merah pada kulit. Dalam dunia medis, kondisi ini disebut dengan petekie.
Petekie umumnya terlihat pertama kali pada bagian kaki. Kemudian berlanjut ke tangan hingga wajah. Ketika bintik merah ini diregangkan, bintik merahnya tidak hilang.
Walaupun menjadi ciri yang khas dalam DBD, dr. Mira mengatakan tidak semua anak yang mengalami DBD ini mengalami petekie.
"Meski begitu, ada beberapa kondisi di mana petekie tidak muncul pada DBD. Terkadang, petekie juga muncul di penyakit lainnya," jelasnya.
Ketika mengalami DBD, Si Kecil akan melewati beberapa fase, Bunda. Seperti apa penjelasannya? Klik pada halaman berikutnya ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(mua/fir)
FASE FEBRIS HINGGA PENYEMBUHAN
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
7 Kebiasaan yang Bisa Jadi Penyebab Kanker Anak, Salah Satunya Jarang Aktivitas Fisik
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Berapa Nilai Trombosit Normal Anak? Simak Cara Alami Menaikkannya
Meski Ringan, Kenali 6 Gejala Khas DBD pada Si Kecil hingga Cara Mengatasinya
9 Gejala Demam Berdarah pada Anak, Bunda Perlu Tahu
Kenali Gejala DBD pada Anak yang Tidak Bunda Sadari
TERPOPULER
Terpopuler: Potret Rumah Rossa yang Baru Direnovasi
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Romantis! 5 Potret Hana Malasan Dilamar Sean Gelael di Pinggir Pantai
Kedekatan Yuni Shara dan Sang Putra yang Baru Ultah, Ini 5 Potretnya seperti Kakak Adik
Makna Lambang OSIS di Seragam Sekolah Anak dan Filosofi di Baliknya
REKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sabun Bayi untuk Kulit Kering dan Sensitif
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Sabun Cuci Muka atau Facial Wash yang Aman untuk Ibu Hamil Berjerawat
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Susu Bebas Laktosa untuk Anak yang Aman
KinanTERBARU DARI HAIBUNDA
Potret Ultah ke-7 Xavier Putra Rini Yulianti, Dirayakan bareng Kakek-Nenek Korea
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Potret Liburan Pemain Bon Appetit, Your Majesty di Vietnam, Ada Yoona hingga Lee Chae Min
Terpopuler: Potret Rumah Rossa yang Baru Direnovasi
Romantis! 5 Potret Hana Malasan Dilamar Sean Gelael di Pinggir Pantai
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Isu Jadi Orang Ketiga, Sabrina Alatas Dapat Pembelaan dari Teman
-
Beautynesia
Kim Eui Sung Buka-bukaan Soal Rumor Karakternya di Drakor Taxi Driver 3
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Sosok Miss Meksiko yang Walkout, Dihina 'Bodoh' Oleh Direktur Miss Universe
-
Mommies Daily
Ayah, Jangan Lakukan 10 Hal Ini saat Anak Perempuan Sudah Remaja